Anniversary ke-12, 9 Lagu Terbaik IU Ini Sukses Rajai Chart Korea

IU Digital Monster! #12YearsWithIU #WaktunyaKorea #HypeIDN

Tepat pada tanggal 18 September 2020, penyanyi sekaligus pengarang lagu yang bernama asli Lee Jieun ini merayakan debut anniversary-nya yang ke 12 tahun di dunia hiburan Korea Selatan.

Tak hanya eksis sebagai penyanyi dan penulis lagu, IU sudah memperluas karirnya hingga ke dunia akting, model, hingga pembawa acara. Sempat dijuluki sebagai 'National Little Sister', penyanyi berusia 27 tahun ini juga mendapat sebutan 'Digital Monster'. Tentu saja karena kepiawaiannya dalam menulis maupun memproduseri lagu yang kerap kali menduduki peringkat atas tanggal lagu populer maupun memperoleh penghargaan baik dari dalam maupun luar Korea.

Berikut 9 lagu terbaik dari IU sepanjang 12 tahun berkarya di Korea Selatan. Yuk, disimak! 

1. "Eight" (2020)

https://www.youtube.com/embed/TgOu00Mf3kI

Lagu yang meraih Perfect All-Kill (PAK) sebanyak 134 kali ini ditulis oleh IU, Suga BTS, dan El Capitxn serta diproduseri oleh Suga BTS. Single bergenre pop rock ini debut di nomor satu pada Gaon Digital Chart Korea Selatan sekaligus menduduki peringkat 1 pada chart Billboard World Digital Song Sales saat perilisannya 6 Mei 2020 lalu.

2. "Blueming" (2019)

https://www.youtube.com/embed/D1PvIWdJ8xo

"Blueming" adalah single kedua dari EP Love Poem yang rilis pada tanggal 18 November 2019. Lagu yang meraih Perfect All-Kill (PAK) sebanyak 142 kali tersebut menjadi single ke-22 IU yang berhasil meraih peringkat nomor satu di tangga lagu Korea pada tahun 2019. Lagu yang ditulis oleh IU tersebut juga meraih peringkat kesepuluh pada chart US Billboard World Digital Song Sales.

3. "BBIBBI" (2018)

https://www.youtube.com/embed/nM0xDI5R50E

Lagu ini tidak hanya menduduki puncak tangga lagu segera setelah dirilis, tetapi juga memecahkan rekor pendengar terbanyak dalam 24 jam di layanan streaming musik terbesar Korea_Melon. Single "BBIBBI" yang rilis 10 Oktober 2018 itu ditujukan kepada orang-orang yang berbicara negatif tentang dia dan membalikkan komentar tentang dirinya.

Baca Juga: Terdengar Puitis, 5 Lirik Lagu Solois Lain Ini Ditulis oleh IU, Lho! 

4. "Palette" (2017)

https://www.youtube.com/embed/d9IxdwEFk1c

Lagu utama dari album studio ke-4 berjudul Palette yang ditulis dan disusun oleh IU ini bekerja sama dengan leader BIGBANG, G-Dragon. Lagu yang langsung meraih posisi puncak pada Digital Gaon chart ini disebut dalam majalah New York Times sebagai salah satu lagu wajib yang harus diputar di tahun 2017. Selain itu, video musik lagu tersebut menjadi MV solois wanita KPop yang paling banyak dilihat di YouTube pada tahun 2017.

5. "Through the Night" (2017)

https://www.youtube.com/embed/BzYnNdJhZQw

Salah satu lagu ikonik KPop tahun 2017, "Through the Night" yang masih termasuk dalam album Palette ini membuktikan kehebatan IU sebagai penulis lagu. Didukung oleh suara lembut nan emosionalnya yang mengalir di atas melodi gitar, mampu membuat para pendengar dibanjiri oleh momen pedih sambil merenung dan merindukan untuk bersama seseorang yang tersayang di hatinya.

Lagu ini juga menjadi single IU yang meraih peringkat 1 ke-14 pada tahun tersebut, bahkan tidak keluar dari 100 lagu teratas di tangga musik Korea sejak dirilis. Lagu ini meraih penghargaan sebagai Song of The Year. Album Palette juga sukses membawa IU meraih Album of the Year pada ajang Melon Music Award 2017, serta memenangkan Record of the Year di Seoul Music Awards ke-27.

6. Twenty Three (2015)

https://www.youtube.com/embed/42Gtm4-Ax2U

Single utama dari album yang diproduksi sendiri oleh IU, Chat-shire ini mencapai Perfect All-Kill (PAK) sebagai single hit nomor 1 di semua situs musik utama Korea Selatan secara bersamaan. Album ini juga mencapai posisi nomor dua di Gaon Album Chart dan peringkat keempat di tangga lagu album dunia versi Billboard.

7. "Leon" (2015)

https://www.youtube.com/embed/U_KH7Tw97HU

Lagu ini dibuat untuk proyek musik dari program variety show, Infinite Challenge oleh IU yang berkolaborasi dengan komedian Park Myung Soo. Begitu rilis pada Agustus 2015, single tersebut langsung meraih Perfect All-Kill pada daily chart dan real-time chart dari sembilan situs musik besar di Korea Selatan.

Bahkan hingga 2020, lagu yang terjual lebih dari 1,6 juta kopi ini telah meraih 136 kali posisi Perfect All-Kill (PAK) dan membuatnya menjadi salah satu lagu dengan raihan PAK terbanyak dalam sejarah musik Korea.

8. "My Old Story" (2014)

https://www.youtube.com/embed/npttud7NkL0

Lagu ini adalah remake dari lagu klasik 80-an yang dibawakan oleh Jo Duk Bae. Single tersebut adalah bagian dari EP, A Flower Bookmark yang terdiri dari cover lagu-lagu KPop nostalgia yang populer dari 1980-an hingga 1990-an. Selain meraih predikat Perfect All-Kill, lagu ini juga menduduki posisi puncak pada tangga lagu Korea Hot 100 dan posisi kedua pada chart Gaon

9. "Red Shoes" (2013)

https://www.youtube.com/embed/Q0xvVgKJxfs

Lagu utama dari album Modern Times yang rilis 8 Oktober 2013 ini, meraih nomor satu di Gaon Singles and Download Charts pada minggu ketiga bulan Oktober 2013. Selain itu, lagu ini juga menduduki puncak Billboard Korea K-Pop Hot 100 selama dua minggu berturut-turut. Lagu berjudul 'The Red Shoes' ini adalah single terlaris ke-42 di tahun 2013, bahkan hingga bulan Maret 2014, telah terjual sekitar 1,2 juta kopi digital secara nasional.

Itulah 9 lagu terbaik milik IU yang berhasil rajai berbagai tangga lagu populer Korea Selatan. Manakah lagu favoritmu? Happy debut anniversary IU!

Baca Juga: 9 Fakta Menarik Konser Mini IU untuk Peringatan Debutnya yang Ke-12

Aii gie Photo Verified Writer Aii gie

Si Pengembara

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya