Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Resep Tahu Crispy Ala Abang Gerobakan, Ada Tips Membuatnya Lho!

tahu crispy (pexels.com/Riki Risnandar)

Ada banyak jenis tahu dan cara mengolahnya jadi menu yang lezat. Selain mudah didapat, bahan tahu ini relatif murah dan bergizi. Pastinya, tahu paling umum adalah digoreng.

Meski terlihat sepele, namun untuk membuat tahu goreng crispy yang enak tidak begitu sederhana. Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Misalnya dari pemilihan jenis tahu yang bagus, bentuk potongan tahu, hingga proses marinasi. Maka dari itu, tidak heran jika gorengan yang sering dijajakan oleh abang gerobakan bisa memiliki rasa yang tidak hanya crispy tetapi juga lembut di dalam.

Penasaran seperti apa resep dan cara membuat tahu goreng crispy? Yuk, perhatikan artikel berikut ini.

Bahan Tahu Crispy

ilustrasi potongan tahu (pixabay.com/ally j)

  1. 200 gram tepung terigu
  2. 2 sendok makan tepung tapioka
  3. 1/2 sendok teh garam
  4. 1/2 sendok teh merica bubuk
  5. 1/2 sendok teh kaldu ayam bubuk
  6. 800 ml air
  7. 12 buah tahu putih
  8. Minyak goreng secukupnya

Cara Membuat Tahu Crispy

ilustrasi tahu setelah digoreng (pexels.com/Julia Filirovska)

  1. Dalam mangkuk, campur tepung terigu, tepung tapioka, garam, merica, kaldu ayam, dan air hingga rata.
  2. Masukkan potongan tahu ke dalamnya. Diamkan selama 20 menit.
  3. Panaskan minyak goreng yang banyak dalam wajan. Goreng tahu hingga matang dan mengembang.
  4. Siramkan adonan tepung ke dalam wajan, goreng hingga tahu kering dan renyah. Angkat dan tiriskan.
  5. Sajikan tahu crispy dengan cabai rawit hijau.

Tips Menggoreng Tahu

ilustrasi tahu crispy dengan sambal cocolan (pexels.com/ALTEREDSNAPS)

Berikut ini adalah tips cara menggoreng tahu crispy yang sederhana namun ternyata bisa menambah kelezatan pada hasil gorengan.

  1. Agar hasil gorengan lebih optimal, sebaiknya menggunakan wajan dari besi dengan dasar yang datar.
  2. Goreng tahu di api yang sangat panas untuk menghindari adonan tahu lengket dan mudah untuk dibalik.
  3. Tunggu tahu hingga warnanya berubah cokelat keemasan. Jangan terlalu lama menggorengnya, ya.

Tips memasak di atas bisa kamu terapkan di rumah agar hasil gorengan tahu lebih crispy. Mau sebagai camilan takjil atau lauk makan juga cocok. Apalagi jika dimakan bersama dengan sambal atau cabai utuh pasti bikin nagih. Kini tidak perlu lagi beli takjil di luar, sebab kamu sudah bisa membuat tahu crispy sendiri di rumah!

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Qoniah Musallamah
EditorQoniah Musallamah
Follow Us