Apakah Kamu Tahu 9 Fakta Unik dari Tubuh Kita yang Misterius ini?

Cairan di perutmu hampir bisa melumatkan segalanya lho

Hingga sekarang peneliti masih mempelajari tubuh manusia. Banyak hal misterius yang belum bisa terkuak tentang itu. Mulai dari bagaimana seseorang memiliki perasaan hingga evolusi apa saja yang terjadi dalam tubuh. Tentu saja beberapa di antaranya sudah ditemukan dan hal itu sering kali tidak kamu ketahui. Berikut adalah beberapa fakta unik mengenai tubuhmu sendiri.

1. Kulitmu memiliki empat warna

Apakah Kamu Tahu 9 Fakta Unik dari Tubuh Kita yang Misterius ini?kurious.ku.edu.tr

Semua kulit memiliki warna dasar yang sama. Jika tidak berwarna, maka warnanya akan putih krim. Naik sedikit yang dekat dengan aliran darah, kulit akan sedikit memerah. Itu dilengkapi dengan pigmen kuning untuk mewarnainya dan ditambah melanin berwarna sepia sebagai respons sinar ultraviolet.

2. Dunia tertawa bersamamu

Apakah Kamu Tahu 9 Fakta Unik dari Tubuh Kita yang Misterius ini?successiblelife.com

Sebuah artikel dari livescience.com menuliskan jika tertawa itu menular. Itu dikarenakan otak merespons suara tawa dan menimbulkan reaksi pada otot wajah untuk mengikutinya. Fenomena ini disinyalir sebagai proses mimikri dan dirasa berperan penting dalam interaksi sosial.

3. Otak besar, mulut kecil

Apakah Kamu Tahu 9 Fakta Unik dari Tubuh Kita yang Misterius ini?thetimes.co.uk

Evolusi memberikan kita sesuatu dan menghilangkan sesuatu pula.  Di zaman dulu gigi bungsu kita dipergunakan untuk mengunyah daging yang alot. Namun seiring berkembangnya otak, struktur rahang kita berubah dan itu membuat gigi tersebut tak lagi berguna.

4. Pubertas mengubah otak kita

Apakah Kamu Tahu 9 Fakta Unik dari Tubuh Kita yang Misterius ini?verywellfamily.com

Kamu tahu bahwa ledakan hormon mengubah fisik dan memberikan pertumbuhan pada tubuh kita. Tapi di sisi lain hormon tersebut juga mempengaruhi mood seseorang, seperti testosteron. Karena ini pubertas memberikan perubahan pada kebiasaan kita lewat perubahan struktur otak.

Baca Juga: 6 Hal yang Bisa Terjadi pada Tubuh Saat Kamu Tidur di Alam Terbuka

5. Ribuan sel telur dibuang percuma

Apakah Kamu Tahu 9 Fakta Unik dari Tubuh Kita yang Misterius ini?independent.co.uk

Wanita memiliki siklus menstruasi untuk mematangkan sel telurnya. Menurut livescience.com, seorang wanita remaja bisa memproduksi 34.000 sel telur, tapi yang matang hanya 350 buah saja selama hidupnya.

6. Perutmu yang sesungguhnya terletak di kepala

Apakah Kamu Tahu 9 Fakta Unik dari Tubuh Kita yang Misterius ini?fullscript.com

Otakmu menuntut 20 persen oksigen dan kalori pada tubuh. Untuk hal itu, pembuluh darah kita bekerja sangat keras dan untuk energi akan hal itu kita membutuhkan konsumsi makanan dalam jumlah besar.

Jika pembuluh darah itu tersumbat, otak pun tidak bisa mendapat asupan oksigen dengan benar dan secara otomatis mengganggu fungsi otak. Kondisi ini dinamakan stroke.

7. Tulang akan retak untuk menyeimbangkan mineral dalam tubuh

Apakah Kamu Tahu 9 Fakta Unik dari Tubuh Kita yang Misterius ini?webmd.com

Untuk menjadi penopang tubuh, tulang membantu mengatur kadar kalsium kita. Jika kadar kalsium tidak terpenuhi untuk tubuh kita, secara otomatis beberapa hormon akan merusak dan meretakkan tulang untuk mendapatkan asupan kalsium dalam tubuh.

8. Posisi tubuh mempengaruhi memori

Apakah Kamu Tahu 9 Fakta Unik dari Tubuh Kita yang Misterius ini?scienceabc.com

Tidak mampu mengingat ulang tahun pacaranmu? Cobalah berlutut dengan satu kaki. Ingatan merupakan perwujudan dari indra kita.

Sebuah wewangian bisa kembali mengingatkan kita akan masa lalu kala kecil. Dalam sebuah artikel di 2007, ada sebuah laporan yang mengatakan jika kamu bisa mengingat lebih cepat dan lebih baik jika posisi tubuhmu mirip dengan posisi tubuh saat kejadian berlangsung.

9. Lambungmu memproduksi asam korosif

Apakah Kamu Tahu 9 Fakta Unik dari Tubuh Kita yang Misterius ini?wildpro.twycrosszoo.org

Cairan paling berbahaya di dunia terletak di lambungmu. Percayalah. Cairan itu mengandung hidroklorida, komponen yang mampu melumatkan logam di dunia dan hebatnya cairan itu tidak akan bisa disita oleh petugas atau aparat apapun.

Masih banyak lagi hal misteri seputar tubuh kita dan bisa jadi hal itu lebih menakjubkan daripada yang di daftar ini. Bisa jadi pula itu adalah pertanyaan yang ada di seputar kepalamu.

Baca Juga: Apa yang Terjadi pada Tubuh Ketika Melakukan Transplantasi Jantung? 

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya