7 Artis dan Selebgram Keturunan Old Money, Ada Cicit Presiden!

Keturunan konglomerat yang hartanya gak pernah habis

Istilah old money biasanya ditunjukan kepada sekelompok orang yang sudah hidup kaya raya dari zaman nenek moyangnya atau sudah turun-temurun. Umumnya old money terkenal lebih private dengan gaya yang tidak berlebihan. Namun siapa sangka, ternyata artis dan selebgram berikut ini merupakan keturunan old money di Indonesia, lho. Siapa saja mereka? Simak, yuk!

1. Raline Shah 

7 Artis dan Selebgram Keturunan Old Money, Ada Cicit Presiden!Instagram ralineshah

Mungkin sudah banyak yang tahu bahwa Raline Shah merupakan anak dari Dr. H. Rahmat Shah yaitu seorang diplomat, politikan, konservasionis, dan businessman. Beliau memiliki beberapa perusahan di bidang pertanian, property, export dan import, serta industri manufaktur.

Selain itu ayah Raline juga founder dari museum margasatwa 'Rahmat International Wildlife Museum and Gallery' di Medan. Raline ternyata juga merupakan cucu dari salah satu orang terkaya di Medan.

2. Mesty Ariotedjo 

7 Artis dan Selebgram Keturunan Old Money, Ada Cicit Presiden!Instagram mestyariotedjo

Mesty Ariotedjo adalah seorang dokter spesialis anak dan merupakan founder dari start-up Tentang Anak dan WeCare.id. Ayah Mesty adalah mantan Direktur Utama PT Aneka Tambang dan sebelumnya pernah menjabat sebagai Direktur Utama PT Bukit Asam. Dan kabarnya Mesty juga merupakan salah satu cucu dari Sri Bima Ariotedjo, yaitu seorang duta besar RI di Filipina pada masa pemerintahan Presiden Soeharto.

3. Rania Maheswara Yamin 

7 Artis dan Selebgram Keturunan Old Money, Ada Cicit Presiden!Instagram raniaayamin

Rania Yamin diketahui adalah salah satu keturunan dari Mangkunegaran dan juga cicit dari pahlawan nasional Mohammad Yamin. Ayah Rania merupakan merupakan cucu tertua dari Mangkunegaran. Sedangkan kakek Rania, Rahadian Yamin diketahui merupakan salah satu pelopor dunia fashion sekaligus model dan aktor. Dan sang nenek adalah putri tertua dari Mangkunegara VIII. Keluarganya juga merupakan tokoh penting di Surakarta, Jawa Tengah.

4. Jeje Soekarno 

7 Artis dan Selebgram Keturunan Old Money, Ada Cicit Presiden!Instagram jejesoekarno

Muhammad Jihad Rahtomo Soekarnoputra atau dikenal sebagai Jeje Soekarno merupakan anak dari pasangan Donna Harun dan Hendra Rahtomo. Ayah Jeje, Hendra Rahtomo atau dikenal Romy Soekarno, saat ini menjabat sebagai President Director di sebuah perusahaan besar bernama Mahadana Group dan punya julukan sebagai 'Crazy Rich Indonesia’. Sesuai dengan nama belakangnya, Jeje juga merupakan salah satu cicit dari presiden pertama Indonesia, yaitu Ir. Soekarno.

Baca Juga: 5 Perilaku 'New Money' yang Bikin Cepat Bangkrut, Hati-hati!

5. Tengku Nadira Munawarah 

7 Artis dan Selebgram Keturunan Old Money, Ada Cicit Presiden!Instagram tengkunadiraadn

Nadira merupakan salah satu penyanyi indonesia yang punya keturunan darah biru dari kerajaan Malaka dan keraton Jogja. Ayah Nadira adalah seorang businessman dan tokoh politik penting di Malaysia. Ayah Nadira yaitu Datuk Seri Utama Tengku Adnan juga pernah tercatat sebagai salah satu orang terkaya di Malaysia pada tahun 1992. Sedangkan Ibunya Datin Seri Utama Enny Beatrice Ferlat Kusumo Anggraini merupakan salah satu mantan artis terkenal di Indonesia pada tahun 1980-an.

6. Muhammad Sean Ricardo Gelael 

7 Artis dan Selebgram Keturunan Old Money, Ada Cicit Presiden!Instagram sean gelael

Sean Gelael adalah salah satu pembalap mobil Indonesia dan sering terlihat bersama dengan Raffi Ahmad dan Gading Marten. Sean banyak disebut sebagai anak konglomerat karena merupakan salah satu cucu dari Dick Gelael yaitu founder dari PT. Fast Food Indonesia atau KFC.

Bukan cuma itu aja, kakek dari Sean Gelael juga punya supermarket dan perusahaan pangan, lho. Ayahnya, Ricardo Gelael, saat ini menjabat sebagai CEO dari salah satu perusahaan kakeknya Sean yaitu PT. Fast Food Indonesia. 

7. Indra Priawan Djokosoetono  

7 Artis dan Selebgram Keturunan Old Money, Ada Cicit Presiden!Instagram Indra Priawan

Indra adalah salah satu cucu dari Mutiara Fatimah Djokosoetono yaitu seorang pendiri perusahaan transportasi yang berfokus pada taksi yakni Blue Bird Group. Selain menjabat sebagai Komisaris Utama Blue Bird, ayah Indra, Chandra Suharto juga merupakan lulusan militer dengan gelar Brigjen Pol Dr.H.KRH Chandra Suharto, MBA, SpJP. Saat ini, Indra Priawan ditunjuk untuk menggantikan ayahnya sebagai komisaris utama perusahaan Blue Bird Group.

Gak pernah nyangka, kan, kalau ternyata deretan artis serta selebgram di atas merupakan keturunan old money? Tapi kalau kamu jeli, gaya dan pembawaan mereka memang terkesan elegan dan klasik yang merupakan ciri khas dari old money. Kira-kira selain nama di atas, ada siapa lagi, ya?

Baca Juga: Gaya Old Money, Cara Tampil Berkelas bak Keturunan Bangsawan

Listayy Photo Writer Listayy

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya