TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Tanda Depresi Ringan yang Sedang Kamu Alami, Jangan Diremehkan!

Duh hati-hati!

Pexels/Chinmay Singh

Dalam kehidupan sehari-hari kita pasti tak luput dari masalah, entah itu masalah yang rumit ataupun ringan. Namun semua masalah itu pastinya memiliki andil yang besar untuk kesehatan mental kita. Bahkan banyak yang tak sadar sudah mengalami depresi ringan akibat adanya masalah yang pelik hadir dalam kehidupan.

Nah jangan kamu anggap remeh, ini lima tanda jika kamu sedang mengidap depresi ringan, segera cek ke dokter ya!

1. Pola tidur berubah

Pexels/Bruce Mars

Saat lelah kamu pastinya butuh waktu untuk tidur. Namun saat bangun kamu masih merasa lelah dan tak mengerti kenapa. Inilah salah satu tanda jika kamu sedang mengalami depresi ringan dan masih terus merasa lelah meski sudah tidur cukup.

Bahkan beberapa orang ada yang tidak bisa tidur sama sekali karena terus memikirkan masalah yang tengah dihadapi. Saat ini terjadi, jangan diremehkan begitu saja karena depresi ringan pun bisa berubah menjadi depresi akut bila sering dianggap sepele.

Baca Juga: 7 Jenis Depresi yang Wajib Kamu Kenali Agar Hidup Lebih Berkualitas

2. Penurunan cara berpikir

Pexels/Bruce Mars

Tanda lainnya yaitu kecepatan berpikirmu menurun drastis bahkan untuk hal-hal yang kecil saja kamu butuh waktu untuk berpikir. Tak hanya itu gerak motorikmu pun menurun dan cenderung malas serta seringnya menutup diri dari lingkungan sosial. Mungkin kamu menganggap ini bukan hal yang besar, namun depresi ringan pun akan mempengaruhi kesehatanmu sendiri dan bukan tak mungkin masalah kesehatan fisik pun akan kamu hadapi.

3. Gelisah

Pexels/Chinmay Singh

Perasaan tak tenang dan gelisah juga merupakan salah satu tanda kamu mengalami depresi ringan. Perasaan gelisah ini bisa memicu emosi yang tidak stabil dan bisa keluar kapan saja tanpa bisa kamu tahan. Gelisah ini akan memunculkan perasaan ingin marah tiba-tiba dan merasa tersinggung meski karena hal sepele. Emosi yang tak stabil merupakan salah satu indikator jika kamu sedang mengalami depresi ringan.

4. Merasa tak enak badan

westchesterhealth.com

Kesehatan mental selalu berbarengan dengan kesehatan fisik. Saat kamu tengah mengalami depresi ringan, biasanya kamu pun akan sering merasa tak enak badan. Penyakit yang biasanya kamu rasakan saat tengah stres adalah maag atau tukak lambung, kepala pusing dan lemas. Jika depresi ringan ini selalu kamu anggap enteng bukan tak mungkin masalah kesehatan lainnya pun akan muncul.

Baca Juga: 9 Makanan yang Mampu Mengobati Depresi Lebih Baik daripada Obat

Verified Writer

Indah Shaliha

Someone who loves writing and pottery

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya