7 Nilai Kehidupan yang Bisa Kamu Dapatkan dari KDrama I'm Not A Robot

Sudah nonton dramanya?

Tahun 2018 adalah tahun yang diisi dengan begitu banyak drama yang menghibur daan berkualitas. Baik yang baru saja tayang, masih berlangsung, maupun yang sudah selesai tayang. Berbagai genre tersedia, mulai dari romance, action, misteri, komedi, fantasi, dan banyak lagi. Sangat seru, bukan?

Salah satu drama yang baru saja selesai pada 25 Januari 2018 lalu adalah I'm Not A Robot yang dibintangi oleh Yoo Seung Ho dan Chae Soo Bin. Mengisahkan tentang Kim Min Kyu, seorang lelaki yang alergi jika melakukan kontak fisik dengan manusia. Ia lalu membeli sebuah robot mutakhir bernama Aji 3.

Namun karena ada kesalahan dengan Aji 3, tim developer lantas memohon pada Jo Ji Ah untuk sementara waktu berbohong dan menggantikan si robot di rumah majikan sebab ia memiliki wajah yang sama dengan Aji 3.

Drama ini dipenuhi oleh komedi yang bisa membuatmu tertawa seharian. Tapi tak hanya itu, ada beberapa nilai kehidupan yang bisa kamu petik dari I'm Not A Robot. Simak uraian berikut.

1. Jangan segan membuka diri pada orang lain

7 Nilai Kehidupan yang Bisa Kamu Dapatkan dari KDrama I'm Not A Robot http://www.dramabeans.com

Pada awalnya Kim Min Kyu diceritakan memiliki alergi mematikan bila bersentuhan dengan manusia. Ia harus membawa obat suntikan ke mana-mana untuk menggobati reaksi tersebut. Tetapi setelah ia mengenal Aji 3 selama 10 hari dan akrab dengannya, keajaiban terjadi. Ia tak lagi membutuhkan suntikan, bahkan reaksi alergi itu tak pernah kambuh.

Hal ini menggambarkan bahwa sebenarnya Min Kyu hanya membutuhkan seorang teman dan membuka hati yang selama ini tertutup rapat. Begitu pun setiap orang sebaiknya jangan segan membuka hati pada orang lain. Jika kamu begitu tertutup, siapa yang akan mengetahui kesulitan dan membantumu? Keterbukaan juga membantumu menjadi lapang dalam menghadapi masalah.

2. Selalu mencoba memahami perasaan orang lain

7 Nilai Kehidupan yang Bisa Kamu Dapatkan dari KDrama I'm Not A Robot http://www.dramabeans.com

Di awal-awal episode, baik Tim Santa Maria maupun Jo Ji Ah menganggap Kim Min Kyu adalah orang gila dan psikopat. Ia mengisolasi diri selama 15 tahun. Ia hanya bergaul dengan robot-robot pembersih rumah, yang bahkan selalu dirayakan ulang tahunnya. Namun seiring berjalannya waktu, mereka menyadari bahwa Min Kyu hanya manusia yang kesepian dan tak pernah belajar cara bersosialisasi sehingga tak tahu bagaimana cara bersikap di hadapan orang lain.

Hal tersebut kerap terjadi dalam masyarakat. Menghakimi seseorang yang bahkan tidak kita kenal dengan baik. Cobalah memahami persaan orang lain. Cobalah memandang dunia dari sudut pandangnya. Bisa jadi kamu akan melakukan hal serupa bila berada di posisinya.

3. Tak ada orang yang mampu hidup sendiri

7 Nilai Kehidupan yang Bisa Kamu Dapatkan dari KDrama I'm Not A Robot http://www.chinaattila.com

Dari gambar tersebut saja sudah melukiskan betapa kesepiannya hidup Min Kyu. Selama 15 tahun ia mengisolasi diri dari orang lain. Ia bahkan merasa menjadi terlatih dan bisa melalui masa-masa kritis tanpa orang lain. Nyatanya masih ada saja hal yang membuatnya kesepian, seperti dalam hal memuaskan hasrat untuk mencintai.

Pada dasarnya manusia adalah makhluk sosial. Menurut ilmu psikologi, interaksi antarmanusia, penghargaan, dan kasih sayang adalah kebutuhan dasar yang tak bisa diingkari. Jadi jangan pernah merasa sombong dan mengaku bisa melakukan segalanya seorang diri.

4. Harta paling berharga ada di sekitarmu

7 Nilai Kehidupan yang Bisa Kamu Dapatkan dari KDrama I'm Not A Robot http://www.dramabeans.com

Dikisahkan bahwa Profesor Hong adalah sosok jenius yang gila bekerja. Saking sibuknya, ia tak pernah menyadari kehadiran Pai, perempuan yang selama ini dianggap tak lebih sebagai rekan kerja tim. Padahal Pai lah yang selalu ada di kala susah maupun senang. Namun Profesor Hong baru menyadari arti seseorang tersebut ketika ia tak bisa melepaskannya.

Keluarga, teman, orang-orang di sekitar kita adalah harta karun yang tak ternilai harganya. Kadang seseorang dibutakan oleh ambisi yang berada jauh di sana hingga melupakan apa yang ada di dekatnya. Emas adalah hal yang menarik untuk dikejar, tapi air adalah elemen penunjang kehidupan seseorang. Apa kamu setuju?

5. Katakanlah kebenaran meskipun pahit

7 Nilai Kehidupan yang Bisa Kamu Dapatkan dari KDrama I'm Not A Robot http://www.dramabeans.com

Sejak awal, baik Tim Santa Maria maupun Jo Ji Ah telah menipu Kim Min Kyu dengan berpura-pura sebagai robot. Kebohongan yang awalnya sedikit, lama-lama menjadi bukit. Segalanya menjadi runyam ketika mereka tak bisa lagi berterus terang karena akan membahayakan kesehatan Min Kyu. Namun kebohongan itu sendiri sebenarnya tidak membuat kondisinya lebih baik, malah semakin sakit hati ketika mengetahuinya.

Kejujuran adalah salah satu nilai yang ditanamkan sejak kecil oleh orang tua. Memang benar tidak semua kebenaran akan terasa manis. Tapi setidaknya jika kamu berpikir untuk jangka panjang, kejujuran akan memberi dampak paling baik. Ingatlah bahwa kebohongan hanya akan menyelamatkan di awal. Jangan ragu mengatakan kebenaran meski lidahmu terasa pahit.

6. Percaya pada orang lain jika kamu ingin dipercayai

7 Nilai Kehidupan yang Bisa Kamu Dapatkan dari KDrama I'm Not A Robot https://id.pinterest.com

Percayalah pada orang lain jika kamu ingin dipercayai. Itu adalah kalimat yang dilontarkan oleh salah satu anggota Tim Santa Maria ketika Kim Min Kyu minum bersama mereka. Tadinya Min Kyu merasa tak pernah bisa memercayai orang lain. Mungkin sikap itu pula yang membuatnya dibenci dan dijauhi banyak orang. Ketika perlahan membuka hati, orang-orang pun mulai merasa nyaman berada di dekatnya.

Seseorang tidak bisa menuntut orang lain percaya padanya bila ia selalu memasang wajah curiga. Kewaspadaan memang pertahanan diri yang baik. Namun terlalu waspada bisa menyakiti hati orang lain dan justru membuatmu tampak mencurigakan. Kamu tentu tak ingin menyakiti hati orang-orang tercinta, bukan? Mulai sekaraang belajarlah untuk memercayai mereka.

7. Percayalah pada impianmu

7 Nilai Kehidupan yang Bisa Kamu Dapatkan dari KDrama I'm Not A Robot http://www.dramabeans.com

Yang terakhir namun tak kalah penting adalah hadirnya rasapercaya pada impian. Meski semua orang meremehkannya, Jo Ji Ah toh berhasil membuat lampu inovasi yang memesona banyak orang. Begitu pula dengan Tim Santa Maria yang dituduh melakukan penggelapan. Dengan kerja keras mereka bangkit membersihkan nama tim dan yang terpenting berhasil memproduksi robot paling canggih di dunia.

Impian ada untuk menuntun hidup seseorang. Bila terhadap impiannya sendiri pesimis, lalu bagaimana seseorang akan bertahan hidup? Hidup tanpa tujuan pasti adalah kehidupan yang berantakan. Oleh karena itu, percaya dan berusahalah sekuat tenaga untuk mewujudkan impian. Tak ada yang mustahil karena ada Tuhan yang selalu melihat usaha hamba-Nya.

Wah, ternyata tak hanya menghibur, sebuah drama bisa sarat akan nilai kehidupan. Rasanya kamu tidak akan ragu-ragu lagi untuk menontonnya, bukan?

Desy Photo Verified Writer Desy

Professional writer

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya