- Cone Small (2 flavour): Rp30.000
- Cup Small (2 flavour): Rp25.000
- Cup Medium (3 flavour): Rp50.000
- Cone Kids (1 flavour): Rp25.000
- Cup Kids (1 flavour): Rp20.000
- Cup AloGato (vanilla gelato + espresso): Rp35.000
- Cone Premium Small Gelato (2 flavour): Rp50.000
- Cup Premium Small Gelato (2 flavour): Rp45.000
- Cup Premium Medium (3 flavour): Rp75.000
- Cone Premium Kids (1 flavour): Rp35.000
- Cup Premium Kids (1 flavour): Rp30.000
- Extra cup/cone: Rp5.000
Daftar Menu Alo Gelato Jogja, Punya Banyak Varian Rasa yang Nikmat

Gelato merupakan dessert asal Italia yang bisa dinikmati oleh siapa saja. Kesegaran dan rasanya yang nikmat mampu bikin mood naik dan bergembira. Mulai dari anak-anak hingga orang dewasa, semuanya doyan dengan es krim satu ini.
Sajian ini pun bisa kamu nikmati di Yogyakarta yang terkenal dengan keindahan budaya, wisata alamnya, hingga keberagaman kuliner yang menggoda lidah. Salah satu tempat menikmati gelato terbaru di Yogyakarta adalah Alo Gelato yang sering dikunjungi oleh warga lokal maupun wisatawan.
Buat kamu yang tertarik untuk mencicipinya, berikut ulasan dan daftar menu Alo Gelato yang bisa menyegarkan harimu di Jogja.
1. Lokasi dan jam operasional Alo Gelato

Alo Gelato berlokasi di Jalan Kemetiran Lor Nomor 6, Pringgokusuman, Kedong Tengen, Kota Yogyakarta. Tempat ini dekat dengan Malioboro dan Stasiun Tugu, sehingga bisa kamu kunjungi saat liburan ke kawasan tersebut.
Alo Gelato pun buka setiap hari, mulai pukul 07.00 sampai dengan 14.00 WIB. Jadi, kamu bebas mampir mulai pagi hingga siang hari setelah jalan-jalan di Malioboro. Sesuap gelato bisa langsung bikin badan adem setelah menikmati Jogja yang sering panas.
2. Varian rasa dan harga gelato di Alo Gelato

Harga gelato di Alo Gelato masih tergolong ramah di kantong, lho! Ini dia daftar harganya buat pilihanmu:
Sedangkan untuk varian rasanya ada berbagai macam pilihan. Berikut daftarnya:
- Nutella
- Very Matcha
- Matcha Pistachio
- OG Pistachio
- Mandarino
- Ferrero Rocher
- Orange
- OG Matcha Latte
- Yogurt
- Brownies Choco
- Strawberry Cheesecake
- Milo
- Roasted Milktea
- Dark Choho
- Cookies and Cream
- Chocomint
- Stracciatella
- OG Vanilla
- Milky Banana
- Frozen Blue
- Unicorn
- Hazelnut
- Red Velvet
- Mango
- Bakpia
- OG Coffee Latte
- Caramel Biscoff
- Pina Colada
- Espresso
- Peanut Butter
- Strawberry Vanilla
- Yuzu Honey
3. Menu-menu lainnya di Alo Gelato

Selain gelato, Alo Gelato juga menyediakan beberapa menu lainnya. Inilah daftarnya:
- Alogato: Rp35.000
- Cloud Gelato Matcha: Rp55.000
- Cloud Gelato Coffee: Rp55.000
- Cloud Gelato Choco: Rp55.000
- Americano: Rp22.000
- Palma: Rp28.000
- Butterscotch Latte: Rp31.000
- Very Matcha Latte: Rp42.500
- Milo Latte: Rp23.000
- Ice Lychee Tea: Rp29.500
- Mineral Water: Rp15.000
- Signature Pistachio Croissant: Rp39.000
- Butter Croissant: Rp25.000
- Korean Salt Bread: Rp16.000
- Bomboloni: Rp10.900
- Fudgy Brownies: Rp22.000
- Risol: Rp10.900
Alo Gelato yang berada di pusat kota Jogja menjadikannya tempat strategis untuk dikunjungi saat liburan. Varian rasa yang unik dan berkualitas, membuat gelato ini bakal memanjakan lidahmu serta menyegarkan harimu. Kunjungi langsung dan rasakan kenikmatannya, yuk!



















