Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Sudah Cuan dari Bitcoin? Jangan Salah Langkah, Ini Strategi Berikutnya

Sudah Cuan dari Bitcoin? Jangan Salah Langkah, Ini Strategi Berikutnya
Ilustrasi bitcoin (freepik.com)
Intinya sih...
  • Amankan keuntungan Bitcoin sebelum melangkah lebih jauh: Pentingnya memperketat keamanan akun. Pahami kewajiban pajak sebelum menjual Bitcoin
  • Jangan biarkan emosi mengendalikan keputusan: Gunakan strategi berbasis aturan. Lakukan rebalancing portofolio setelah untung kripto
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Berhasil meraup keuntungan dari Bitcoin memang menggoda. Namun setelah euforia mereda, muncul pertanyaan besar: apa langkah berikutnya? Banyak investor tergoda mengejar cuan lanjutan dengan strategi yang sama, padahal para ahli keuangan memperingatkan bahwa pendekatan tersebut bisa berisiko.

Dengan volatilitas Bitcoin yang tinggi dan ketidakpastian aset kripto baru, caramu mengelola keuntungan saat ini bisa berdampak besar pada stabilitas finansial jangka panjang. Para pakar membagikan strategi penting yang sebaiknya dilakukan setelah mencetak profit dari Bitcoin.

Table of Content

1. Amankan keuntungan Bitcoin sebelum melangkah lebih jauh

1. Amankan keuntungan Bitcoin sebelum melangkah lebih jauh

Sudah Cuan dari Bitcoin? Jangan Salah Langkah, Ini Strategi Berikutnya
Ilustrasi bitcoin (freepik.com)

Langkah pertama setelah Bitcoin mencetak cuan bukanlah membeli aset baru, melainkan mengamankan hasil yang sudah diperoleh. CFP dan principal Concierge Wealth Management, Julian B. Morris menekankan pentingnya memperketat keamanan akun, baik dengan cold storage seperti hardware wallet maupun autentikasi dua faktor.

Ia juga mengingatkan soal custody risk, yakni risiko aset hilang, dibekukan, atau terdampak jika platform kripto bermasalah. Selain itu, investor perlu memastikan cost basis, yaitu harga beli awal Bitcoin, untuk mengetahui besaran pajak yang harus dibayar.

“Banyak orang merayakan dulu, urusan administrasi belakangan. Itu kesalahan besar,” ujar Morris.

Tanpa data yang rapi, perencanaan pajak dan rebalancing portofolio akan sulit dilakukan. Apalagi, investasi Bitcoin tidak selalu disertai formulir pajak otomatis seperti 1099.

Pahami kewajiban pajak sebelum menjual Bitcoin

Sudah Cuan dari Bitcoin? Jangan Salah Langkah, Ini Strategi Berikutnya
Ilustrasi pajak (freepik.com)

Keuntungan Bitcoin bukan uang gratis karena pajak tetap berlaku. CFO dan Managing Director Parikh Financial, Ravi Parikh menegaskan, pajak capital gain bisa mencapai 10 persen hingga 37 persen, tergantung durasi kepemilikan.

Status short-term atau long-term gain akan mempengaruhi keputusan waktu jual. Jika keuntungan sudah besar, misalnya di atas 100 ribu dolar AS, CFP dan pendiri Childfree Trust Jay Zigmont menyarankan bekerja sama dengan CPA atau perencana keuangan profesional.

Strategi seperti tax-loss harvesting atau menjual aset yang merugi untuk mengimbangi keuntungan, bisa membantu menekan beban pajak.

Jangan biarkan emosi mengendalikan keputusan

Sudah Cuan dari Bitcoin? Jangan Salah Langkah, Ini Strategi Berikutnya
Ilustrasi ketakutan dalam hal finansial (freepik.com)

Kesalahan paling umum setelah cuan besar adalah berharap harga terus naik tanpa batas. Parikh menyarankan menggunakan strategi berbasis aturan.

Misalnya menjual 50 persen aset setelah lonjakan besar, mengalihkan 25 persen ke instrumen lain, dan menyisakan 25 persen untuk jangka panjang. Pendekatan ini membantu menghindari keputusan emosional yang sering berujung pada kerugian.

Lakukan rebalancing portofolio setelah untung kripto

Sudah Cuan dari Bitcoin? Jangan Salah Langkah, Ini Strategi Berikutnya
Ilustrasi portofolio investasi (freepik.com)

Lonjakan harga Bitcoin bisa membuat porsi kripto mendominasi total kekayaanmu. Menurut Zigmont, kondisi ini meningkatkan risiko secara signifikan. Ia menyarankan porsi kripto idealnya tidak lebih dari 10 persen dari total portofolio.

Rebalancing membantu mengalihkan keuntungan ke aset yang lebih stabil, seperti ETF terdiversifikasi, obligasi, atau instrumen pendapatan tetap, sehingga portofolio kembali seimbang.

Diversifikasi ke aset yang lebih stabil dan jangka panjang

Sudah Cuan dari Bitcoin? Jangan Salah Langkah, Ini Strategi Berikutnya
Ilustrasi koin kripto (freepik.com)

Para ahli sepakat, keuntungan Bitcoin sebaiknya tidak seluruhnya diputar kembali ke kripto. Zigmont merekomendasikan diversifikasi ke pasar saham AS dan internasional dengan pendekatan broad-based.

Parikh menambahkan opsi lain seperti index fund, REIT, deposito berbunga tinggi, atau saham dividen. Ia mengingatkan agar tidak langsung mengalihkan keuntungan Bitcoin ke altcoin tanpa riset mendalam.

Evaluasi ulang profil risiko dan tujuan keuangan

Sudah Cuan dari Bitcoin? Jangan Salah Langkah, Ini Strategi Berikutnya
Ilustrasi risiko investasi (freepik.com)

Keuntungan besar bisa mengubah cara pandang seseorang terhadap risiko. Parikh menyebut momen ini sebagai waktu tepat untuk beralih dari agresif ke perlindungan kekayaan.

Namun Zigmont memperingatkan, cuan kripto sering menumbuhkan rasa percaya diri berlebihan. Bekerja sama dengan perencana keuangan dapat membantu menetapkan tujuan baru yang lebih realistis.

Kesalahan umum yang harus dihindari setelah cuan Bitcoin

Sudah Cuan dari Bitcoin? Jangan Salah Langkah, Ini Strategi Berikutnya
Ilustrasi bitcoin (freepik.com)

Para ahli sering melihat investor kehilangan keuntungan karena terlalu spekulatif, overtrading, menggunakan leverage berlebihan, mengejar meme coin, atau mengabaikan diversifikasi. Jika dikelola dengan bijak, keuntungan Bitcoin tidak hanya jadi cerita sukses sesaat, tetapi fondasi keuangan yang kuat untuk masa depan.

Bitcoin bisa menciptakan keuntungan besar dalam waktu singkat, tetapi mempertahankan kekayaan membutuhkan disiplin. Langkah yang kamu ambil setelah cuan justru lebih penting daripada saat membeli.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Jujuk Ernawati
EditorJujuk Ernawati
Follow Us

Latest in Business

See More

Apa Itu White Paper di Kripto? Panduan Penting untuk Pemula

11 Jan 2026, 12:28 WIBBusiness