10 Resep Es Pisang Cokelat Beku untuk Camilan Keluarga

Camilan favorit anak-anak

Kamu setuju gak, bila pisang dan cokelat merupakan kombinasi yang pas? Kedua bahan ini dapat disulap jadi es pisang cokelat yang enak dan segar, lho! Camilan ini disukai anak-anak, karena bentuknya yang lucu dan unik.

Selain itu, cara membuat es pisang cokelat ini terbilang mudah. Bahkan hanya perlu bahan bahan sederhana. Nah, bila kamu tertarik membuatnya, simak resep es pisang cokelat berikut ini.

1. Es pisang cokelat beku

10 Resep Es Pisang Cokelat Beku untuk Camilan Keluargailustrasi pisang cokelat (youtube.com/Everyday Food)

Bahan-bahan:

  • 7 buah pisang
  • 150 DCC
  • 2 sdm mentega
  • 14 stik es krim
  • 3 sdm meses warna-warni

Cara membuat:

  1. Pertama, kupas pisang, potong jadi dua bagian. Tusuk dengan stik es krim, lalu diamkan dalam freezer selama 2 jam.
  2. Lelehkan DCC dan mentega, sisihkan
  3. Keluarkan pisang dari freezer, celup ke dalam cokelat hingga semua bagiannya tertutup.
  4. Taburkan meses di atasnya, masukkan dalam freezer lagi selama 2 jam. Sajikan dingin.

2. Es pisang cokelat greentea

10 Resep Es Pisang Cokelat Beku untuk Camilan Keluargailustrasi es pisang cokelat greentea (instagram.com/waomil)

Bahan-bahan:

  • 10 buah pisang ukuran kecil
  • 10 stik es krim
  • 50 gram cokelat blok greentea, potong-potong
  • 2 sdm minyak goreng
  • sprinkle secukupnya

Cara membuat:

  1. Kupas pisang, tusuk dengan stik es krim, lalu bekukan selama 8 jam.
  2. Lelehkan cokelat greentea, tambahkan minyak, lalu aduk.
  3. Kemudian, celupkan pisang dalam lelehan cokelat greentea, lalu beri taburan sprinkle. Bekukan kembali sampai cokelat mengeras. Sajikan.

Baca Juga: Resep Pancake Pisang Cokelat, Menu Sarapan yang Bikin Semangat 

3. Es pisang cokelat keju

10 Resep Es Pisang Cokelat Beku untuk Camilan Keluargailustrasi es pisang cokelat keju (instagram.com/toko.lakularis)

Bahan-bahan:

  • 4 buah pisang ukuran kecil
  • 4 stik es krim
  • 70 gram keju, parut

Bahan pasta cokelat:

  • 100 gram raw cocoa
  • 50 gram cacao butter
  • 50 gram madu

Cara membuat:

  1. Pertama, kupas pisang, tusuk dengan stik es krim. Diamkan dalam freezer selama 2 jam.
  2. Buat cokelat pasta, dengan melelehkan cacao butter, lalu masukkan raw cocoa, dinginkan. Tambahkan madu sesuai selera.
  3. Oleskan pasta cokelat pada pisang, taburi dengan parutan keju. Bekukan selama 1 jam di dalam freezer.
  4. Keluarkan es pisang cokelat dari freezer, sajikan.

4. Es pisang cokelat kacang

10 Resep Es Pisang Cokelat Beku untuk Camilan Keluargaes pisang cokelat kacang (diethod.com)

Bahan-bahan:

  • 4 buah pisang uli
  • 50 gram DDC
  • 2 sdm minyak sayur
  • 4 stik es krim
  • 4 sdm kacang cincang

Cara membuat:

  1. Kupas pisang, tusuk dengan stik es krim. Bekukan dalam freezer selama 1 jam.
  2. Lelehkan DDC, tambahkan minyak sayur, lalu aduk sampai rata. 
  3. Celupkan pisang dalam cokelat, gulingkan pada kacang cincang. Bekukan kembali dalam freezer. Setelah beku, segera keluarkan dan sajikan. 

5. Es pisang cokelat putih oreo

10 Resep Es Pisang Cokelat Beku untuk Camilan Keluargailustrasi es pisang cokelat putih (instagram.com/ban_top)

Bahan-bahan:

  • 2 buah pisang
  • 50 gram DCC dan cokelat putih batangan
  • 50 gram mentega
  • 3 bagian biskuit hitam Oreo, hancurkan

Cara membuat:

  1. Pertama, kupas pisang, potong jadi dua bagian. Bekukan dalam freezer selama 5 jam.
  2. Lelehkan cokeat putih batang, lalu tambahkan mentega cair, aduk rata. 
  3. Celupkan pisang ke dalam cokelat, beri taburan oreo di atasnya. Bekukan kembali sebelum disajikan. 

6. Es pisang cokelat rainbow

10 Resep Es Pisang Cokelat Beku untuk Camilan Keluargaes pisang cokelat (medibank.com.au)

Bahan-bahan:

  • 6 buah pisang
  • 200 gram DCC
  • 12 stik es krim
  • 3 sdm sprinkle dan meses

Cara membuat:

  1. Kupas pisang, potong jadi dua bagian, tusuk dengan stik es krim, bekukan dalam  freezer selama 3 jam.
  2. Tim DCC, lalu celupkan pisang ke cokelat yang sudah meleleh. Taburi sprinkle dan meses secukupnya
  3. Bekukan es pisang cokelat dalam freezer sebelum disajikan.

7. Es pisang cokelat biskuit

10 Resep Es Pisang Cokelat Beku untuk Camilan Keluargaes krim cokelat (instagram.com/esjadulbude.garut)

Bahan-bahan:

  • 5 buah pisang 
  • 3 sdm tepung terigu
  • air secukupnya
  • 10 stik es krim
  • 50 gram cokelat hazelnut crunchy
  • 30 gram biskuit cokelat, hancurkan

Cara membuat:

  1. Kupas pisang, potong jadi dua bagian, tusuk dengan stik es krim. Bekukan di dalam freezer selama 2 jam.
  2. Aduk rata tepung terigu dan air, lalu sisihkan.
  3. Baluri pisang dengan adonan tepung terigu, lalu goreng hingga kecokelatan.
  4. Lelehkan cokelat, lalu celupkan pisang ke dalamnya. Taburi dengan remahan biskuit, kemudian freezer selama 20 menit. Sajikan.

Baca Juga: Resep Lumpia Pisang Cokelat Lumer, Manisnya Bikin Mood Naik

8. Es pisang cokelat spesial

10 Resep Es Pisang Cokelat Beku untuk Camilan Keluargailustrasi es pisang cokelat (cbc.ca)

Bahan-bahan:

  • 3 sisir pisang raja 
  • 250 gram DCC
  • 2 sdm cokelat bubuk
  • 2 sdm gula bubuk
  • 3 sdm minyak goreng
  • 6 stik es krim 
  • 3 sdm sprinkle, meses, dan kacang

Cara membuat:

  1. Kupas pisang, potong jadi dua bagian, lalu tusuk dengan stik es krim.
  2. Bekukan pisang yang sudah ditusuk di dalam freezer selama 2 jam.
  3. Cairkan DCC, gula bubuk, dan cokelat bubuk hingga larut.
  4. Celupkan pisang beku ke dalam cokelat cair hingga tertutup rata. Taburi masing-masing pisang dengan sprinkle, meses, dan kacang.
  5. Terakhir, simpan dulu sejenak di dalam freezer, lalu sajikan.

9. Es pisang cokelat chocochips

10 Resep Es Pisang Cokelat Beku untuk Camilan Keluargailustrasi es pisang cokelat (onelovelylife.com)

Bahan-bahan:

  • 7 buah pisang 
  • 14 stik es krim
  • 250 gram cokelat putih
  • 5 sdm chocochips

Cara membuat:

  1. Pertama, kupas pisang, potong jadi dua bagian, lalu tusuk dengan stik es krim. Bekukan pisang tersebut di freezer, sekitar 1 jam.
  2. Lelehkan cokelat putih dengan cara ditim, lalu tuang ke dalam gelas tinggi.
  3. Celupkan pisang beku ke dalam gelas, taburkan chocochips, dan bekukan lagi di freezer. Sajikan.

10. Es pisang cokelat praktis

10 Resep Es Pisang Cokelat Beku untuk Camilan Keluargaes pisang cokelat (instagram.com/esjadulbude.garut)

Bahan-bahan:

  • 4 buah pisang susu
  • 100 gram cokelat batang, sisir
  • 1 sdm mentega
  • 1 sdm meses dan kacang cincang

Cara membuat:

  1. Pertama, kupas pisang, lalu potong dan tusuk dengan stik es krim. Kemudian, bekukan di dalam freezer selama 3 jam.
  2. Tim cokelat dan mentega hingga mencair.
  3. Celupkan pisang beku ke dalam cokelat sampai rata. Taburi dengan meses dan kacang cincang.
  4. Bekukan pisang di freezer selama 2 jam sebelum disajikan.

Nah, itulah sejumlah resep es pisang cokelat yang dapat kamu kreasikan di rumah. Cara buatnya mudah dengan rasa yang enak, sehingga cocok untuk camilan anak.

Selain ulasan ini, temukan kumpulan resep lainnya di IDN Times. Gak cuma camilan, ada juga resep bekal dan minuman yang bisa kamu coba.

Baca Juga: Resep Selai Cokelat Homemade, Rasanya Seenak Buatan Toko Mahal

yummy-banner

Topik:

  • Putri Intan Nur Fauziah
  • Lea Lyliana

Berita Terkini Lainnya