Honda Mobilio Belum Disuntik Mati, Penjualannya Terus Menyusut

Penjualan Mobilio kalah jauh dari Brio

Jakarta, IDN Times - Business Innovation and Sales & Marketing Director PT Honda Prospect Motor, Yusak Billy, memastikan pihaknya belum berencana menyetop produksi atau menyuntik mati Mobilio.

"Jangan ada kata-kata disuntik mati, Mobilio tetap ada untuk fleet sales," kata Billy di seperti dikutip dari ANTARA, Sabtu (28/5/2022).

1. Mobilio masih terus diproduksi

Honda Mobilio Belum Disuntik Mati, Penjualannya Terus MenyusutHonda

Billy mengatakan saat ini Mobilio masih terus diproduksi. Ia menyebutkan tak kurang dari 240 unit Mobilio diproduksi per bulan. Sebagian besar bertransmisi manual. Sebab konsumen Mobilio lebih banyak memilih transmisi manual ketimbang automatic.

Billu juga mengatakan jumlah produksi Mobilio bisa saja dinaikkan, tapi itu akan mengganggu jalur produksi Brio. Sehingga jika produksi Mobilio dinaikkan, calon pembeli Brio harus menunggu lebih lama.

Sebab, baik Brio maupun Mobilio, membutuhkan chip semikonduktor yang saat ini sedang langka.

Baca Juga: Bingung Pilih MPV atau SUV? Cek Dulu 4 Poin Ini

2. Pasar Brio lebih menggiurkan

Honda Mobilio Belum Disuntik Mati, Penjualannya Terus Menyusutzigwheels.co.th

FYI, Mobilio hanya terjual sebanyak 304 unit pada April 2022. Bandingkan dengan Brio yang terjual hingga 4.914 unit, terdiri atas Brio Satya sebesar 3.628 unit dan Honda Brio RS sebesar 1.286 unit.

Tak mengherankan jika PT Honda Prospect Motor (HPM) kemudian mengutamakan produksi Brio. Sebab pasar mobil hatchback ini memang lebih menggiurkan. 

3. All New HR-V bakal jadi tulang punggung

Honda Mobilio Belum Disuntik Mati, Penjualannya Terus MenyusutInterior All New HR-V (Dok. PT HPM)

Honda belum lama lalu merilis mobil baru All New Honda HR-V. Generasi kedua HR-V ini diprediksi akan menjadi tulang pungung penjualan Honda di tanah air setelah Brio. Sebab All New Honda HR-V hadir dengan desain yang sangat futuristik serta fitur yang sangat melimpah.

Baca Juga: 5 Mobil SUV Toyota Pilihan, Tangguh dan Mewah

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya