Aturan Penggunaan Titik Koma (;) yang Benar

Sesuai kaidah PUEBI

Penggunaan tanda baca sangat penting bagi kaidah penulisan bahasa Indonesia. Salah satu tanda baca yang sering ada di dalam sebuah kalimat adalah penggunaan titik koma yang benar.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), titik koma digunakan untuk menandai bagian kalimat yang sejenis dan setara. Selain itu, titik koma juga digunakan memisahkan kalimat yang setara dalam kalimat majemuk sebagai pengganti kata penghubung.

Masih bingung dalam penulisannya? Simak penggunaan titik koma sesuai Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia (PUEBI) berikut ini.

1. Pemisah kalimat majemuk

Aturan Penggunaan Titik Koma (;) yang Benarilustrasi seseorang sedang menulis (Pexels.com/Judit Peter)

Tanda titik koma digunakan sebagai pengganti kata penghubung untuk memisahkan kalimat setara yang satu dari kalimat setara yang lain di dalam kalimat majemuk.

Berikut contoh penggunaan titik koma yang benar:

Hari sudah siang; anak-anak belum bangun tidur.
Ibu menyelesaikan jahitannya; Ayah membaca koran; Kakak menulis artikel.

2. Digunakan pada akhir perincian klausa

dm-player
Aturan Penggunaan Titik Koma (;) yang Benarilustrasi daftar tujuan utama dalam menulis (Pexels.com/Ivan Samkov)

Penggunaan tanda titik koma yang benar, yaitu pada akhir perincian yang berupa klausa dalam sebuah kalimat. Berikut penulisan titik komanya:

Syarat penerimaan pegawai di lembaga ini adalah
(1) berkewarganegaraan Indonesia;
(2) berijazah sarjana S-1;
(3) berbadan sehat; dan
(4) bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Baca Juga: 7 Ciri-Ciri Kalimat Efektif: Pengertian, Syarat, dan Contoh

3. Memisahkan rincian dalam sebuah kalimat

Aturan Penggunaan Titik Koma (;) yang BenarIlustrasi menulis (pexels.com/Julia M Cameron)

Tanda titik koma digunakan untuk memisahkan bagian-bagian pemerincian dalam kalimat yang sudah menggunakan tanda koma. Berikut ini adalah contoh penulisan titik komanya:

Ibu membeli jarum, benang, dan kain; tomat, cabai dan bawang putih; baju, celana, dan tas.

Agenda perlombaan ini meliputi
a. lomba makan kerupuk;
b. lomba memasukkan paku ke dalam botol; dan
c. penampilan dari setiap RT selama 10 menit di atas panggung.

Itu dia aturan penggunaan titik koma (;) yang benar sesuai kaidah PUEBI dalam sebuah kalimat. Kini, jangan sampai salah dalam penulisannya, ya. 

Baca Juga: Penggunaan Huruf Kapital pada Judul, Jangan Sampai Salah!

Topik:

  • Zihan Berliana Ram Ghani
  • Pinka Wima
  • Nadia Agatha Pramesthi
  • Stella Azasya

Berita Terkini Lainnya