Tips Memilih Gorden Kamar Tidur yang Tepat, Perhatikan ini!

Memengaruhi nuansa kamar, lho!

Kamar tidur merupakan ruangan atau tempat kamu beristirahat setelah beraktivitas seharian. Untuk itu, kamar tidur harus ditata sebaik mungkin agar kamu nyaman untuk beristirahat di sana. 

Salah satu cara untuk membuat nuansa kamar tidurmu menjadi lebih nyaman adalah dengan memilih jenis gorden yang tepat. Dalam pemilihan tirai tersebut harus disesuaikan dengan gaya dekorasi kamar tidurmu.

Akan tetapi, banyaknya jenis gorden di pasaran membuat beberapa orang bingung dalam memilihnya. Berikut artikel tips memilih gorden kamar tidur yang akan memandu kamu dalam menentukan pilihan yang tepat. Yuk, baca selengkapnya! 

Baca Juga: 5 Cara Membuat Aksen Dinding agar Tampilan Rumah Menarik 

1. Tentukan gaya dekorasi kamar tidurmu terlebih dahulu

Tips Memilih Gorden Kamar Tidur yang Tepat, Perhatikan ini!ilustrasi gorden kamar tidur (pexels.com/M&W Studios)

Tips memilih gorden kamar tidur yang tepat adalah tentukan gaya dekorasi kamar tidurmu terlebih dahulu. Apakah kamu ingin kamar tidurmu bernuansa modern atau klasik? Apakah kamu ingin kamar tidurmu bertemakan warna cerah atau warna yang lebih netral?

Dengan menentukan poin tersebut, kamu bisa memilih jenis gorden yang pas sesuai dengan tema yang diinginkan. Misalnya, jika kamu ingin kamar tidurmu bernuansa elegan, kamu bisa memilih menggunakan gorden berbahan sutra atau linen. Kedua bahan tersebut dapat memberikan kesan mewah dan elegan, lho!

2. Sesuaikan gorden dengan ukuran jendela

dm-player
Tips Memilih Gorden Kamar Tidur yang Tepat, Perhatikan ini!ilustrasi gorden kamar tidur (unsplash.com/Ty Carlson)

Poin penting dalam memilih gorden kamar tidur adalah menyesuaikan ukuran gorden dengan ukuran jendela. Ukuran gorden dapat menentukan kesan apa yang ingin kamu tinggalkan di ruangan kamarmu.

Misalnya, jika kamu ingin memberikan kesan ruangan yang lebih tinggi, pilihlah gorden yang lebih panjang dari ukuran jendela kamarmu. Sebaliknya, bila kamu ingin membuat kesan jendela yang lebih lebar, pilihlah gorden yang panjangnya lebih pendek dari ukuran jendela.

3. Pilih gorden yang mudah dibersihkan

Tips Memilih Gorden Kamar Tidur yang Tepat, Perhatikan ini!ilustrasi kamar tidur (unsplash.com/Sasha Kaunas)

Tips memilih gorden kamar tidur selanjutnya adalah carilah bahan gorden yang mudah dicuci dan dilap. Dengan begitu, kamu tidak kerepotan untuk membersihkannya. Hindari pula memilih bahan gorden yang mudah kusut karena akan susah untuk dirapikan.

Dalam memilih desain gorden, kamu dapat menyesuaikannya dengan kebutuhanmu. Contoh, kamu ingin ruangan yang lebih privasi, maka gorden yang lebih tebal dan tidak transparan pilihan yang tepat. Sebaliknya, jika kamu menginginkan sedikit cahaya matahari masuk ke dalam kamar, maka kamu bisa memilih gorden dengan bahan yang sedikit transparan.

Itulah tadi sejumlah tips memilih gorden kamar tidur yang tepat yang bisa kamu lakukan. Gorden kamar tidur dapat memberikan pengaruh besar terhadap nuansa di dalam kamarmu. Untuk itu, jangan sampai asal dalam memilihnya. Semoga artikel di atas dapat memandu kamu memilih gorden yang tepat, ya!

Baca Juga: Inspirasi Gorden untuk Rumah Mungil, Bikin Ilusi Ruangan Lebih Luas! 

Topik:

  • Timmy Si Penulis

Berita Terkini Lainnya