Bak Barbie hingga Bidadari, 10 Visual Idol Cewek SM, JYP, dan YG Ent

Sebagai tiga agensi besar yang mempopulerkan KPop, SM Entertainment, JYP Entertainment, dan YG Entertainment memiliki standar yang khas untuk para idol cewek yang menjadi visual di grup mereka.
Dengan pesona yang menarik perhatian, idol KPop ini menempati posisi visual di grupnya. Siapa saja? Simak daftarnya di bawah ini.
1. Memiliki paras yang menawan, Yoona SNSD ditunjuk sebagai visual di grupnya. Ia juga memiliki berbagai bakat yang menarik perhatian publik

2. Krystal berperan sebagai visual di f(x). Dengan dualitas visualnya yang keren, ia bahkan merambah ke dunia akting

3. Visual Irene Red Velvet memang penuh karisma. Pesonanya yang terlihat dingin dan misterius membuat banyak orang semakin tertarik dengannya

4. Baru debut tahun lalu, visual Winter aespa yang bukan main ini sudah mencuri perhatian. Suaranya yang indah pun juga menjadi favorit banyak orang

5. Saat masih di grupnya, Sunmi ditunjuk sebagai visual Wonder Girls dengan pesonanya yang fierce

6. Suzy membuat publik terpukau dengan visualnya saat di Miss A. Hingga sekarang, ia menjadi salah satu visual terbaik di Korea Selatan

7. Tzuyu TWICE dengan pesonanya yang lembut ini sering kali mencuri perhatian. Ditambah sebagai maknae di grupnya, ia menjadi favorit berbagai kalangan

8. Tak hanya menjadi maknae, Yuna ITZY ditunjuk oleh agensinya sebagai visual. Dengan bakatnya yang mengagumkan, ia perlahan mulai menarik perhatian publik

9. Dara 2NE1 merupakan visual di grupnya. Sering menggunakan konsep yang fierce, ternyata ia adalah orang yang cheerful

10. Pesona naturalnya membuat Jisoo BLACKPINK menjadi visual di grupnya. Kepribadiannya yang lembut juga menjadi ketertarikan banyak orang

Itulah daftar visual idol KPop cewek di SM, JYP, dan YG yang merupakan tiga agensi KPop besar di Korea atau biasanya disebut sebagai Big Three. Ada biasmu gak di sini?