Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

3 Tips Menjawab Pertanyaan Kelebihan dan Kekurangan Saat Interview

ilustrasi seseorang berusaha tenang saat interview
ilustrasi seseorang berusaha tenang saat interview (pexels.com/Tima Miroshnichenko)
Intinya sih...
  • Pilih kelebihan yang relevan dengan pekerjaan yang dilamar, seperti kemampuan komunikasi untuk posisi customer service.
  • Jawab kekurangan secara jujur namun gunakan sudut pandang positif, tunjukkan niat untuk berkembang.
  • Jagalah nada bicara, ekspresi, dan kejujuran agar lebih meyakinkan HRD, latih cara bicara dan ekspresi agar terdengar natural.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Pertanyaan tentang kelebihan dan kekurangan diri pada saat interview kerja menjadi salah satu hal yang paling sering muncul. Meskipun terlihat sederhana namun banyak orang yang justru terjebak dengan pertanyaan ini. Jika tidak mempersiapkan dengan baik, pertanyaan seperti ini dapat membuatmu merasa gugup dan tidak siapa menjawabnya.

Seorang HRD tidak hanya ingin mengetahui apa yang dikuasai namun juga bagaimana kamu mampu menilai diri sendiri dengan jujur. Jawaban terlalu jujur kadang bisa merugikan diri sendiri, namun memberi jawaban yang terlalu dibuat-buat juga akan membuatmu terlihat tidak profesional. Oleh karena itu perlu mempersiapkannya dengan matang agar jawabanmu tetap on point. Berikut tiga tips menjawab pertanyaan kelebihan dan kekurangan saat interview kerja.

1. Pilihlah kelebihan yang relevan dengan pekerjaan yang kamu lamar

ilustrasi seseorang sedang interview kerja
ilustrasi seseorang sedang interview kerja (pexels.com/cottonbro studio)

Untuk menjawab pertanyaan ini kamu perlu menyebutkan sisi kelebihan yang benar-benar relevan dengan pekerjaan tersebut. Menyebutkan kelebihan yang terlalu umum seperti, "saya orang yang pekerja keras dan disiplin" memang terkesan positif namun kurang menunjukkan karakter unik yang kamu miliki. Sebagai contoh ketika melamar pada posisi customer service maka tunjukkanlah jika kamu memiliki kemampuan komunikasi yang baik serta mampu melayani calon pelanggan dengan sabar.

Contoh jawaban:

"Saya merupakan orang yang memperhatikan detail dan dapat memastikan pekerjaan dengan rapi sesuai dengan SOP. Selain itu saya juga pribadi yang cepat beradaptasi dengan lingkungan baru sehingga mampu belajar sistem kerja perusahaan dengan lebih cepat."

2. Jawablah kekurangan Secara jujur namun gunakan sudut pandang yang positif

ilustrasi seseorang sedang interview pekerjaan
ilustrasi seseorang sedang interview pekerjaan (pexels.com/Tima Miroshnichenko)

Pilihlah kekurangan yang menurutmu realistis namun tetap menunjukkan bahwa kamu memiliki niat untuk memperbaikinya. Jadi di sini jujurlah tentang kekuranganmu namun tunjukkanlah jika kamu adalah pribadi yang ingin berkembang. Jawaban seperti ini dapat menjadi cermin bahwa kamu bersikap dewasa dan memiliki jiwa mau belajar.

Contoh jawaban:

"Saya tempat kesulitan untuk memberi fokus saat dihadapkan dengan beberapa tugas sekaligus. Meskipun demikian saya sedang belajar mengatasinya dengan membuat jadwal harian atau daftar prioritas agar pekerjaan saya lebih teratur."

3. Jagalah nada bicara, ekspresi, serta kejujuran agar lebih meyakinkan HRD

ilustrasi seseorang sedang interview
ilustrasi seseorang sedang interview (pexels.com/Edmond Dantès)

HRD biasanya mampu menilai karakter seseorang berdasarkan cara seseorang mengatakan. Oleh karena itu saat menjawab berbagai pertanyaan pastikan kamu tetap tenang, bicara dengan nada yang meyakinkan, dan sesekali tersenyum. Jika kamu mampu menjawab dengan jujur dan percaya diri itu artinya kamu memiliki kontrol diri yang baik.

Di sinilah pentingnya untuk melatih cara bicara dan ekspresimu agar terdengar natural bukan seperti hafalan. Jangan lupa untuk jaga postur tubuh secara tegak namun tetap santai, jangan sampai menyender atau menunduk. Tunjukkan bahwa kamu merupakan pribadi dengan attitute baik, mau belajar, serta dapat berkomunikasi dengan jelas.

Pertanyaan mengenai kelebihan serta kekurangan sering kali dianggap menakutkan bagi pelamar kerja. Meskipun demikian kamu tetap bisa menunjukkan kedewasaan serta kejujuranmu agar lebih meyakinkan. Kamu tidak harus berusaha menjadi orang lain hanya demi terlihat sempurna di mata HRD. Sebab yang paling penting adalah kamu punya kesadaran diri untuk tetap belajar dan tumbuh jadi pribadi yang lebih baik lagi.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Nabila Inaya
EditorNabila Inaya
Follow Us

Latest in Life

See More

7 Dekorasi Pernikahan Azizah Hanum, Ada Hiasan dari Kartu Pos!

02 Nov 2025, 21:18 WIBLife