Ganjar Janji Bakal Evaluasi UU Cipta Kerja agar Menguntungkan Semuanya

Ganjar akan berdiskusi bersama pemangku kepentingan

Bekasi, IDN Times - Calon Presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo menghadiri konsolidasi bersama buruh dan pelaku UMKM di Gedung Guru, Kecamatan Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, Kamis (14/12/2023). 

Dalam kunjungan tersebut, Ganjar menerima keluhan masyarakat terkait UU Cipta Kerja yang tidak menguntungkan para buruh. Menanggapi hal itu, Ganjar berencana mengevaluasi UU Cipta Kerja.

"Kita akan evaluasi, kalau kita ketemu pengusaha bertemu pelaksana dari pemerintah dan buruh dan soal perburuhannya kok semuanya tidak nyaman," kata Ganjar kepada awak media di Bekasi, Kamis. 

Baca Juga: Ganjar Dinilai Kuasai Panggung saat Debat Perdana Capres 2024

1. Ganjar sebut ada kekeliruan UU Cipta Kerja

Ganjar Janji Bakal Evaluasi UU Cipta Kerja agar Menguntungkan SemuanyaCalon Presiden nomor urut 03, Ganjar Pranowo. (IDN Times/Imam Faishal)

Mantan Gubernur Jawa Tengah itu mengatakan, jika semua pihak merasa tidak nyaman, maka terdapat kekeliruan dalam UU Cipta Kerja yang saat ini sudah berjalan. 

"Kalo buruhnya tidak nyaman, pemerintah tidak nyaman, pengusahanya tidak nyaman, ada yang keliru. Saya sampaikan di Apindo, rasanya kita harus duduk bersama untuk melakukan review, apakah kita akan gunakan rezim pengusaha, rezim pengupahan, atau yang lain," ungkap Ganjar. 

Baca Juga: RISET IDEAS: UU Cipta Kerja Lahirkan Ketimpangan Tenaga Kerja 

2. Ingin menciptakan UU Cipta Kerja yang adil

Ganjar Janji Bakal Evaluasi UU Cipta Kerja agar Menguntungkan SemuanyaCalon Presiden nomor urut 03, Ganjar Pranowo. (IDN Times/Imam Faishal)

Ganjar berjanji, membantu para buruh agar mendapat hidup lebih layak jika terpilih menjadi presiden di Pemilu 2024.

Dia juga mencontohkan, bentuk pemerintah mendukung para buruh yakni dengan mendorong subsidi di transportasi dan perumahan. Selain itu, Ganjar akan menjamin pendidikan dan kesehatan masyarakat. 

"Kita siapkan perumahan untuk buruh memang belum banyak, tapi transportasi sudah membantu, memastikan akses pendidikan dan kesehatan terjamin. Maka kalo 4 komponen ini bisa, maka buruh akan terbantu," jelasnya. 

Baca Juga: Ganjar Pranowo Buka Wacana Napi Koruptor Ditahan di Nusakambangan

3. Harus melakukan pertemuan terlebih dahulu

Ganjar Janji Bakal Evaluasi UU Cipta Kerja agar Menguntungkan SemuanyaCapres nomor urut 3 Ganjar Pranowo. (YouTube IDN Times)

Meski begitu, Ganjar pun tidak dapat langsung mengevaluasi UU Cipta Kerja demi kepentingan para buruh. Ganjar harus melakukan pertemuan dengan para penguasaha dan pemerintah, sebelum melakukan perubahan UU Cipta Kerja. 

"Saya kira prioritas pertama mendudukan pemangku kepentingan agar bisa bersepakat. Maka kemudian kita masukan dalam regulasi dan sehingga kondisi sosilogisnya bisa kita baca terlebih dulu, sehingga kita bisa siapkan regulasi," jelasnya. 

Topik:

  • Dheri Agriesta

Berita Terkini Lainnya