Resep Tumis Ayam Bumbu Taichan, Lauk Pedas yang Bikin Merem-melek

Pendamping nasi putih hangat yang memikat

Sate taichan dianggap sebagai jenis sate yang "ringan", karena tidak membutuhkan banyak bumbu dalam proses pengolahannya. Cukup potongan daging ayam yang ditusuk seperti sate, bawang putih, cabai rawit, garam, dan perasan jeruk nipis, seporsi sate taichan pun sudah bisa dihidangkan. 

Meski terlihat simpel, tetapi rupanya tak sedikit pula yang merasa repot saat hendak menusuk potongan daging ayam dengan tusuk sate. Solusinya, kamu bisa langsung menumisnya dengan bumbu taichan, lho.

Coba praktikkan resep tumis ayam bumbu taichan yang nikmat dan cocok jadi lauk makan siang ini, deh. Gak kalah lezat dari yang ditusuk, lho!

Baca Juga: Resep Bakso Kuah Taichan, Pencinta Makanan Pedas Wajib Cobain!

Bahan Tumis Ayam Bumbu Taichan

Resep Tumis Ayam Bumbu Taichan, Lauk Pedas yang Bikin Merem-melekIlustrasi dada ayam filet segar (pexels.com/Olya Kobruseva)
  1. 500 gram daging ayam filet, bagian dada dan paha
  2. 1—2 buah jeruk nipis atau jeruk limau, peras airnya, lalu bagi menjadi dua
  3. 5 butir bawang merah, iris tipis
  4. air secukupnya
  5. garam secukupnya
  6. gula pasir secukupnya
  7. lada bubuk secukupnya
  8. kaldu bubuk secukupnya
  9. minyak goreng secukupnya

Bahan bumbu halus:

  1. 20 buah cabai rawit merah
  2. 5—7 siung bawang putih

Cara Membuat

  1. Bersihkan daging ayam filet menggunakan tisu dapur, lalu lumuri seluruh permukaannya dengan satu sendok air perasan jeruk nipis atau jeruk limau. Diamkan selama 10—15 menit.
  2. Potong daging ayam berbentuk dadu, seukuran daging sate pada umumnya.
  3. Panaskan sedikit minyak, lalu tumis bawang merah iris dan bumbu halus sampai aromanya harum.
  4. Masukkan daging ayam, lalu tumis sampai berubah warna. 
  5. Bumbui dengan garam, lada bubuk, gula pasir, kaldu bubuk, sedikit air perasan jeruk nipis atau limau, dan air. Aduk merata dan tumis kembali sampai bumbu meresep dan ayam benar-benar matang. 
  6. Koreksi rasanya, lalu matikan api. Pindahkan masakan ke piring saji.
  7. Tumis ayam bumbu taichan siap disajikan.

Tips Membuat

  1. Pastikan kamu memilih daging ayam dalam keadaan segar atau bahkan baru dipotong. Daging ayam segar akan membuat kualitas masakan jadi nikmat.
  2. Apabila membeli ayam dalam keadaan beku, pastikan kamu mencairkannya terlebih dahulu di bagian chiller kulkas semalaman untuk dimasak keesokan harinya.
  3. Takaran cabai dan tingkat kepedasan bisa menyesuaikan dengan selera. Apabila takaran di atas kurang pedas, kamu bisa menambah cabainya. 
  4. Jenis cabai yang digunakan juga bisa campuran dari cabai rawit, cabai merah keriting, atau cabai merah besar.

Resep tumis ayam bumbu taichan di atas bisa langsung kamu recook di rumah. Simpel banget, kan? Kamu gak perlu menusuk satu per satu potongan dagingnya ke tusuk sate.

Dengan takaran di atas, kamu bisa menghasilkan sekitar 3—5 porsi dan estimasi waktu pembuatannya 30—45 menit. Selamat mencoba menerapkan resep ini, ya!

Baca Juga: Resep Sate Taichan Rumahan, Kudapan saat Kumpul Bareng Teman

yummy-banner

Topik:

  • Fasrinisyah Suryaningtyas
  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya