Ledakan Dahsyat di Stasiun BBM Rusia, 25 Orang Tewas

Tiga korban jiwa di antaranya adalah anak-anak

Jakarta, IDN Times - Ledakan dahsyat terjadi di sebuah stasiun bahan bakar minyak (BBM) di Kota Makhachkala, Republik Dagestan, Rusia selatan, pada Senin (14/8/2023) pukul 21.40 waktu setempat.

Dilansir US News, Selasa (15/8/2023), ledakan itu menewaskan 25 orang, termasuk tiga orang anak-anak.

Baca Juga: Rusia Dituduh Kirim 100 Narapidana Tajikistan untuk Perang di Ukraina

1. Lebih dari 60 orang luka-luka termasuk 10 orang dalam kondisi kritis

Ledakan Dahsyat di Stasiun BBM Rusia, 25 Orang TewasIlustrasi api, Kebakaran (IDN Times/Arief Rahmat)

Ledakan dahsyat itu juga menyebabkan lebih dari 60 orang terluka. Berdasarkan laporan kantor berita Rusia (RIA) yang dikutip dari BBC, Wakil Menteri Kesehatan Rusia Vladimir Fisenko mengatakan, 10 orang dari korban terluka itu dalam kondisi kritis.

Menurut data Departemen Kesehatan Dagestan, 13 orang dari korban terluka itu adalah anak-anak.

2. Sebanyak 260 petugas pemadam kebakaran dikerahkan

Ledakan Dahsyat di Stasiun BBM Rusia, 25 Orang TewasIlustrasi Kebakaran (IDN Times/Mardya Shakti)

Berdasarkan dokumentasi ledakan yang beredar di sosial media, tampak api besar berkobar melahap stasiun BBM di Kota Makhachkala.

Sebanyak 260 petugas pemadam kebakaran dikerahkan untuk memadamkan api, beserta pesawat untuk mengevakuasi korban luka serius ke Kota Moskow.

Republik Dagestan sendiri adalah salah satu dari 83 bagian konstituen Federasi Rusia dan merupakan bagian paling selatan negara tersebut. Adapun Kota Makhachkala jaraknya sekitar 1.600 km dari Moskow.

3. Penyebab kebakaran belum diketahui

Ledakan Dahsyat di Stasiun BBM Rusia, 25 Orang TewasIlustrasi kebakaran. (FOTO: IDN Times/ Agung Sedana)

Hingga saat ini, penyebab ledakan yang memicu kebakaran belum diketahui jelas. Kobaran api menyebar ke area seluas 600 meter persegi, dan ada bahaya ledakan lebih lanjut.

Seorang saksi yang tidak disebutkan namanya yang dikutip oleh surat kabar Rusia, Izvestia mengatakan, percikan api dimulai di sebuah tempat parkir mobil di seberang stasiun BBM tersebut.

"Setelah ledakan, semuanya jatuh di kepala kami. Kami tidak bisa melihat apa-apa lagi," kata saksi tersebut.

Baca Juga: Ingin Kembalikan Kejayaan, Rusia Luncurkan Roket Pendarat ke Bulan

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya