TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Prabowo Enggan Komentari Anies Baswedan Jadi Capres NasDem

Alasan Prabowo tak komentar karena sedang di acara HUT TNI

Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto (ANTARA/HO-Tim Media Prabowo Subianto/pri.)

Jakarta, IDN Times - Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto, enggan berkomentar tentang Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, yang diusung menjadi calon Presiden (capres) 2024 oleh Partai NasDem.

Prabowo mengatakan, saat ini dirinya sedang berada di agenda perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 TNI sehingga tak mau mengomentari hal tersebut.

"Ini hari ulang tahun TNI, (kok) NasDem, terima kasih, ya," ujar Prabowo di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (5/10/2022).

Adapun HUT ke-77 TNI digelar di Istana Merdeka, Jakarta. Dalam peringatan HUT ke-77 TNI tersebut, Presiden Joko "Jokowi" Widodo menjadi inspektur upacara.

Baca Juga: Begini Reaksi AHY soal NasDem Usung Anies Jadi Capres 2024

Baca Juga: Gerindra Siap Lawan Capres NasDem Anies di Pilpres 2024

1. NasDem deklarasikan Anies sebagai capres 2024

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh deklarasikan Anies Baswedan sebagai Capres 2024 (IDN Times/Ilman Nafi'an)

Sebelumnya, DPP Partai NasDem secara resmi mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai capres 2024 pada Senin (3/10/2022) di NasDem Tower. 

Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh, menitipkan bangsa Indonesia kepada Anies. Dia berharap, Anies mampu memimpin bangsa Indonesia dengan baik apabila terpilih sebagai Presiden pada 2024.

"Inilah mengapa kami ingin menitipkan perjalanan bangsa ini ke ke depan, insyaallah jika saudara Anies Baswedan terpilih, pimpinlah bangsa ini menjadi bangsa yang bermartabat, bangsa yang mampu membentuk karakter," kata Paloh.

Baca Juga: Anies Diusung Nasdem Jadi Capres 2024, Begini Respons Ketum PAN Zulhas

2. Anies mengaku siap jadi capres 2024 dari NasDem

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh deklarasikan Anies Baswedan sebagai Capres 2024 (IDN Times/Ilman Nafi'an)

Dalam acara deklarasi itu, Anies juga mengaku siap menjadi capres 2024 dari NasDem.

"Dengan memohon ridha Allah SWT, dengan memohon petunjuk dari-Nya, dengan segala kerendahan hati, bismillah kami terima, kami siap," ujar Anies.

Baca Juga: NasDem Usung Anies Jadi Capres 2024, Begini Respons Wagub DKI

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya