5 Tips Hadapi Pasangan yang Sulit Puas untuk Urusan Seks, Catat!

Bisa menimbulkan rasa kekhawatiran hingga insecure berlebih

Menjalani aktivitas seksual yang sehat tentu saja menjadi bagian dari harapan dan kebutuhan semua pasangan. Tentu saja orientasi utama dari aktivitas seksual terletak pada kepuasan yang diperoleh dan emosional yang tercurah satu sama lain.

Meski demikian, sayangnya tidak semua pasangan dapat memperoleh kepuasan seksual tersebut dengan maksimal. Bahkan, ada pula yang merasa sulit puas untuk urusan seksual sehingga memberikan beban tersendiri terhadap pasangannya. Jika kamu memiliki pasangan dengan tipe yang demikian, maka beberapa cara berikut ini bisa dilakukan untuk mengatasinya.

1. Kontrol diri agar tidak mudah terpancing persepsi negatif

5 Tips Hadapi Pasangan yang Sulit Puas untuk Urusan Seks, Catat!Ilustrasi mengontrol persepsi diri (Unsplash/whoislimos)

Setiap pasangan sejatinya selalu menginginkan hal terbaik untuk satu sama lain. Tentunya hal ini juga termasuk dengan memberikan kepuasan yang maksimal terhadap pasangan.

Sayangnya, justru saat mengetahui pasangan merasa tidak puas saat berhubungan seksual, persepsi negatif itu akan muncul. Oleh sebab itu, berusaha lah untuk mengontrol diri agar persepsi negatif yang muncul tidak sampai mendominasi diri.

2. Ketahui alasan dari ketidakpuasan

5 Tips Hadapi Pasangan yang Sulit Puas untuk Urusan Seks, Catat!Ilustrasi berdiskusi bersama (Unsplash/Priscilla Du Preez)

Biasanya pasangan memiliki fantasi atau keinginannya tersendiri yang berkaitan dengan aktivitas seksual. Kamu tentu perlu mengetahui apa alasan dari ketidak puasan tersebut.

Melalui alasan itulah nantinya kamu dapat menimbang-nimbang solusi terbaik untuk ke depannya. Dengan demikian, kamu dan pasangan jadi lebih minim konflik.

Baca Juga: 6 Tanda Aseksual, Merasa Hubungan Seks Gak Penting

3. Terbuka untuk urusan seksual dengan pasangan

5 Tips Hadapi Pasangan yang Sulit Puas untuk Urusan Seks, Catat!Ilustrasi berdiskusi bersama (Unsplash/Priscilla Du Preez)

Kamu dan pasangan tentunya sudah terikat dalam hubungan yang serius seperti pernikahan sehingga keterbukaan adalah kunci utamanya. Jangan sampai justru menyimpan hal mengenai aktivitas seksual dari pasangan sendiri.

Keterbukaan untuk urusan seks justru dapat membantumu dan pasangan untuk dapat saling memahami. Permasalahan seperti ini pun jadi bisa terselesaikan dengan baik.

4. Mencoba hal baru, namun dengan mementingkan keamanan

5 Tips Hadapi Pasangan yang Sulit Puas untuk Urusan Seks, Catat!Ilustrasi melakukan aktivitas intim (Unsplash/Becca Tapert)

Kadang kala unsur ketidakpuasan sering kali muncul pada pasangan yang sudah mengarungi hubungan pernikahan cukup lama. Alasan bosan atau monoton akan menjadi faktor utama yang menyebabkan pasangan sulit memperoleh kepuasan.

Kamu dan pasangan tentu boleh saja mencoba hal-hal baru yang dapat menjadi variasi dalam melakukan hubungan seksual. Namun, hal terpenting adalah dengan tetap mengutamakan keamanan dan kesehatan dalam mencoba hal baru.

5. Menekankan pada aspek emosional dalam hubungan seksual

5 Tips Hadapi Pasangan yang Sulit Puas untuk Urusan Seks, Catat!Ilustrasi saling bermesraan (Unsplash/Toa Heftiba)

Melakukan hubungan seksual mungkin identik dengan kontak fisik yang sangat erat. Namun, sejatinya tujuan utama dari aktivitas tersebut adalah untuk mengeratkan hubungan emosional satu sama lain.

Kamu tentu saja boleh merasa tidak puas karena aktivitas seksual yang dilakukan, namun jangan jadikan hal tersebut sebagai alasan untuk mengurangi rasa cinta pada pasangan. Aspek emosional justru menjadi poin penting yang ditekankan pada hubungan seksual bagi pasangan.

 

Tentu saja semua permasalahan dalam urusan seksual dapat teratasi dengan baik apabila ada solusi yang tepat. Diskusikan dengan pasangan, ya!

Baca Juga: 5 Ciri Teman Cowokmu Gak Puas Cuma dengan Status Sahabat, Ingin Lebih!

Abdi K Tresna Photo Verified Writer Abdi K Tresna

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya