5 Resep Kreasi Ikan Dori Katsu sebagai Inspirasi Menu Sehari-hari

Bosan dengan menu ikan dori katsu yang itu-itu saja? Jika iya, beruntung kamu menemukan artikel ini. Sebab, IDN Times akan membagikan beragam resep kreasi ikan dori katsu yang menggugah selera.
Jika biasanya ikan dori katsu hanya dibaluri dengan tepung lalu digoreng, melalui lima resep di bawah ini, kamu akan diajak mengolah sendiri ikan dori katsu dengan berbagai macam bumbu.
Tak perlu khawatir soal rasa, karena dijamin akan membuatnya semakin nikmat. Keep scrolling!
1. Resep Steak Dori Katsu

Bahan-bahan:
- 2 filet ikan dori
- 1 buah jeruk nipis
- tepung bumbu krispi, secukupnya
- lada, secukupnya
- garam, secukupnya
- minyak untuk menggoreng, secukupnya
Bahan saus:
- ½ buah bawang bombay, cincang halus
- 3 sdm tepung meizena
- 1 gelas sedang air
- 3 sdm kecap manis
- 3 sdm saus tomat
- 1 sdt kecap inggris
- 2 sdt gula jawa
- garam, secukupnya
- mentega, secukupnya
Cara membuat:
- Baluri filet ikan dori dengan air perasan jeruk nipis.
- Bubuhkan lada dan garam pada dua sisi filet ikan dori. Diamkan selama kurang lebih 10 menit.
- Buat adonan basah tepung krispi. Balurkan pada filet ikan dori.
- Lapisi filet ikan dori dengan tepung kering. Cubit-cubit agar teksturnya krispi.
- Goreng hingga warnanya berubah menjadi cokelat keemasan. Angkat dan tiriskan.
- Panaskan mentega. Tumis bawang bombay hingga teksturnya layu dan mengeluarkan aroma wangi.
- Masukkan semua bahan saus, kecuali tepung mazeina. Aduk merata.
- Taburkan garam dan gula. Koreksi rasanya.
- Jika sudah pas, larutkan tepung mazeina dengan sedikit air lalu tuangkan pada tumisan saus. Aduk hingga teksturnya mengental.
- Siapkan piring saji. Tata steak ikan dori katsu kemudian siram dengan saus dan sajikan bersama bahan pelengkap steak.
2. Resep Ikan Dori Saus Tiram

Bahan-bahan:
- 300 gr ikan dori filet, potong tipis
- 1 siung bawang putih, haluskan
- lada bubuk, secukupnya
- garam, secukupnya
Bahan pelapis:
- 4 sdm tepung bumbu serbaguna
- 1 butir telur, kocok
- air, secukupnya
Bahan saus:
- 3 siung bawang putih, iris tipis
- ½ siung bawang bombay besar, iris tipis
- 1 ruas jahe, memarkan
- kecap manis, secukupnya
- 1 sdm saus tomat
- 1 sdm saus sambal
- 2 sdm saus tiram
- 2 sdm madu
- lada bubuk, secukupnya
- garam, secukupnya
Cara membuat:
- Campur ikan dori filet, bawang putih, garam, dan lada bubuk. Diamkan selama kurang lebih 10 menit.
- Celupkan ikan dori filet ke dalam telur. Balurkan ke dalam tepung. Pisahkan setiap potongannya. Celupkan ke dalam air lalu ke tepung lagi, supaya tekstur bagian luarnya renyah.
- Goreng ikan dori hingga matang dan teksturnya kering renyah. Angkat dan tiriskan.
- Siapkan mangkuk. Tuang kecap manis, saus tomat, saus sambal, saus tiram, dan sedikit air. Aduk merata.
- Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga matang. Tambahkan saus, aduk rata hingga mendidih.
- Beri lada bubuk dan garam. Masukkan ikan dori goreng, lalu aduk rata.
- Jika sudah, angkat saat matang dan sajikan.
3. Resep Ikan Dori Asam Manis

