6 Kontribusi Pemain Lantai 7 untuk Seluruh Tim di Drakor The 8 Show

Berusaha menciptakan kenyamanan untuk seluruh pemain

Pemain lantai 2 dalam drakor The 8 Show memiliki peran penting dalam keseluruhan pertunjukan. Karakter yang dimainkan oleh Park Jung Min tersebut membantu pemain lain untuk tinggal dengan nyaman selama pertunjukan berlangsung. Ia sudah seperti sosok pemimpin bagi tujuh pemain lainnya.

Pemain lantai 2 benar-benar menggunakan otaknya agar tidak jatuh ke dalam jebakan penyelenggara yang tak diketahui identitas aslinya. Ia mencoba memandang semuanya secara objektif, tapi juga masih punya rasa kemanusiaan yang membuatnya tak berniat untuk menindas pemain lain. Berikut adalah enam kontribusi pemain lantai 7 untuk keseluruhan pemain di drakor The 8 Show.

Perhatian, artikel ini mengandung spoiler.

1. Memperjelas aturan tersembunyi

6 Kontribusi Pemain Lantai 7 untuk Seluruh Tim di Drakor The 8 Showcuplikan Park Jung Min di drakor The 8 Show (instagram.com/netflixkr)

Ada banyak aturan yang tersembunyi dalam pertunjukan The 8 Show. Misalnya tentang cara menambah waktu dan perbedaan upah di setiap lantai. Pemain lantai 7 membantu semua pemain untuk bisa mengerti sistem dari pertunjukan ini dengan pemahamannya yang sangat cepat.

2. Membantu pengambilan keputusan untuk seluruh pemain

6 Kontribusi Pemain Lantai 7 untuk Seluruh Tim di Drakor The 8 Showcuplikan Park Jung Min di drakor The 8 Show (instagram.com/netflixkr)

Pemain lantai 7 secara alami jadi pemimpin bagi pemain lain. Ia dapat diandalkan dalam pengambilan keputusan. Salah satunya saat diskusi untuk mencari cara agar waktu terus bertambah dan mendapat lebih banyak uang. Pemain lantai 7 mendengar pendapat semua pemain dan kemudian membantu mereka untuk mengambil keputusan dengan memberikan alasan yang masuk akal.

3. Mencoba memperlambat terjadinya adu fisik di antara para pemain

6 Kontribusi Pemain Lantai 7 untuk Seluruh Tim di Drakor The 8 Showcuplikan Park Jung Min dan Ryu Jun Yeol di drakor The 8 Show (instagram.com/cjes.tagram)

Pemain lantai 7 adalah yang paling pertama menyadari ke mana arah pertunjukan ini. Ia yakin bahwa penyelenggara akan membuat mereka terlibat dalam konflik hingga saling menyakiti. Ia ingin mengulur waktu dengan bekerja sama dengan pemain lantai 3 (Ryu Jun Yeol). Meskipun tidak dapat dihindari, setidaknya mereka sudah mencoba untuk mencegah terciptanya konten yang brutal.

Baca Juga: Apa Makna dari Angka 8 di Drakor The 8 Show?

4. Menjadi contoh untuk melakukan pertunjukan bakat

6 Kontribusi Pemain Lantai 7 untuk Seluruh Tim di Drakor The 8 Showcuplikan Park Jung Min di drakor The 8 Show (youtube.com/NetflixKorea)

Pemain lantai 7 mencegah terealisasinya ide yang dapat mengarahkan para pemain kepada penyiksaan satu sama lain. Ia pun maju paling awal dan memberikan contoh dalam pertunjukan bakat. Ia meyakinkan para peserta bahwa konten yang lucu juga bisa menghibur penyelenggara dan mereka pun akan tetap mendapat waktu tambahan.

5. Menjadi penengah untuk pemain yang berkonflik

6 Kontribusi Pemain Lantai 7 untuk Seluruh Tim di Drakor The 8 Showcuplikan Park Jung Min di drakor The 8 Show (youtube.com/NetflixKorea)

Konflik pasti akan terjadi mengingat mereka punya kepribadian yang berbeda-beda dan tidak saling mengenal sebelum bertemu di pertunjukan ini. Pemain lantai 7 berusaha mengesampingkan perasaan dan memakai logika untuk menghadapi berbagai situasi. Dengan begitu, ia dapat menjadi penengah agar situasi tidak semakin memburuk.

6. Membantu rencana menghentikan kekuasaan pemain lantai atas

6 Kontribusi Pemain Lantai 7 untuk Seluruh Tim di Drakor The 8 Showcuplikan Park Jung Min dan Park Hae Joon di drakor The 8 Show (instagram.com/netflixkr)

Kecerdasan pemain lantai 7 juga sempat dimanfaatkan oleh pemain lantai atas yang ingin berkuasa atas pemain lantai bawah. Ia diancam dan disuruh membuat permainan yang kejam untuk mereka. Namun, aslinya ia tidak mendukung kekejaman tersebut.

Saat menyadari pemain lantai bawah mulai berencana untuk melawan, pemain lantai 7 memberi kode bahwa ia akan membantu. Mereka pun bisa menghentikan kekuasaan pemain lantai atas, tepatnya pemain lantai 8 (Chun Woo Hee), lantai 6 (Park Hae Joon), dan lantai 4 (Lee Yul Eum).

Pemain lantai 7 sukarela menjadi pemimpin tanpa imbalan apa pun. Kontribusinya untuk menyelesaikan berbagai konflik pun sangat besar selama The 8 Show berlangsung, ya.

Baca Juga: 6 Adegan Spoiler Ending di Drakor The 8 Show, Kamu Sadar Gak?

Dwi Nantari Photo Verified Writer Dwi Nantari

Halo!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya