7 Fakta Unik Rambut Kemaluan, Ternyata Bisa Beruban

Hayo, siapa yang ladangnya rimbun?

Rambut kemaluan adalah rambut yang tumbuh di sekitar organ intim, baik pria maupun wanita. Mereka mempunyai manfaat yang baik, seperti mencegah infeksi dan juga melindungi area vital.

Terdapat beberapa fakta yang unik, menarik, dan lucu seputar rambut kemaluan. Penasaran? Simak terus artikel ini ya!

1. Jangan dicukur, ada manfaatnya!

7 Fakta Unik Rambut Kemaluan, Ternyata Bisa Berubanhowdoesyourgardenmow.com

Kebanyakan remaja merasa malu ketika tubuh mereka mulai ditumbuhi rambut-rambut aneh di sekitar area intim, meski tak jarang juga orang dewasa merasa malu... hihi~

Tak perlu malu sampai harus mencukur rambut kemaluan. Memang siapa yang mau melihatnya selain pasangan?

Padahal, kamu tak perlu mencukur rambut kemaluan lho. Mereka punya manfaat tersendiri yang sangat baik untuk organ intim kamu. Rambut-rambut tersebut mencegah infeksi dan berfungsi sebagai "tameng" untuk alat vital kamu.

2. Semakin dicukur semakin lebat, kata siapa?

7 Fakta Unik Rambut Kemaluan, Ternyata Bisa Berubanshutterstock.com

Ada mitos mengatakan kalau rambut kemaluan dicukur maka akan membuatnya semakin lebat ketika tumbuh nanti. Itu sama sekali tidak benar. Dilansir health.com, dr. Shepherd mengatakan sekuat apa pun kamu mencukurnya itu tidak akan membuatnya semakin lebat setelahnya. Hal itu terjadi karena rambut dipotong di poros tengah yang merupakan diameter rambut terbesar. Akibat hal itulah mungkin terlihat lebih tebal.

3. Mencukurnya bisa menimbulkan bisul

7 Fakta Unik Rambut Kemaluan, Ternyata Bisa Berubanwomenshealthmag.com

Bisul memang sebuah penyakit yang menyebalkan, apalagi jika bisul tersebut timbul di area kemaluan. Dilansir flo.health, bisul pada area intim bisa timbul ketika terjadi luka bakar, gesekan akibat iritasi, ataupun berbagi alat cukur.

Mencukur bisa menyebabkan iritasi pada area tersebut yang terkadang memicu timbulnya bisul. Selain itu, jangan juga berbagi alat cukur kepada orang lain ataupun menggunakan pisau cukur untuk memangkas rambut-rambut lain pada tubuh.

Baca Juga: 7 Kesalahan Mencukur Rambut Kemaluan Paling Umum yang Kamu Lakukan

4. Tak selalu senada dengan warna rambut

7 Fakta Unik Rambut Kemaluan, Ternyata Bisa Berubanunsplash.com/@sooprun

Biasanya rambut pada tubuh selalu memiliki warna yang senada. Misal jika rambut kamu hitam, maka rambut-rambut pada ketiak, janggut, kumis, dan juga rambut kemaluan mempunyai warna yang sama. Namun, bisa jadi rambut kemaluanmu punya warna yang tidak senada.

Dikutip dari health.com, dr. Ross mengatakan hal itu tidak selalu terjadi karena mungkin ada sedikit variasi dalam jumlah melanin yang memberi warna pada rambut. Bisa jadi rambut kepalamu blonde namun rambut kemaluanmu hitam. Bisa jadi juga sebaliknya.

5. Rambut kemaluan juga bisa beruban

7 Fakta Unik Rambut Kemaluan, Ternyata Bisa Berubanhuffingtonpost.com

Sama seperti rambut kepala, rambut kemaluan pun juga bisa memutih atau yang sering kita sebut beruban. Dilansir health.com, seiring bertambahnya usia, folikel rambut kamu menurunkan produksi melanin. Melanin merupakan pigmen yang bertanggung jawab untuk membuat warna pada rambut dan kulit yang ditentukan oleh gen.

Selain itu, faktor lain yang membuat rambut kemaluan menjadi memutih adalah seperti merokok, keturunan gen, stres, dan juga bisa tergantung makanan yang kamu konsumsi. Ada yang rambut kemaluannya sudah mulai beruban?

6. Bisa menipis seiring bertambahnya usia

7 Fakta Unik Rambut Kemaluan, Ternyata Bisa Berubanmedicalnewstoday.com

Rambut kemaluan biasanya tumbuh pada kecepatan yang stabil rata-rata 0,5 milimeter per hari. Namun, seiring bertambahnya usia, dr. Shepherd mengatakan laju pertumbuhannya akan berkurang. Sama seperti rambut lainnya di tubuh kita, rambut kemaluan akan mulai menipis.

7. Seks adalah alasan para wanita mencukurnya

7 Fakta Unik Rambut Kemaluan, Ternyata Bisa Beruban360nobs.com

Seperti yang disebutkan pada poin nomor 1 tadi, kebanyakan orang mencukur rambut kemaluan karena merasa malu, entah terhadap pasangan atau orang lain, lho (?). Terdapat survei dari JAMA Dermatologi yang menyebutkan lebih dari 55 persen wanita yang bercukur, waxing, atau triming mengatakan seks adalah alasan paling umum mereka melakukannya.

Sebanyak 21 persen dari wanita tersebut mengatakan mereka melakukannya karena pasangan mereka menyukainya. FYI: 60 persen pria mengaku mereka lebih suka pasangan yang "bersih", data dari penelitian Journal of Sexual Medicine.

Jadi itulah beberapa fakta unik tentang rambut kemaluan. Tidak perlu kok mencukur habis, kamu hanya perlu merawat dan memangkasnya sedikit karena rambut tersebut mempunyai fungsi yang baik bagi organ intim kamu.

Baca Juga: 9 Tips Mencukur Rambut Kemaluan yang Aman bagi Pria, Jangan Dilanggar

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya