8 Idiom Bahasa Inggris dengan Kata Star, Apa Arti Reach For The Stars?

Apakah kamu seorang rising star?

Idiom adalah rangkaian kata yang memiliki makna kiasan sehingga tidak bisa sekadar diartikan secara harfiah. Dalam bahasa Inggris, ada banyak idiom yang sering muncul dalam percakapan sehari-hari, bacaan, film, lagu, dan sebagainya. Untuk bisa tahu maknanya, kita perlu mempelajarinya satu per satu.

Mempelajari idiom adalah bagian penting dari meningkatkan kemampuan kita berbahasa Inggris. Nah, kali ini kita akan belajar 8 idiom bahasa Inggris yang menggunakan kata star alias 'bintang'. Apa maknanya dan bagaimana cara penggunaannya dalam kalimat sederhana? Ini dia ulasannya.

1. Reach for the stars 

8 Idiom Bahasa Inggris dengan Kata Star, Apa Arti Reach For The Stars?pexels.com/max fischer

Idiom reach for the stars kadang diucapakan sebagai aim for the stars. Arti kedua idiom itu sama, yaitu mencoba meraih cita-cita yang sangat sulit atau tampak mustahil untuk dicapai. Contoh kalimatnya adalah seperti berikut ini.

"My teacher told me to always reach for the stars and never be afraid to dream big."

2. Bless my lucky star 

8 Idiom Bahasa Inggris dengan Kata Star, Apa Arti Reach For The Stars?pexels/helena lopes

Sementara idiom bless my lucky star sering diucapkan sebagai ekspresi kelegaan ketika seseorang mengalami keberuntungan yang tak terduga. Idiom ini bisa juga diucapkan sebagai thank my lucky star.

"A car nearly hit me yesterday, but bless my lucky star the driver managed to stop the car at the last second."

3. Born under a lucky star 

8 Idiom Bahasa Inggris dengan Kata Star, Apa Arti Reach For The Stars?pexels.com/pixabay

Idiom born under a lucky star juga masih berhubungan dengan keberuntungan. Bedanya, idiom ini berarti keberuntungan yang terus menerus, bukan keberuntungan yang terjadi secara kebetulan saja.

"He doesn't really work hard in the training, but the coach never leaves him out of the team. I Guess he was born under a lucky star."

4. Stars are aligned 

8 Idiom Bahasa Inggris dengan Kata Star, Apa Arti Reach For The Stars?pexels.com/RUN 4 FFWPU

Stars are aligned secara harfiah berarti bintang-bintang berada dalam satu garis lurus. Namun makna idiom ini sebenarnya adalah keadaan yang sangat menguntungkan untuk terjadinya sesuatu, seolah alam semesta mendukung terjadinya hal tersebut.

"The stars were aligned for us that day so we could get the victory pretty easily."

dm-player

Baca Juga: 9 Idiom Ini Harusnya Sudah Kamu Kuasai, Tahu Can't Agree More, Kan?

5. Written in the stars 

8 Idiom Bahasa Inggris dengan Kata Star, Apa Arti Reach For The Stars?pexels/freestocks.org

Pernah dengar idiom ini? Written in the stars atau 'tertulis pada bintang-bintang' bisa diartikan sebagai takdir, atau hal yang sudah pasti terjadi karena sudah ditentukan.

"I believe we were bound to be together, Babe, it's written in the stars."

6. Rising star 

8 Idiom Bahasa Inggris dengan Kata Star, Apa Arti Reach For The Stars?pexels.com/pixabay

Istilah yang satu ini cukup populer, sehingga kemungkinan besar kamu pernah mendengarnya. Rising star berarti orang yang sedang mengalami peningkatan pesat, entah dalam popularitas, kekayaan, dan sebagainya. Selain itu, rising star juga bisa diartikan sebagai orang yang punya potensi besar untuk bisa sukses.

"He was a bright young rising star in basketball, but then he got a horrible injury that almost ended his career."

7. See stars 

8 Idiom Bahasa Inggris dengan Kata Star, Apa Arti Reach For The Stars?pexels.com/sides imagery

Secara harfiah, see stars memang berarti 'melihat bintang-bintang'. Tapi dalam konteks idiom, frasa ini berarti pingsan atau limbung karena terkena hantaman di kepala.

"His punch was very powerful, I saw stars when he punched me in the face."

8. Stars in someone's eyes  

8 Idiom Bahasa Inggris dengan Kata Star, Apa Arti Reach For The Stars?pexels.com/papa yaw

Terakhir, ada idiom stars in someone's eyes yang berarti seseorang yang optimis dan antusias soal masa depan, namun dengan cara yang naif sehingga justru jadi kurang realistis.

"I joined the singing competition with the stars in my eyes, hoping that I could win it. But it turned out to be way harder than I thought."

Itulah delapan idiom bahasa Inggris yang menggunakan kata star beserta makna dan contoh kalimatnya. Kalau situasinya cocok, yuk coba praktikkan dan gunakan idiom di atas dalam percakapan sehari-hari!

Baca Juga: 10 Idiom Bahasa Inggris tentang Warna, Hayo Sudah Tahu Belum?

Peter Eduard Photo Verified Writer Peter Eduard

Be weird, because being normal is so boring

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya