5 Produk Keju khas Catalonia yang Wajib Dicoba Cheese Lovers, Lumer!

Bikin nagih

Catalonia merupakan sebuah wilayah di Spanyol yang dikenal akan produk-produk susu bermutu tinggi, salah satunya adalah keju. Masyarakat Catalonia sudah berabad-abad lamanya memproduksi keju yang terbuat dari berbagai jenis susu mulai dari sapi, domba hingga kambing.

Maka tak heran jika masyarakat Catalonia memiliki banyak sekali produk keju. Dapat diolah menjadi dessert atau appetizer yang menggugah selera, inilah lima produk keju khas Catalonia yang wajib dicoba bagi kamu, cheese lovers!

1. Bauma carrat

5 Produk Keju khas Catalonia yang Wajib Dicoba Cheese Lovers, Lumer!Bauma carrat (instagram.com/cheeseedu)

Berkunjung ke daerah Borreda di Catalonia, jangan lupa untuk mencicipi bauma carrat. Keju ini terbuat dari susu kambing sehingga menawarkan aroma dan rasa yang khas. Selain itu, proses produksinya tergolong singkat yakni membutuhkan waktu pematangan selama 15 hingga 21 hari.

Bauma carrat memiliki kulit luar berwarna abu-abu kehitaman serta tekstur dalamnya yang lembut. Jenis keju ini bisa dikonsumsi langsung sebagai camilan sambil dinikmati dengan segelas minuman wine agar terasa lebih nikmat.

2. Nevat

5 Produk Keju khas Catalonia yang Wajib Dicoba Cheese Lovers, Lumer!Nevat (instagram.com/fromage.co.kr)

Nevat diciptakan oleh seorang warga Catalonia yang benama Josep Cuixart yang tinggal di Desa Vilassar de Dalt. Keju ini dikenal akan aroma herbal serta tekstur dalam yang padat. Hal ini dikarenakan nevat terbuat dari susu kambing yang mengonsumsi berbagai macam tanaman-tanaman herbal seperti thyme, rosemary dan lain-lain.

Sedangkan cita rasa yang ditawarkan agak terasa sedikit manis dan asin. Dalam bahasa Catalonia, nevat bermakna salju yang merujuk pada bentuk keju ini yang memiliki warna putih bersih seperti salju.

Baca Juga: Resep Aligot, Kentang Keju Khas Prancis yang Lumer di Mulut

3. Queso de la selva

5 Produk Keju khas Catalonia yang Wajib Dicoba Cheese Lovers, Lumer!Queso de la Selva (instagram.com/cheddar.deli)

Queso de la selva termasuk produk keju premium yang berasal dari daerah Fornells de la Selva, Catalonia. Bahan utama pembuatan queso de la selva adalah susu sapi yang telah melalui proses pasteurisasi secara sempurna dengan mensterilkan susu dari kuman dan bakteri.

Keju ini memiliki aroma wangi dengan perpaduan cita rasa asin dan sedikit pahit. Untuk proses pematangan queso de la selva, membutuhkan waktu selama satu bulan dan disimpan di dalam gudang khusus.

4. Tupi

5 Produk Keju khas Catalonia yang Wajib Dicoba Cheese Lovers, Lumer!Tupi (facebook.com/lonicolauartesa)

Jika dibandingkan dengan jenis keju khas Catalonia lainnya, tupi memiliki tekstur paling lembut sehingga sering diolehkan ke roti. Keju ini dapat dibuat menggunakan susu sapi, kambing atau domba lalu dicampurkan minuman berakohol dan minyak zaitun.

Hal inilah yang membuat tupi memiliki aroma yang sangat menyengat. Di samping itu, proses pematangan keju tupi juga sangat unik, yakni disimpan di dalam wadah khusus mirip pot yang terbuat dari tanah liat. Untuk mengurangi aromanya yang tajam, kamu dapat mencampurkannya dengan bawang putih.

5. Manchego

5 Produk Keju khas Catalonia yang Wajib Dicoba Cheese Lovers, Lumer!Manchego (instagram.com/grandespagos_eng)

Dibutuhkan waktu yang cukup lama untuk memproduksi keju manchego, yakni kurang lebih 12 bulan. Bahan pembuatannya pun sangat sulit didapatkan karena keju ini hanya memakai susu dari spesies domba manchego.

Dengan proses pematangan yang lama, membuat tekstur dalam keju ini keras dan kering. Keju manchego dikenal akan cita rasa asamnya yang mendominasi. Masyarakat Spanyol sering mengolah keju manchego untuk dicampurkan ke beberapa hidangan panggang karena dapat meleleh dengan sempurna.

Nah, itulah lima jenis keju khas Catalonia dengan tampilan dan cita rasa yang bervariasi. Kamu juga bisa menjadikan keju-keju tersebut sebagai oleh-oleh saat berlibur di Catalonia.

Baca Juga: 5 Keju Khas Serbia yang Paling Terkenal, Kualitas Terjamin!

IDTM Photo Verified Writer IDTM

Hidup itu mudah, jangan dipersulit

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Hella Pristiwa

Berita Terkini Lainnya