Serba Serbi Klappertaart, Kue Lezat Populer dari Manado

Rasanya gurih dan bikin nagih!

Kamu pasti tahu Klappertaart kan? Atau bahkan pernah mencicipinya? Kue yang satu ini dikenal sebagai kue khas dari Manado, Sulawesi Utara. Oleh karena itu tidak heran kalau kamu berkunjung ke sana kamu bisa menemukan banyak toko kue yang menjual Klappertaart.

Memang Klappertaart memiliki rasa manis dan gurih yang membuat siapapun menjadi ketagihan. Dibalik rasanya yang lezat itu, ternyata kue yang satu ini memiliki sejarah yang sangat panjang loh. Penasaran? Yuk simak ceritanya berikut ini.

1. Klappertaart merupakan kue warisan Belanda

Serba Serbi Klappertaart, Kue Lezat Populer dari Manadoinstagram.com/sellaseven

Dari namanya saja mungkin kamu sudah bisa menebak ya kalau Klappertaart bukanlah kue asli Indonesia, walaupun saat ini sangat populer di Manado. Memang Klappertaart ini merupakan kue warisan Belanda. Di zaman penjajahan Belanda dulu, Manado termasuk salah satu kota yang diduduki oleh Belanda.

Klappertaart sendiri bisa diartikan sebagai kue kelapa. Karena klapper adalah lafal orang Belanda dalam menyebut kelapa dan taart adalah bahasa Belanda yang artinya kue. Di masa kolonial Belanda, hanya orang-orang tertentu saja yang bisa menikmati Klappertaart. Kue ini dibawa oleh para pedagang dari Belanda dan beredar dengan sangat terbatas di Manado.

2. Klappertaart ternyata ada 2 macam

Serba Serbi Klappertaart, Kue Lezat Populer dari Manadoinstagram.com/kirana_cake

Kalau di masa lalu Klappertaart hanya beredar di kalangan terbatas saja karena kue ini masih didatangkan langsung dari Belanda, di masa kini siapa saja bisa menikmati Klappertaart karena memang kue ini sudah bisa dibuat di Indonesia. Bahkan banyak sekali toko-toko yang menjual kue ini.

Berdasarkan cara pembuatannya Klappertaart ternyata 2 jenis yakni dengan dipanggang atau dikukus. Klappertaart yang lebih padat dan bisa dipotong seperti kue tart adalah Klappertaart yang dipanggang. Sedangkan Klappertaart yang memiliki tekstur lembut serta meleleh di mulut adalah Klappertaart kukus.

Baca Juga: Enak dan Unik, Mengenal Kue Ape Jajanan Khas dari Kota Jakarta

3. Kelapa adalah bahan baku utama Klappertaart

Serba Serbi Klappertaart, Kue Lezat Populer dari Manadoinstagram.com/lacakehf

Rasa gurih pada Klappertaart berasal dari kelapa yang merupakan bahan baku utamanya. Jadi tidak heran kalau kue ini diberi nama Klappertaart atau kue kelapa.

Namun kelapa yang digunakan untuk membuat Klappertaart bukanlah kelapa yang biasa dipakai untuk membuat santan. Klappertaart dibuat dengan memakai daging kelapa muda. Bahan baku lainnya yang adalah telur, susu, tepung terigu, dan mentega.

Bahkan sekarang ini ada yang menambahkan kismis, kenari, dan bubuk kayu manis juga pada Klappertaart sehingga rasanya lebih lezat dan gurih.

4. Klappertaart termasuk ke dalam makanan khas Nusantara

Serba Serbi Klappertaart, Kue Lezat Populer dari Manadoinstagram.com/homemadebyana

Kepopuleran Klapertaart di Indonesia tentu saja tidak perlu diragukan lagi. Sejak zaman penjajahan Belanda dulu hingga sekarang ini, kue yang satu ini masih tetap digemari oleh masyarakat di Indonesia, terutama di daerah Manado. Karena itulah tidak mengherankan kalau Klappertaart mudah sekali ditemukan di sana.

Walaupun aslinya kue ini merupakan kue warisan Belanda, namun Klappertaart saat ini sudah identik sebagai makanan khas Manado. Bahkan Klappertaart diakui sebagai makanan khas Nusantara bersama dengan 30 makanan lain yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia. 

5. Di masa kini Klappertaart memiliki banyak varian rasa

Serba Serbi Klappertaart, Kue Lezat Populer dari Manadoinstagram.com/olabila.cake

Mengikuti perkembangan zaman, di masa kini Klappertaart sudah memiliki banyak varian rasa. Selain rasa original yang tetap menjadi favorit, Klappertaart saat ini juga sudah ada yang rasa durian, rum, blueberi, cokelat dan keju. Klappertaart lebih nikmat kalau dimakan saat dingin.

Nah kalau berkunjung ke Manado, jangan lupa ya membeli Klappertaart sebagai oleh-oleh untuk keluarga di rumah. Rasanya yang gurih pasti bikin kamu ketagihan!

Baca Juga: 10 Makanan Khas Manado yang Layak Kamu Coba, Siap Menggoyang Lidahmu

Ayana Story Photo Verified Writer Ayana Story

Mulai menulis di IDN Times sejak 2017 (kalo gak salah ingat hehehe...)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya