GoTo Resmi IPO Hari Ini, IHSG Tembus All Time High Lagi

IHSG dibuka pada level 7,212

Jakarta, IDN Times - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI) mengalami penguatan pada pembukaan perdagangan awal pekan atau Senin (11/4/2022).

IHSG menguat tipis 1,2 poin ke level 7.212 pada pembukaan perdagangan pagi ini.

Berdasarkan pantauan IDN Times, data RTI pukul 09.10 WIB menunjukkan IHSG berhasil menembus level 7.300-an dan bertengger pada level 7.303,2 atau mengalami penguatan 92,4 poin atau 1,28 persen.

Sebelumnya pada perdagangan akhir pekan atau Jumat (8/4/2022) sore, IHSG ditutup menguat 83,4 poin atau 1,17 persen ke level 7.210,8.

Baca Juga: GoTo Listing Saham Hari Ini! 

1. Pergerakan IHSG pagi ini

Dilansir dari RTI, per pukul 09.10 WIB, level terendah IHSG pada pagi ini adalah 7.211,4. Sementara level tertingginya adalah 7.355,3.

Secara keseluruhan, investor membukukan transaksi sebesar Rp2,913 triliun dengan volume transaksi yang diperjualbelikan sebesar 7,199 miliar lembar saham dengan frekuensi sebanyak 193 ribu kali.

Selain itu, sebanyak 184 saham menguat, 221 saham melemah, dan 201 saham stagnan alias tidak mengalami perubahan.

Baca Juga: GoTo Listing Saham, Perhatikan Dua Hal Ini Sebelum Beli ya!

2. Pergerakan indeks saham

Kendati IHSG dibuka menguat pada perdagangan pagi ini, mayoritas saham unggulan justru berada pada zona merah. Berikut datanya.

LQ45 melemah 0,18 persen ke level 1.041,899

IDX30 melemah 0,21 persen ke level 556,277

IDX80 melemah 0,21 persen ke level 146,658

IDXESGL melemah 0,14 persen ke level 142,540

IDXQ30 melemah 0,07 persen ke level 156,540

3. Saham-saham yang menguat pagi ini

Berdasarkan data RTI, ada sejumlah saham yang menunjukkan penguatan di tengah kebimbangan IHSG pagi ini dan bisa dijadikan sebagai watchlist para investor. Berikut di antaranya:

PT WIR ASIA Tbk (WIRG)

PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO)

PT MNC Energy Investments Tbk (IATA)

PT Buana Lintas Lautan Tbk (BULL)

PT Aneka Gas Industri Tbk (AGII)

PT TBS Energi Utama Tbk (TOBA)

PT Darma Henwa Tbk (DEWA)

PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITMG)

Baca Juga: Apa Dampak IPO Goto untuk Mitra Driver dan Konsumen?

Topik:

  • Hana Adi Perdana

Berita Terkini Lainnya