5 Cara Menyajikan Katsu Klasik dalam Masakan Jepang, Semua Menarik!

Kamu tim curry katsu atau katsu ramen, nih?

Bicara tentang kuliner Jepang, katsu menjadi salah satu hidangan ikonik yang sangat mendunia. Ciri khas makanan ini dibuat dari potongan daging yang digoreng menggunakan balutan tepung roti, panko, agar memberikan tekstur renyah di luar namun dagingnya tetap lembut. Hidangan seperti ini juga memiliki beberapa jenis, mulai dari tonkatsu, chicken katsu, sampai gyukatsu.

Selain itu, katsu juga terkenal karena cara penyajiannya yang unik. Oleh karenanya, jika kamu ingin menikmati katsu dengan cara berbeda, maka berikut ini terdapat lima cara menyajikan katsu dengan berbagai gaya, sehingga bisa disantap dengan pengalaman kuliner yang berbeda. Simak sampai akhir!

1. Curry katsu

5 Cara Menyajikan Katsu Klasik dalam Masakan Jepang, Semua Menarik!sepiring kari jepang dengan nasi dan katsu (freepik.com/jcomp)

Curry katsu merupakan salah satu cara menyajikan katsu ala Jepang yang sangat populer. Biasanya hidangan ini menyertakan curry khas Jepang, potongan katsu, dan nasi untuk dimakan bersama. Menariknya curry dari Jepang berbeda dengan beberapa olahan curry di wilayah Asia lainnya. Mereka memiliki bumbu tersendiri yang kerap dikemas dalam bentuk curry block.

Isiannya juga sederhana karena ditunjang oleh tumisan bawang bombay, wortel, sampai kentang saja. Rasanya yang cenderung light namun tetap intens membuatnya cocok sekali dipadukan bersama katsu yang renyah. Oleh karena itu, jika kamu menginginkan hidangan utama yang mengenyangkan, maka curry katsu bisa menjadi pilihan.

2. Katsu dan salad

5 Cara Menyajikan Katsu Klasik dalam Masakan Jepang, Semua Menarik!Katsu dengan salad (pixabay.com/HeeKyun Ahn)

Sajian yang juga sering ditemukan pada beberapa restoran dengan konsep Japanese style adalah katsu dan salad. Ini menjadi salah satu menu set yang sangat digemari karena potongan daging tersebut akan disajikan bersama salad kol yang menyegarkan. Biasanya akan ada pendamping yang terdiri dari saus katsu serta beberapa elemen lain.

Di beberapa restoran ada juga yang menyajikan set menu katsu ini bersama tambahan semangkuk sup miso yang membuat sajian tambah segar dan mengenyangkan. Cocok sekali buat kamu yang tidak ingin menikmati katsu dengan nasi, tapi ingin sesuatu mengenyangkan sekaligus menyegarkan.

Baca Juga: 3 Metode Menyimpan Chicken Katsu, Masak jadi Praktis!

3. Katsudon

5 Cara Menyajikan Katsu Klasik dalam Masakan Jepang, Semua Menarik!katsudon (unsplash.com/ Tayawee Supan)

Katsudon adalah istilah yang merujuk pada rice bowl ala Jepang dengan topping telur goreng dan potongan katsu. Jenis katsu yang biasa digunakan dalam katsudon adalah tonkatsu atau katsu yang dibuat menggunakan daging babi. Tetapi, seiring berjalannya waktu, kamu juga bisa mengkreasikan macam-macam katsu untuk dijadikan katsudon menggugah kelera.

Hidangan ini juga biasanya disajikan dengan taburan daun bawang untuk menambah tampilan sekaligus cita rasa makanan yang lebih beragam. Cara penyajian olahan katsu ini cocok sekali untuk kamu yang ingin membuat rice bowl super simpel tapi tetap tasty.

4. Katsu sando

5 Cara Menyajikan Katsu Klasik dalam Masakan Jepang, Semua Menarik!katsu sando (freepik.com/timolina)

Katsu sando adalah cara seru menyajikan katsu dengan style berbeda. Itu karena bahan yang digunakan sebagai pendamping katsu ini berasal dari roti tawar, sehingga kamu akan menikmatinya bak roti isi. Jenis roti yang biasa digunakan untuk katsu sando adalah shokupan, karena terkenal akan teksturnya yang lembut dan cukup tebal.

Susunan roti isi ini terdiri dari potongan roti tebal, mentega, katsu daging, salad kol, dan saus katsu agar lebih lezat. Tipe hidangan yang dapat kamu santap kapan saja tanpa repot menyediakan alat makan. Praktis dan bisa dijadikan ide bekal bercita rasa gurih yang mengenyangkan.

5. Katsu ramen

5 Cara Menyajikan Katsu Klasik dalam Masakan Jepang, Semua Menarik!olahan ramen katsu (unsplash.com/Susann Schuster)

Katsu menjadi salah satu topping andalan untuk kreasi ramen supaya tampilannya semakin cantik sekaligus mengenyangkan. Keberadaan katsu di atas ramen menjadi daya tarik tersendiri karena hidangan ini akan terasa semakin lezat dan kaya tekstur. Jenis kuah yang digunakan pun beragam, tergantung preferensi masing-masing, seperti spicy miso maupun curry ramen.

Kamu bisa menggabungkan katsu tersebut bersama telur rebus, daun bawang, jamur, dan sayuran hijau untuk mendapatkan tampilan ramen yang lebih menggugah selera. Pas sekali dijadikan ide membuat ramen homemade agar terasa puas dan mengenyangkan.

Katsu adalah salah satu hidangan ikonik Jepang yang sangat digemari. Tidak heran jika cara penyajiannya pun sangat beragam, sehingga mampu memunculkan pengalaman kuliner yang lebih intens. Oleh karenanya, untuk kamu yang ingin mencoba menikmati katsu dengan cara berbeda maka lima penyajian di atas bisa menjadi pilihan.

Baca Juga: 5 Trik Meningkatkan Rasa Chicken Katsu bak di Restoran Ternama

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya