- 400 gram (2 potong) daging sapi bagian striploin atau sirloin
- 1 butir telur ayam, kocok lepas
- tepung bumbu serbaguna secukupnya
- garam secukupnya
- lada hitam bubuk secukupnya
- tepung roti secukupnya
- kol segar secukupnya, iris tipis memanjang
- saus wijen sangrai secukupnya
- saus sambal dan saus tomat secukupnya
Resep Beef Katsu ala Kimukatsu yang Lembut dan Gurih Banget

- Beef Katsu ala Kimukatsu terdiri dari daging sapi lembut dan juicy di dalam, renyah di luar, dengan sensasi nikmat yang tak terlupakan.
- Bahan dan cara membuat Beef Katsu ala Kimukatsu termasuk mudah, hanya memerlukan daging sapi, telur, tepung roti, kol segar, saus wijen, saus sambal, dan saus tomat.
- Tips membuatnya antara lain memastikan daging dalam keadaan bagus dan tidak lembek serta menggunakan sliced beef atau daging sapi lembaran jika tidak menemukan potongan daging tertentu.
Penggemar Kimukatsu pasti sudah gak asing lagi dengan menu beef katsu-nya. Hidangan ini terdiri dari beberapa potongan daging bertekstur lembut dan juicy di dalam dan renyah di luar. Setiap gigitannya menghasilkan sensasi yang nikmat dan tak terlupakan.
Kalau di tempat tinggalmu gak ada gerai Kimukastu atau belum pernah mencicipinya, jangan khawatir! Kamu bisa membuat beef katsu ala Kimukatsu ini di rumah, lho.
Proses pembuatannya memang perlu sedikit ketelatenan, terutama saat membalur daging dan menggorengnya, agar katsu tetap empuk dan tidak keras. Namun, hasil akhirnya akan benar-benar sepadan dengan perjuanganmu. Yuk, intip resep beef katsu ala Kimukatsu berikut ini!
Bahan Beef Katsu ala Kimukatsu

Cara Membuat
- Lap seluruh permukaan daging sapi dengan tisu pengesat.
- Marinasi daging dengan garam dan lada hitam bubuk secukupnya. Diamkan selama 10-15 menit.
- Balur daging sapi ke tepung bumbu dan telur secara bergantian.
- Selanjutnya, balur ke tepung roti sampai seluruh permukaan daging tertutupi.
- Balur kembali ke telur dan tepung roti secara bergantian.
- Panaskan minyak goreng agak banyak. Goreng katsu dengan minyak panas dan api sedang.
- Untuk kematangan medium, waktu penggorengan di setiap sisinya sekitar 1-2 menit. Jika sudah, angkat dan tiriskan dengan tisu pengesat.
- Belah beef katsu menjadi beberapa bagian, lalu tata di atas piring saji.
- Tambahkan irisan kol, saus wijen, saus sambal, dan saus tomat di sisinya.
- Beef katsu ala Kimukatsu siap disajikan.
Tips Membuat
- Pastikan daging yang digunankan untuk membuat beef katsu ala Kimukatsu ini dalam keadaan bagus, permukaanya kenyal dan tidak lembek, serta aromanya tidak terlalu amis atau bahkan busuk.
- Jika daging dalam beku, kamu harus mencairkannya terlebih dahulu di chiller kulkas semalaman. Jangan mencairkannya pada suhu ruang, karena berpotensi adanya pertumbuhan jamur.
- Kamu juga bisa menggunakan sliced beef atau daging sapi lembaran. Tata beberapa lembar daging, kemudian lipat hingga berbentuk kotak dan baru dibalur dengan tepung, telur, dan tepung roti.
Sekarang kamu bisa membuat beef katsu ala Kimutaksu sendiri di rumah, deh! Dengan takaran di atas, kamu akan menghasilkan dua porsi beef katsu dan estimasi waktu pembuatannya 30 menitan saja. Ternyata gak sesulit yang kamu bayangkan, kan?


















