5 Cara Unik Pasangan Introvert Mengekspresikan Rasa Cintanya

Sikapnya selalu bikin hati adem

Cinta adalah perasaan yang dirasakan semua orang, tetapi cara mengekspresikan cintanya yang berbeda-beda. Introver dikenal sebagai kepribadian tertutup, sulit bergaul, dan juga suka menyendiri.

Sikapnya yang seperti itu terkadang bikin kamu bingung bagaimana cara ia menunjukkan perasaan cinta. Sebab, tentu gak seperti orang kebanyakan yang bisa menunjukkannya terang-terangan. Ia cenderung memilih cara berbeda yang sebenarnya bermakna dalam jika kamu mengerti.

Inilah lima cara unik pasangan introver ketika menunjukkan perasaan cintanya padamu. Awas jadi salting!

Baca Juga: 6 Kesalahan yang Sering Dilakukan Introvert Saat Menjalin Hubungan

1. Mengutamakan waktu yang berkualitas denganmu

5 Cara Unik Pasangan Introvert Mengekspresikan Rasa Cintanyailustrasi pasangan (pexels.com/vijarindo)

Kualitas selalu lebih diutamakan dibanding kuantitas. Apalagi jika terkait dengan waktu bersama pasangan, momen berdua selalu jadi pilihan utama. Ia lebih memilih menghabiskan waktu bersamamu, dibanding bersosialisasi dengan teman atau komunitas sosial.

Bukan berarti dia gak tertarik untuk menghabiskan waktu dengan circle-nya. Namun, ia sangat menghargai waktu yang dihabiskan bersama pasangannya. Selalu memprioritaskan dan berusaha agar kamu bisa selalu bahagia bersamanya.   

2. Selalu mendengarkanmu dengan cermat

5 Cara Unik Pasangan Introvert Mengekspresikan Rasa Cintanyailustrasi pasangan (pexels.com/cottonbro)

Seorang introver biasanya akan lebih banyak mendengarkan ketimbang berbicara. Ia tak pernah mendominasi percakapan dan selalu mengutamakan pasangannya. Ini adalah wujud cinta pada pasangan dan selalu berusaha membahagiakan dirimu.

Ia akan fokus pada dirimu sepenuhnya, mendengarkan apa pun yang kamu bicarakan dengan cermat. Ini adalah cara yang mudah, tetapi gak semua orang bisa melakukannya. Sifat perhatian ini adalah tanda ia menghormati dan menyayangimu sepenuhnya.

3. Melakukan kebaikan kecil untukmu

dm-player
5 Cara Unik Pasangan Introvert Mengekspresikan Rasa Cintanyailustrasi pasangan sedang bekerja (unsplash.com/brucemars)

Seorang introver cenderung kesulitan dalam mengungkapkan perasaan cinta dengan kata-kata. Sederhananya, sekalipun sangat ingin sekali mengatakannya, tetapi rasanya hal ini seperti sebuah tugas besar. Emosinya begitu dalam dan sering merasa bersalah karena sulit menunjukkannya melalui verbal.

Ia khawatir jika pasangannya merasa tak dicintai, sehingga akan melakukan banyak hal padamu. Ia mengingat banyak hal tentangmu dan juga menciptakan momen spesial bersama. Tanpa banyak bicara, ia bisa mengejutkanmu dengan perilaku manisnya. Seperti misalnya, ia datang tiba-tiba membawa makanan kesukaanmu, ada di saat kamu butuh, dan sebagainya.

Baca Juga: 5 Alasan Stop Bandingkan Hubunganmu dengan Pasangan di Medsos

4. Sangat memahami dan menerima kamu sebagai pasangannya

5 Cara Unik Pasangan Introvert Mengekspresikan Rasa Cintanyailustrasi pasangan (pexels.com/ron-lach)

Kamu gak perlu banyak menjelaskan tentang dirimu pada pasangan. Ia bisa mengerti kamu hingga lebih dari yang terlihat di luar saja. Memahami apa yang kamu rasakan, apa yang kamu mau, dan apa yang kamu butuhkan.

Dikarenakan introver adalah pemikir ulung, jadi hal semacam ini bukanlah hal yang sulit baginya. Naluri alaminya bisa membuatnya sangat mudah memahami pasangannya. Bahkan, tanpa harus dijelaskan terlebih dahulu, ia bisa paham.

5. Diam sebagai caranya untuk menunjukkan keintiman

5 Cara Unik Pasangan Introvert Mengekspresikan Rasa Cintanyailustrasi pasangan (unsplash.com/maksym_tymchyk)

Jika bagi sebagian orang diam dianggap memiliki kesan cuek dan gak peduli. Introver menganggap diam sebagai cara untuk membangun keintiman. Dengan diam, ia bisa mendekapmu dengan hangat, menatap matamu dengan dalam, dan berbicara dengan hati.

Momen seperti ini menjadi lebih intim jika kamu bisa memahaminya. Introver adalah pribadi yang romantis dengan caranya sendiri. Ia meyakini bahwa tidak setiap saat harus dipenuhi dengan percakapan. Bahkan, diam bisa menjadi sangat intim dan hangat bersama pasangan.

Cinta adalah hal yang sarat makna dan merasakan cinta dari pasangan tentu jadi satu kebahagiaan yang tak ternilai harganya. Bahkan seorang introver sekalipun bisa mencintaimu dengan sangat romantis, pernah merasakannya?

Baca Juga: 5 Kesulitan Ini Sering Dialami oleh Kaum Introvert, Relate?

It's Me, Sire Photo Verified Writer It's Me, Sire

A dusk chaser who loves to shout in the silence..

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya