Gejala Awal Seseorang Mengidap TBC, Batuk Terus-menerus

Indonesia berada di peringkat ke-2 di dunia, lho

Tuberkulosis (TBC) masih menjadi penyakit menular yang menakutkan di Indonesia. Dilansir Global TB Report 2022, Indonesia menempati peringkat kedua setelah India sebagai negara dengan jumlah kasus TBC terbanyak di dunia. Menurut data Kementrian Kesehatan, jumlah kasus TBC sebanyak 969 ribu dan kematiannya mencapai 93 ribu per tahun atau setara 11 kematian per jam di Indonesia. 

Dilansir WHO, tuberkulosis adalah penyakit menular yang menyerang paru-paru dan disebabkan oleh bakteri TBC. Penyakit ini menular lewat udara dari orang yang terinfeksi yang kemudian bersin, batuk, atau meludah, sehingga bakterinya menyebar ke orang lain. Meski penularannya terbilang cepat, penyakit ini bisa dicegah dan disembuhkan.

Sayangnya, karena beberapa gejala awal menyerupai sakit ringan lainnya, banyak orang yang tidak menyadari jika mereka terkena tuberkulosis dan akhirnya membutuhkan waktu lama untuk sembuh. Maka dari itu, kamu wajib mengetahui gejalanya sedari awal.

Kamu jadi bisa mencegah penyebaran ke orang lain, mengurangi resiko komplikasi, menghentikan penularan TBC, dan membuat pengobatan berjalan lebih efektif. Kelima gejala awal seseorang mengidap TBC ini wajib kamu ketahui.

Baca Juga: 3 Tips Menjaga Kesehatan Tubuh untuk Pasien TBC

1. Batuk berdahak yang tak kunjung sembuh

Gejala Awal Seseorang Mengidap TBC, Batuk Terus-menerusilustrasi batuk yang tak kunjung berhenti (pexels.com/cottonbro studio)

Tanda paling klasik dari tuberkulosis adalah batuk berkepanjangan. Batuk ini sering kali tidak hilang hingga beberapa minggu, sekitar 3 minggu atau lebih, bahkan memburuk dengan mengeluarkan dahak berdarah, seperti dilansir CDC.

Bercak atau darah dalam dahak merupakan tanda serius dan bisa menjadi bahwa tuberkulosis sudah mencapai tingkat menakutkan. Darah ini keluar dari pembuluh darah yang sudah rusak karena infeksi di paru-paru.

2. Demam di sore hari dan keringat berlebih di malam hari

Gejala Awal Seseorang Mengidap TBC, Batuk Terus-menerusilustrasi orang mengalami demam (pixabay.com/nastya_gepp)

Demam yang tidak bisa dijelaskan oleh penyebab lain juga merupakan indikator TBC, nih. Penderita tuberkulosis sering mengalami peningkatan suhu tubuh, terlebih di sore dan malam hari. Ini berarti tubuh sedang berjuang untuk melawan infeksi bakteri tuberkulosis.

Keringat berlebih di malam hari merupakan tanda tuberkulosis sedang bergerak aktif. Keringat malam tentu sangat mengganggu tidur dan menyebabkan penurunan kualitas hidup. Jika tidak segera diatasi, produktivitas harian akan sangat terganggu.

3. Berat badan terus menurun tanpa alasan jelas

Gejala Awal Seseorang Mengidap TBC, Batuk Terus-menerusilustrasi menimbang berat badan (unsplash.com/i yunmai)

Meski tidak melakukan program diet atau perubahan gaya hidup, penderita TBC akan mengalami penurunan berat badan yang sulit dijelaskan. Penurunan berat badan ini sering kali terjadi bersamaan dengan hilangnya nafsu makan.

Tak sampai di situ, TBC juga membuat pengidapnya selalu merasa letih dan seakan-akan berat untuk bergerak. Jika tidak diketahui penyebabnya, sebaiknya konsultasi ke dokter untuk pemeriksaan yang lebih intens.  

Baca Juga: 6 Tips Mencegah TBC bagi Lansia, Daya Tahan Tubuh Harus Dijaga

4. Dada terasa nyeri

Gejala Awal Seseorang Mengidap TBC, Batuk Terus-menerusilustrasi dada terasa nyeri (pexels.com/Giulia Bertelli)

Nyeri dada merupakan gejala yang mungkin muncul saat infeksi tuberkulosis sudah menyebar ke pleura, yakni lapisan tipis jaringan yang ada di sekitar paru-paru. Nyeri ini mungkin terasa lebih sakit ketika bernafas dan batuk.

Kalau kamu merasakan dada sangat sakit, ini bisa menandakan tuberkulosis aktif sudah sampai di paru-paru, lho. Biasanya, hal ini terasa ketika beberapa tanda di atas sudah kamu rasakan. 

5. Kelelahan yang berlebih

Gejala Awal Seseorang Mengidap TBC, Batuk Terus-menerusIlustrasi lelah (pexels.com/ Andrea Piacquadio)

Kelelahan yang sulit dijelaskan oleh aktivitas fisik atau stres juga tanda lain yang berhubungan dengan tuberkulosis. Infeksi ini bisa membuat tubuh merasa sangat lelah karena sistem imunitas tubuh tidak berhenti untuk melawan bakteri TBC. Kalau sudah begini, ada baiknya segera konsultasi ke dokter untuk pemeriksaan lebih lanjut. 

Mengenali beberapa tanda awal tuberkulosis merupakan langkah penting upaya pencegahan dan pengendalian penyakit ini. Segera konsultasi dengan dokter jika merasa kamu atau seseorang yang dikenal mengalami gejala di atas, ya! 

Baca Juga: 5 Mitos yang Masih Dipercaya mengenai TBC, Kenali Faktanya!

Lathiva Photo Verified Writer Lathiva

Senang membaca dan menulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Naufal Al Rahman
  • Mayang Ulfah Narimanda

Berita Terkini Lainnya