Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Resep Bolu Kopi Moka 2 Telur yang Moist, Cocok Jadi Camilan Santai

ilustrasi bolu kopi moka (YouTube.com/DAPUR SEDERHANA TIKA)

Bolu kopi moka bisa jadi pilihan tepat bagi kamu yang suka camilan manis dengan sentuhan rasa kopi. Rasanya yang empuk dan lembut akan membuat setiap gigitan terasa nikmat, apalagi dibuat dengan hanya menggunakan 2 telur.

Gak perlu bahan yang ribet, cukup dengan bahan-bahan sederhana, kamu bisa buat bolu kopi moka yang enak di rumah. Yuk, jadikan resep bolu kopi moka 2 telur ini sebagai panduan memasakmu. Hasilnya pasti moist, empuk, dan lembut!

Bahan Bolu Kopi Moka

ilustrasi tepung terigu (pixabay.com/bru-nO)

  1. 2 butir telur
  2. 100 gram gula pasir
  3. 1/2 sdt emulsifier
  4. 1/2 sdt vanila cair
  5. 125 gram tepung terigu protein sedang
  6. 1/4 sdt baking powder
  7. 1/4 sdt garam
  8. 50 ml susu cair
  9. 75 gram margarin, cairkan
  10. 1 sdt pasta kopi moka
  11. meses warna-warni untuk topping

Cara Membuat

ilustrasi sedang membuat adonan (pexels.com/Felicity Tai)

  1. Kocok telur dengan gula pasir, vanila cair, dan emulsifier hingga mengembang, berjejak, dan putih kental.
  2. Ayak tepung terigu, baking powder, dan garam, lalu masukkan perlahan ke adonan telur. Aduk dengan spatula hingga rata.
  3. Tambahkan susu cair dan margarin cair. Aduk rata dengan spatula hingga semua bahan tercampur dengan sempurna.
  4. Masukkan pasta kopi moka secukupnya, lalu aduk hingga merata.
  5. Olesi cetakan dengan margarin, lalu tuang adonan hingga 3/4 penuh. Panggang bolu hingga setengah matang dengan menggunakan api kecil.
  6. Setelah setengah matang, tambahkan meses warna-warni. Tutup kembali dan panggang bolu hingga matang.
  7. Ketika bolu sudah matang, segera keluarkan dari oven. Keluarkan pula dari loyang, lalu dinginkan sebentar.
  8. Sajikan bolu kopi moka sebagai camilan.

Tips Membuat Bolu Kopi Moka

ilustrasi bolu kopi moka (YouTube.com/DAPUR SEDERHANA TIKA)

  1. Pastikan kamu mengocok dengan kecepatan tinggi hingga telur mengembang, berjejak, dan berwarna putih kental. Ini yang bikin tekstur bolu jadi ringan dan empuk.
  2. Untuk hasil yang lembut, ayak tepung terigu, baking powder, dan garam sebelum dimasukkan ke adonan telur. Dijamin adonan bebas dari gumpalan!
  3. Untuk menghindari bolu menempel, olesi cetakan dengan margarin sebelum menuang adonan. Kamu juga bisa taburi sedikit tepung terigu agar bolu lebih mudah dikeluarkan setelah matang.
  4. Setelah bolu matang, biarkan dingin sejenak di dalam cetakan. Ini agar bolu lebih mudah dikeluarkan dan tidak pecah.

Bolu kopi moka ini benar-benar cocok untuk menemani waktu santai kamu, apalagi kalau disajikan bersama secangkir kopi hangat. Gampang banget buatnya, cukup pakai 2 telur, dan kamu bisa nikmati bolu yang empuk dan menggoda ini kapan saja. Happy baking!

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Rismawati
EditorRismawati
Follow Us