Bahan-bahan:
- 250 gram ikan dori filet, potong sesuai selera dan cuci bersih
- tepung bumbu serbaguna, secukupnya
- 1 buah wortel, kupas dan iris memanjang
- 3 siung bawang putih
- 1 buah bawang bombay, kupas dan iris
- lada bubuk, secukupnya
- 1 buah tomat matang
- 1 batang daun bawang, iris tipis
- 4 sdm saus tomat
- 4 sdm saus sambal
- 3 sdm saus tiram
- garam, secukupnya
- gula, secukupnya
Cara membuat:
- Buatlah adonan basah dan kering. Masukkan ikan dori filet ke dalam adonan basah lalu masukkan ke adonan kering.
- Goreng ikan hingga warnanya berubah menjadi kuning keemasan, angkat dan tiriskan.
- Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga wangi. Masukkan wortel, tomat, dan daun bawang. Aduk rata hingga layu.
- Tambahkan lada, garam, saus tomat, saus sambal, dan saus tiram. Koreksi rasanya.
- Jika sudah pas, masukkan ikan dori goreng tepung. Aduk hingga rata.
- Jangan masak terlalu lama. Angkat dan sajikan.
4. Resep Mi Dori Katsu

Bahan-bahan:
- 1 bungkus mi telur, rebus hingga lunak
- 3 siung bawang putih
- ½ buah bawang bombay ukuran sedang, haluskan
- 1 batang bawang prei, potong-potong
- 1 lembar nori, potong-potong
- 1 cm jahe
- 2 sdm soy sauce
- 25 ml air kaldu
- ¼ sdt merica bubuk
- gula, secukupnya
- 2 sdm minyak goreng
Bahan dori katsu:
- 200 gram filet ikan dori
- 50 gram tepung terigu
- 1 butir telur ayam, kocok lepas
- 150 gram tepung roti
- 1 sdt bawang putih cincang
- ¼ sdt merica bubuk
- garam, secukupnya
- minyak goreng, secukupnya
Cara membuat:
- Baluri filet ikan dori dengan merica, bawang putih cincang, dan garam. Diamkan selama kurang lebih 10 menit.
- Gulingkan di atas tepung terigu. Celupkan ke dalam telur, angkat, dan gulingkan lagi ke dalam tepung roti. Ratakan.
- Goreng ikan dori hingga matang dan warnanya berubah menjadi kuning kecokelatan. Angkat, tiriskan, dan sisihkan.
- Tumis bawang putih, bawang bombay, dan jahe hingga mengeluarkan aroma harum. Tuang soy sauce dan air kaldu. Didihkan.
- Bumbui dengan merica dan gula. Masukkan mi, aduk rata, dan angkat.
- Sajikan mi dori katsu dengan taburan nori dan daun prei.
5. Resep Dori Katsu Sambal Matah

Bahan-bahan:
- 2 buah filet ikan dori
- tepung terigu, secukupnya
- tepung panir, secukupnya
- 1 butir telur, kocok lepas
- 2 siung bawang putih, haluskan
- ¼ sdt merica
- ¼ sdt garam
Bahan sambal matah:
- 12 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 20 cabai rawit
- garam, secukupnya
- gula, secukupnya
- kaldu jamur bubuk, secukupnya
- 3 batang serai, ambil putihnya
- 6 lembar daun jeruk
- 1 buah air jeruk limau
Cara membuat:
- Iris tipis semua bahan sambal matah. Siram dengan minyak panas. Beri kaldu jamur, garam, gula, dan air jeruk limau. Aduk merata.
- Marinasi ikan dori dengan bawang putih, merica, dan garam. Diamkan kurang lebih selama 15 menit.
- Balur ikan dengan tepung terigu. Celupkan ke dalam telur. Gulingkan ke dalam tepung roti.
- Goreng ikan hingga matang dan warnanya berubah menjadi kekuningan.
- Sajikan dengan sambal matah di atasnya.
Itu dia 5 resep kreasi ikan dori katsu yang lezat sebagai inspirasi menu sehari-hari. Yuk, bergegas pergi ke dapur untuk membuatnya!