4 Tanda Alergi pada Anak, Hati-Hati Moms!

Belajar bareng yuk, Moms!

Alergi adalah salah satu keluhan yang paling sering terjadi pada anak-anak. Alergi tidak hanya bikin anak tak nyaman, tetapi juga bisa berdampak pada kondisi kesehatannya di kemudian hari.

Tidak hanya itu, tanda alergi yang tidak segera ditangani dapat berakibat serius, bahkan bisa sampai berpotensi fatal. Moms, yuk, belajar mengenali beberapa tanda alergi pada anak!

1. Batuk dan pilek

4 Tanda Alergi pada Anak, Hati-Hati Moms!ilustrasi anak batuk dan pilek (pexels.com/Gustavo Fring)

Penyebab batuk atau pilek sendiri cukup banyak, mulai dari tersedak, infeksi, hingga alergi. Hal ini dicetuskan oleh paparan dengan alergen (zat pencetus alergi) seperti debu, serbuk sari, dan sebagainya. Paparan tersebut menyebabkan terlepasnya histamin dan memicu inflamasi saluran napas atas serta peningkatan produksi sekret hidung. 

Batuk pilek akibat alergi memiliki tanda yang sedikit berbeda dari penyebab lain. Menurut Mayo Clinic, beberapa tanda batuk pilek yang disebabkan alergi antara lain:

  • Bersin-bersin.
  • Hidung terasa seperti tersumbat.
  • Hidung/mata/langit-langit gatal.
  • Mata berair, merah, atau bengkak .
  • Sekret hidung/ingus cair dan bening.
  • Batuk pilek tidak disertai demam.

2. Sesak napas

4 Tanda Alergi pada Anak, Hati-Hati Moms!ilustrasi anak mengalami alergi (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Pada anak, keluhan sesak napas kebanyakan disebabkan infeksi saluran napas (pneumonia, TB, ISPA) dan alergi. Pilek alergi (rinitis alergi) yang tak tertangani lama-kelamaan dapat menyulitkan anak bernapas.

Sebagian besar kasus sesak napas akibat alergi merupakan tanda awal dari asma bronkial. Dikutip dari buku Imunologi dasar Abbas, ketika saluran napas terpapar alergen akan menyebabkan penyempitan hingga sumbatan saluran napas. Hal ini tentu menyulitkan udara mencapai paru-paru, sehingga anak akan kesulitan bernapas. 

Membedakan sesak napas akibat infeksi atau alergi memang cukup tricky. Namun, terlepas dari penyebabnya, jika melihat anak mengalami kesulitan napas segera bawa ke dokter untuk penanganan lebih lanjut ya, Moms!

Baca Juga: Kelembapan Udara Tinggi Bisa Sebabkan Alergi, Hati-Hati!

3. Masalah kulit

4 Tanda Alergi pada Anak, Hati-Hati Moms!ilustrasi alergi pada kulit (freepik.com/freepik)

Jika anak mengeluh gatal-gatal atau kulit kemerahan yang bikin anak terlihat tidak nyaman, bisa jadi anak mengalami alergi pada kulitnya.

Hampir serupa dengan keluhan sesak napas, masalah kulit pada anak sebagian besar disebabkan infeksi dan alergi. Namun, menurut publikasi StatPearls, masalah kulit alergi muncul segera atau dalam waktu singkat setelah terpapar zat tertentu.

Tidak hanya itu, biasanya masalah kulit akibat alergi juga diikuti dengan beberapa keluhan alergi lain, seperti sesak napas atau batuk pilek.

4. Gangguan pencernaan

4 Tanda Alergi pada Anak, Hati-Hati Moms!ilustrasi gangguan pencernaan anak (freepik.com/freepik)

Ketika anak mengalami gangguan pencernaan, orang tua sering menganggap hal tersebut akibat "salah makan", entah kebersihan makanan kurang, makanan terlalu pedas, dan sebagainya.

Namun, jangan salah! Beberapa makanan seperti susu, telur, dan kacang-kacangan yang tampak sehat ternyata juga bisa menimbulkan masalah pencernaan. Kondisi ini sering disebut alergi makanan.

American College of Allergy Asthma and Immunology menyebutkan, selain mual dan muntah, gejala alergi makanan juga dapat berbentuk kram perut, diare, dan bibir bengkak yang terjadi beberapa menit atau beberapa jam setelah makan.

Apa yang harus dilakukan?

4 Tanda Alergi pada Anak, Hati-Hati Moms!ilustrasi anak alergi (freepik.com/master1305)

Apabila mencurigai anak memiliki alergi, alangkah baiknya untuk berkonsultasi ke dokter spesialis anak agar mendapat pemeriksaan dan pengobatan lebih lanjut. Agar alergi anak tidak mudah kambuh, hindarkan anak dari paparan pencetus alergi, seperti:

  • Rutin membersihkan debu pada seprai dan kamar.
  • Menyesuaikan pola makan anak.
  • Menggunakan penyaring udara.
  • Mengajarkan anak membersihkan hidung.
  • Memberi vitamin atau suplemen daya tahan tubuh sesuai anjuran dokter.

Berikut tadi beberapa tanda alergi pada anak. Anak yang memiliki alergi memang memerlukan perhatian khusus. Namun, jangan sampai membatasi kegiatan anak sehari-hari agar mereka tetap bebas mengeksplorasi lingkungan serta tumbuh dan berkembang dengan optimal ya, Moms!

Indira swastika utama Photo Verified Writer Indira swastika utama

An ISTJ-T. A medical student who love write :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Nurulia

Berita Terkini Lainnya