6 Alasan Anjing Suka Menatap Pemiliknya Lama, Apa Artinya?

Biasanya tatapan tersebut diikuti gestur tertentu

Sudah menjadi informasi umum bahwa anjing merupakan salah satu hewan peliharaan yang pintar. Mereka bisa mengerti instruksi yang kita berikan, bahkan menyampaikan kembali apa yang diinginkannya. Meski tidak secara lisan, hal itu dapat anjing sampaikan melalui tatapannya

Ada alasan anjing suka menatap pemiliknya lama atau terus-menerus. Lebih dari sekadar bentuk cinta, tindakan tersebut bisa menunjukkan bahwa anjing sedang menginginkan sesuatu. Ayo pahami!

Alasan anjing suka menatap pemiliknya

Memilih anjing sebagai hewan peliharaan menuntut kita menguasai cara komunikasi yang berbeda. Anabul tidak bisa mengutarakan keinginannya menggunakan bahasa dan aksara. Sebagai gantinya, mereka mengandalkan gerak tubuh dan tindakan.

Kode-kode itulah yang harus pemilik pahami. Termasuk ketika anabul menatap kita dalam waktu lama atau pada momen tertentu. Bisa jadi, anjingmu sedang berusaha menyampaikan hal berikut.

1. Memahami tindakan atau ucapanmu

6 Alasan Anjing Suka Menatap Pemiliknya Lama, Apa Artinya?ilustrasi anjing dan pemiliknya (unsplash.com/Eric Ward)

Apakah anjing menatapmu begitu serius saat kamu berbicara kepadanya atau melakukan sesuatu? Bisa jadi itu karena anabul berusaha memahami apa yang kamu katakan atau lakukan. Yup,  mengamati adalah cara anjing mengumpulkan informasi dan membangun pengertian tertentu.

Misalnya, ketika anjing memperhatikanmu ketika mengambil piring makan untuknya. Hal ini bisa menjadi sinyal yang dipahaminya bahwa waktu makan telah tiba. Upaya tersebut pun berlaku untuk berbagai tindakan sehari-hari lainnya.

2. Merasa sakit

Coba lihat tatapan yang diberikan anabul padamu. Jika anjing melakukannya dengan mata yang kurang berbinar, bisa jadi ada yang salah dengannya. Pasalnya, salah satu alasan anjing suka menatap pemiliknya adalah kode bahwa anabul merasakan hal tertentu, termasuk kesakitan

Cermati apakah tatapannya dibarengi dengan berkaca-kaca, disertai rintihan, atau tanda-tanda cedera tertentu. Jika iya, bisa jadi anjing mengharapkan bantuanmu melalui tatapannya, melansir Fetch by WebMD

3. Bentuk kasih sayang

6 Alasan Anjing Suka Menatap Pemiliknya Lama, Apa Artinya?ilustrasi anjing dan tempat tidurnya (pexels.com/Iresha Ratnayake)

Tatapan anjing bisa bermakna banyak hal, termasuk ungkapan kasih sayang. Kamu pun bisa membedakannya dengan tatapan saat anjing merasa sakit atau marah, lho. Saat menunjukkan kasih sayang, biasanya mata anabul lebih sedikit menyipit dengan postur badan santai dan perasaan semangat. 

Kalau kamu mendapati anabulmu bertingkah demikian, jangan diabaikan, ya. Coba balas tatapan matanya meski sangat singkat. Saling menatap bisa melepaskan hormon oksitosin alias hormon cinta, lho.

Baca Juga: Kenapa Anjing Terengah-engah? Ini Penjelasannya!

4. Menginginkan sesuatu

Sama seperti kucing, alasan anjing suka menatap pemiliknya adalah bentuk bahwa anabul menuntut sesuatu. Entah apa yang anjing minta darimu, mungkin saja makanan, izin untuk bermain, atau sekadar minta dibelai. 

Ada kalanya tatapan dengan maksud ini dikombinasikan dengan tindakan lain seperti membungkukan badan atau pandangan sugestif. Sekali kamu memberikannya izin, anjing mungkin menggunakan tatapan ini sebagai senjata andalan untuk mewujudkan keinginannya.

5. Kebingungan

6 Alasan Anjing Suka Menatap Pemiliknya Lama, Apa Artinya?ilustrasi anjing (pexels.com/Nathalie De Boever)

Anjing bisa saja melemparkan tatapan kepada pemiliknya ketika diminta melakukan sesuatu. Kondisi serupa juga bisa diberikan saat mereka melihatmu bertindak aneh. Jelas, alasan anjing suka menatap pemiliknya adalah karena bingung. 

Jangan bingung juga dalam membedakan arti tatapan ini. Anjing bisa menunjukkan gestur tambahan untuk memperjelas bahwa anabul sedang bingung. Misalnya, dengan menggerakkan alis, mulut, bahkan telinganya, melansir Reader's Digest.

6. Marah dan agresif

Terakhir, alasan anjing suka menatap pemiliknya karena mereka sedang marah atau mau bertindak agresif. Kamu bisa melihat tanda-tandanya dengan tatapan tajam dan nyaris tidak berkedip. Hal itu dilakukan anjing untuk membangun dominasi. 

Namun, tindakan ini bisa jadi lebih sering ditunjukkan anabul kepada orang lain. Kalau anjingmu melakukannya secara berulang, bisa jadi anabul sedang tidak nyaman dengan kondisinya. Konsultasikan dengan dokter untuk mengatasi hal ini, ya.

Sinyal tatapan anabul mungkin ditangkap secara berbeda oleh manusia. Untuk memastikan apa alasan anjing suka menatap pemiliknya, lihat juga gestur dan tindakan yang dilakukannya, ya.

Baca Juga: Kenapa Kucing Menatap Kita Lama bahkan Tanpa Berkedip?

Topik:

  • Laili Zain Damaika
  • Lea Lyliana
  • Mayang Ulfah Narimanda

Berita Terkini Lainnya