"Warna yang lebih terang memantulkan cahaya dengan mudah, sehingga ruangan tampak lebih luas," ujar Piercy, dikutip Martha Stewart.
7 Warna Cat yang Cocok untuk Kamar Mandi Sempit agar Lebih Nyaman

Kamar mandi merupakan bagian penting dari sebuah rumah. Gak harus luas, kamar mandi yang baik adalah yang berfungsi maksimal dan nyaman.
Kamar mandi rumahmu mungkin hanya berukuran kecil. Namun ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan agar kamar mandi rumahmu yang sempit bisa terlihat lapang. Salah satu caranya adalah dengan memilih warna cat yang tepat, nih.
Menurut desainer interior ada beberapa warna cat yang cocok untuk kamar mandi sempit. Kamu penasaran warna apa saja? Simak ulasannya, yuk!
1. Putih

Putih merupakan warna yang pas digunakan di ruang manapun. Warna putih juga memberikan kesan luas sehingga kamar mandi milikmu gak akan terasa sempit.
Meg Piercy, pendiri dan pemilik MegMade mengungkapkan dalam Martha Stewart bahwa warna-warna cerah memberikan efek baik bagi ruangan, termasuk warna putih. Jika terlalu monoton, maka kamu bisa menambahkan warna lain pada perabot kamar mandi seperti lis, wastafel, maupun bagian lain.
2. Abu-abu

Jika kamu gak suka putih namun masih menyukai monochrome, maka warna abu-abu bisa menjadi pilihan. Mungkin kamu berpikir abu-abu akan memberikan kesan yang agak dingin. Namun jika kamu memilih warna abu-abu muda semuanya akan tampak lain.
Piercy kembali menambahkan bahwa abu-abu muda sebenarnya cukup hangat dan memesona sebagai pilihan warna cat kamar mandi. Abu-abu muda juga mampu menciptakan ilusi cahaya yang membuat kamar mandi kecil terasa lebih luas.
3. Pink lembut

Kamu suka sesuatu yang feminin, maka warna pink muda yang lembut bisa menjadi pilihan. Warna pink muda hampir terasa netral di kamar mandi dengan pencahayaan alami. Selain itu, pink lembut juga memberikan kesan romantis sehingga cocok untuk warna kamar mandi utama.
Kathryn Emery, pakar renovasi rumah dan gaya hidup mengungkapkan dalam Martha Stewart bahwa pink lembut merupakan warna netral sejati yang mampu dipadukan dengan hampir semua warna. Untuk nuansa modern, kamu bisa memadukannya dengan putih atau perak. Sedangkan nuansa klasik bisa kamu peroleh dengan ubin kamar mandi berpola.
4. Taupe

Warna netral selanjutnya yang cocok untuk kamar mandi sempit adalah taupe. Taupe merupakan perpaduan abu-abu dan cokelat namun lebih lembut.
Warna taupe pada kamar mandi akan membuatnya terasa lebih luas karena ilusi cahaya. Kamu juga bisa memadukan warna ini dengan beragam hiasan karena sifatnya yang netral.
"Nuansa hangatnya membangkitkan kesan nyaman sekaligus menciptakan suasana yang terbuka dan ramah," ujar Kerrie Kelly, direktur kreatif Kerrie Kelly Design Lab, dikutip dari Martha Stewart.
5. Hijau lembut

Nuansa alami akan kamu dapat dengan warna hijau lembut. Pilihlah warn pale aqua yang memiliki unsur warna biru sedikit lebih banyak namun tetap lembut.
Selain membuay kamar mandi terasa lebih luas, warna ini juga menimbulkan sensasi segar. Kamu bisa memadukannya dengan putih agar pantulan cahayanya membuat kamar mandimu terasa lebih luas.
6. Putih gading

Jika kamu ingin kamar mandi yang bersih, namun bosan dengan warna putih, maka kamu bisa memilih putih gading. Warna ini bukan hanya membuat kamar mandi terasa lebih luas, namun juga tampak elegan.
Kamu bisa memadukan warna ini dengan hiasan kamar mandi warna krem. Kesan hangat akan terasa, sehingga kamar mandi akan terasa lebih nyaman.
7. Lavender muda

Kamu suka warna bunga yang kalem. Selain pink, kamu juga bisa mengambil lavender muda untuk warna kamar mandi.
Warna cerah ini akan membuat kamar mandi yang sempit terlihat lebih luas. Kamu bisa memadukan warna lavender muda ini dengan abu-abu atau merah muda.
Banyak warna bisa kamu coba untuk kamar mandimu. Meskipun sempit, warna kamar mandi yang tepat akan membuat nyaman pemakainya. Semoga ulasan ini bermanfaat untukmu, ya.



















