Usai Naikkan Harga BBM, Pemerintah Bakal Rapat Pengendalian Inflasi

Rapat digelar pada Rabu (14/9/2022) di Surabaya

Jakarta, IDN Times - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto mengatakan pemerintah pusat dan daerah akan menggelar rapat pengendalian inflasi besok, Rabu (14/9/2022) di Surabaya, Jawa Timur. Airlangga menjelaskan, rapat tersebut bertujuan untuk mengetahui faktor apa saja yang membuat inflasi di masing-masing daerah naik.

"Kita lagi melihat monitor angka inflasi dan besok akan ada rapat inflasi, rapat koordinasi daerah dan pusat di surabaya mengenai inflasi. Nah besok kita akan beberkan apa faktor inflasi kita masing-masing daerah," ujar Airlangga di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (13/9/2022).

Baca Juga: Jambi hingga Papua Inflasi Lebih 7 Persen, Jokowi Beri Wanti-Wanti

1. Pemerintah harap jaga agar inflasi tidak naik

Usai Naikkan Harga BBM, Pemerintah Bakal Rapat Pengendalian InflasiIlustrasi Inflasi. IDN Times/Arief Rahmat

Kenaikan harga kebutuhan pokok sudah mulai terjadi di sejumlah wilayah. Hal itu buntut dari naiknya harga BBM subsidi. Dengan adanya kenaikan harga barang, pemerintah berharap masing-masing pemerintah daerah mampu menekan laju inflasi di wilayahnya.

"Sehingga, kita menjaga inflasi daripada bahan makanan dan inflasi daripada transportasi," ucap dia.

Baca Juga: Di Depan Kepala Daerah, Jokowi Sebut Semua Negara Takut Inflasi

2. Jambi hingga Papua inflasi lebih 7 Persen, Jokowi Beri wanti-wanti

Usai Naikkan Harga BBM, Pemerintah Bakal Rapat Pengendalian InflasiPresiden Jokowi pimpin rapat terbatas evaluasi mudik Lebaran 2022 (dok. Sekretariat Presiden)

Sebelumnya, Presiden Joko "Jokowi" Widodo melakukan rapat secara hybrid bersama kepala daerah. Rapat tersebut membahas mengenai inflasi dampak kenaikan harga BBM subsidi.

Sejumlah daerah inflasinya sudah naik. Oleh karena itu, Jokowi mewanti-wanti kepala daerah mampu mengendalikan inflasi di wilayahnya masing-masing.

"Ini kabupaten dan kota yang inflasinya tertinggi, tolong dilihat dan segera agar dilakukan intervensi lapangan," ujar Jokowi, Senin (12/9/2022).

Baca Juga: Harga BBM Naik Kerek Inflasi, Jokowi Minta Pemda Bergerak!

3. Sepuluh daerah yang inflasinya tinggi

Usai Naikkan Harga BBM, Pemerintah Bakal Rapat Pengendalian InflasiPresiden Jokowi saat memimpin rapat terbatas (Dok. Biro Pers Kepresidenan)

Jokowi kemudian menyebutkan sejumlah daerah yang inflasinya tertinggi. Berikut 10 daerah teratas:

- Jambi: 7,7 persen
- Sumatra Barat: 7,1 persen
- Kalimantan Tengah: 6,9 persen
- Maluku: 6,7 persen
- Papua: 6,5 persen
- Bali: 6,4 persen
- Bangka Belitung: 6,4 persen
- Aceh: 6,3 persen
- Sulawesi Tengah: 6,2 persen
- Kepulauan Riau: 6 persen

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya