7 Cara Mengatasi Jerawat di Pipi, Simpel dan Ampuh!

Bersihkan wajah 2 kali sehari dan hindari memencet jerawat

Jerawat di pipi bukanlah masalah kulit yang baru. Meski begitu, jerawat di pipi bisa menimbulkan rasa tidak nyaman dan mengurangi tingkat kepercayaan diri.

Umumnya, jerawat di pipi disebabkan oleh minyak yang terperangkap di dalam pori-pori, sehingga bakteri penyebab jerawat dapat berkembang lebih cepat dan memicu peradangan pada kulit. Penting diketahui bahwa minyak terperangkan di dalam pori-pori bisa disebabkan oleh berbagai alasan, mulai dari salah memakai skincare hingga kebiasaan sehari-hari yang mungkin tanpa disadari dapat berdampak pada kondisi tersebut.

“Tidak seperti jerawat yang muncul di zona T (hidung, dagu, dan dahi), penyebab timbulnya jerawat di pipi lebih sulit ditentukan. Bisa jadi, disebabkan oleh faktor genetik atau kebiasaan sehari-hari, mulai dari menyentuh wajah, menggunakan riasan, dan lain-lain,” jelas dokter kulit bersertifikat, Annie Gonzalez, MD, dikutip Byrdie.

Kabar baiknya, ada beberapa cara mudah yang bisa kamu coba untuk mengatasi jerawat di pipi. Yuk, simak tipsnya di bawah ini!

1. Bersihkan wajah dua kali sehari

7 Cara Mengatasi Jerawat di Pipi, Simpel dan Ampuh!ilustrasi menggunakan sabun cuci muka (pexels.com/SHVETS production)

Dalam rutinitas skincare dengan permasalahan kulit apa pun, membersihkan wajah adalah langkah pertama yang wajib kamu lakukan setiap hari. Ini karena jerawat bisa muncul diakibatkan oleh bakteri yang berada di permukaan kulit.

Apalagi, jika kulit kamu sedang memproduksi lebih banyak minyak, bakteri akan lebih mudah untuk berkembang. Sebaiknya, bersihkan wajah sebanyak dua kali dalam sehari. Sebab, mencuci muka secara berlebihan dapat memperburuk kondisi jerawat.

“Ketika kita menghilangkan sebum alami kulit dengan mencuci muka secara berlebihan, hal itu sebenarnya menyebabkan kulit memproduksi lebih banyak minyak untuk menyeimbangkan kembali kulit kamu,” ujar Anar Mikailove, MD, selaku dokter kulit bersertifikat dikutip Healthline. “Artinya, mencuci muka secara berlebihan dapat memperparah jerawat,” imbuhnya.

2. Pakai produk skincare dengan kandungan asam salisilat

7 Cara Mengatasi Jerawat di Pipi, Simpel dan Ampuh!ilustrasi serum (pexels.com/Cup of Couple)

Asam salisilat dikenal sebagai bahan aktif skincare yang mampu menghilangkan komedo, mengangkat sel kulit mati, dan membuka pori-pori tersumbat. Di samping itu, asam salisilat juga dianggap efektif dalam merawat kulit berjerawat. Menggunakan produk skincare yang mengandung asam salisilat akan membantu mengatasi jerawat di pipi.

“Pembersih dengan kandungan asam salisilat bisa membantu memecah minyak dan kotoran di pori-pori,” ungkap Rebecca Marcus, seorang dokter kulit, dikutip Cosmopolitan. “Kamu juga bisa menemukan kandungan asam salisilat pada produk skincare tanpa bilas, mulai dari serum hingga toner,” pungkasnya.

3. Gunakan obat jerawat yang mengandung benzoil peroksida

7 Cara Mengatasi Jerawat di Pipi, Simpel dan Ampuh!ilustrasi memakai obat jerawat (pexels.com/Anna Nekrashevich)

Ketika jerawat muncul, kamu mungkin akan mempertimbangkan obat jerawat untuk menghilangkannya dengan segera. Karena itu, dokter kulit bersertifikat yang berbasis di Cambridge, Ranella Hirsch, dikutip Byrdie, merekomendasikan untuk memilih obat jerawat yang mengandung bahan benzoil peroksida.

Menurutnya, bahan aktif tersebut sangat berkontribusi melawan jerawat dan mengurangi produksi sebum di wajah. Sehingga, pemakaian benzoil peroksida secara teratur dapat memudarkan tampilan jerawat di wajahmu.

4. Pakai serum retinol dan retinoid

7 Cara Mengatasi Jerawat di Pipi, Simpel dan Ampuh!ilustrasi seorang wanita menggunakan serum retinol (pexels.com/Olha Ruskykh)

Selain mudah ditemukan, retinol juga menjadi salah satu produk skincare yang diketahui efektif mengatasi jerawat di pipi. Turunan vitamin A ini, mampu meningkatkan pergantian sel, yang pada gilirannya dapat mengurangi peradangan, mengontrol produksi minyak, dan menjaga pori-pori agar tetap bersih.

Jika ingin mendapatkan hasil yang lebih cepat, pertimbangkan pemakaian retinoid karena retinoid memiliki formula yang lebih tinggi dibandingkan retinol. Namun penting diingat, pastikan kamu sudah mendapatkan resep dari dokter kulit sebelum menggunakannya, ya.

Baca Juga: 5 Tanda Kamu Salah Pilih Produk Bedak Wajah, Gampang Jerawatan!

5. Tempelkan acne patch

7 Cara Mengatasi Jerawat di Pipi, Simpel dan Ampuh!ilustrasi kulit berjerawat (freepik.com/freepik)

Jerawat yang memerah sering kali membuat kita menjadi gemas, sehingga timbul keinginan untuk memencet jerawat tersebut. Padahal, memencet jerawat tidak disarankan karena bisa menyebabkan iritasi ataupun luka.

Sebagai solusi, kamu bisa memakai acne patch untuk membantu mempercepat proses penyembuhan jerawat. Pemakaian acne patch juga dapat meminimalisir keinginan untuk memegang dan memencet jerawat.

Acne patch dapat membantu mempercepat penyembuhan lesi jerawat dan mengurangi keinginan memencet jerawat,” tutur Dr. Marcus.

Lagi pula, acne patch yang dijual di pasaran juga memiliki beragam jenis, ada yang polos hingga berwarna warni dengan berbagai bentuk karakter. Memakai produk tersebut tidak akan membuatmu risih selama bepergian dan bisa meningkatkan rasa percaya diri karena jerawat tertutupi.

6. Hindari memencet jerawat

7 Cara Mengatasi Jerawat di Pipi, Simpel dan Ampuh!ilustrasi memencet jerawat (freepik.com/gpointstudio)

Walaupun rasanya mustahil untuk tidak menyentuh dan memencet jerawat yang berukuran besar di pipi, tapi sebisa mungkin hindari hal tersebut, ya. Alih-alih memencet jerawat, lebih baik fokus pada proses penyembuhannya.

Mengutip Healthline, Lacey Muino, selaku penulis di laman tersebut dan sudah ditinjau secara medis oleh dokter kulit Cynthia Cobb, DNP, APRN, WHNP-BC, FAANP, jerawat yang muncul sering kali di dalamnya terdapat darah. Ketika jerawat dipencet, darah akan keluar dan berpotensi menimbulkan luka atau peradangan. Di samping itu, kebiasaan memencet jerawat juga mengakibatkan munculnya bekas jerawat yang kemungkinan besar akan sulit dihilangkan.

7. Minimalkan pemakaian makeup

7 Cara Mengatasi Jerawat di Pipi, Simpel dan Ampuh!ilustrasi pakai makeup (pexels.com/Adrienn)

Ketika pipi kamu berjerawat, ada baiknya bila kamu membatasi penggunaan makeup. Sebab, riasan yang menutupi jerawat bisa menyumbat pori-pori dan memicu timbulnya jerawat baru.

Jika kondisi tertentu mengharuskanmu memakai makeup setiap hari, misalnya untuk bekerja, maka kamu bisa mengaplikasikan makeup yang lebih tipis dibandingkan sebelumnya. Selain itu, pilihlah complexion atau concealer yang non-comedogenic dan bebas fragrance.

Munculnya jerawat di pipi memang kerap ganggu penampilan. Terlebih, kamu jadi kesulitan saat memoleskan makeup ke wajahmu. Tetapi kamu gak perlu risau lagi, karena beberapa cara di atas dapat kamu coba untuk mengatasi jerawat di pipi.

Baca Juga: 7 Penyebab Jerawat di Pipi Kanan, Bisa karena HP dan Sarung Bantal

Delvi Ayuning Photo Verified Writer Delvi Ayuning

Menulis bukan sekadar menuangkan kata-kata lewat tulisan, tapi lebih dari itu.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya