TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Nasib Tragis Turki di Piala Eropa 2020, Babak Belur!

Turki kerap dipecundangi di tiga laga yang dijalani

Turki jadi kontestan dengan skuat termuda kedua di Piala Eropa 2020. (dailysabah.com).

Jakarta, IDN Times - Turki gagal membuktikan diri sebagai salah satu tim kuda hitam di Piala Eropa 2020. Diprediksi akan menghadirkan kesulitan bagi setiap penghuni Grup A, Turki malah babak belur.

Mereka sama sekali tak meraih poin pun di sepanjang penyisihan grup. Ironisnya, Turki cuma mencetak satu gol ke gawang lawan selama masa penyisihan.

Baca Juga: Fakta Menarik dari Laga Swiss Kontra Turki di Piala Eropa 2020

1. Statistik bobrok Turki

Turki vs Wales. (twitter.com/EURO2020)

Turki cuma bisa mencetak satu gol, yakni saat menghadapi Swiss di Baku Olympic Stadium, Minggu (20/6/2021). Gol itu dicetak oleh Irfan Kahveci pada menit 62. Gol itu tak cukup buat menyelamatkan Turki.

Mereka malah kebobolan lagi oleh gol kedua Xherdan Shaqiri hingga akhirnya Turki kalah, 1-3. Dengan kekalahan itu, Turki sudah dipastikan tersingkir dengan status juru kunci, tanpa poin dan kebobolan delapan kali dari tiga laga yang dijalani.

2. Sederet bintang tak bisa selamatkan Turki

Timnas Turki di Piala Eropa 2020 (Instagram.com/millitakimlar)

Bermodal sejumlah bintang seperti Hakan Calhanoglu, Caglar Soyuncu, Burak Yilmaz, Merih Demiral, Cengiz Under, dan Enes Unal, Turki awalnya diprediksi bisa meledak di Piala Eropa 2020.

Apalagi, statistik Turki mentereng di enam laga terakhir sepanjang 2021. Sepanjang periode itu, Turki sama sekali tak tersentuh kekalahan.

The Crescent Stars mampu menang empat kali dan imbang di dua kesempatan. Salah satu kemenangan yang lahir di periode itu adalah saat melawan Belanda.

Sialnya, harapan buat Turki terlalu tinggi. Mereka tampil melempem di Piala Eropa 2020 dan akhirnya gagal gagal total.

Baca Juga: [BREAKING] Sikat Turki, Swiss Tunggu Nasib di Piala Eropa 2020

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya