Resep Pudding Brownies Lezat dan Mudah Dibuat

Kamu pun bisa makan pudding dan brownies secara bersamaan

Puding brownies akhir-akhir banyak disukai berbagai kalangan baik muda ataupun tua karena dapat menjadi camilan yang menyegarkan dan mengenyangkan sekaligus.

Pudding brownies ini banyak dijual secara online. Banyak penjual pudding brownies bermunculan dengan berbagai varian dan kreativitas dalam pemberian topping serta cetakannya.

Namun untuk kamu yang ingin membuat sendiri di rumah, berikut resep pudding brownies ini.

1. Bahan-bahan membuat pudding brownies

Resep Pudding Brownies Lezat dan Mudah DibuatUnsplash/Pablo Merchán Montes
  • 3 lembar roti tawar, buang pinggirnya
  • 2 sachet agar-agar plain
  • 150 gr gula pasir
  • 800 ml susu cokelat
  • 50 gr bubuk cokelat
  • 100 gr dark cooking chocolate/ cokelat batang
  • Sejumput garam
  • 2 sachet vla vanilla instan
  • 400 ml air panas

2. Cara membuat pudding brownies

Resep Pudding Brownies Lezat dan Mudah DibuatUnsplash/amirali mirhashemian
  1. Sobek-sobek roti tawar
  2. Tuang dalam panci bersama gula pasir, bubuk cokelat, cokelat batang dan agar-agar yang telah dilarutkan dengan air
  3. Masak di atas kompor dengan api kecil
  4. Tuang dalam loyang

Baca Juga: Resep Bikin Banana Pudding, Dessert Khas Amerika Serikat yang Terkenal

3. Tips membuat pudding brownies

Resep Pudding Brownies Lezat dan Mudah DibuatUnsplash/Brandless

Agar halus, kamu dapat memblender roti tawar dengan kurang lebih 200 ml susu coklat.

4. Cara penyajian pudding brownies

Resep Pudding Brownies Lezat dan Mudah DibuatCookpad.com/Arum Zaryy

Dinginkan selama lebih kurang 2 jam atau masukkan dalam kulkas. Keluarkan, lalu hias dengan topping sesuai selera.

5. Jika suka, tambahkan vla pudding

Resep Pudding Brownies Lezat dan Mudah DibuatCookpad.com/Wiwiedarre

Kamu bisa menambahkan vla sebagai sausnya. Caranya adalah campurkan 2 sachet vla vanilla instan dengan 400 ml air panas, aduk hingga lembut dan licin. Lalu tuangkan di atas pudding yang sudah mengeras.

Nikmati pudding brownies dengan cokelat panas atau secangkir kopi di pagi hari. Selamat mencoba membuatnya sendiri di rumah!

Baca Juga: Resep Caramel Custard Pudding ala Yummy, Manisnya Memanjakan Lidah

Regina Amalia Photo Verified Writer Regina Amalia

@reginaamalia.ra

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya