13 Atlet Bali Siap Tempur di Indonesia Wushu All Games 2021

Siapa saja atlet wushu Bali yang akan bertanding?

Pengurus Besar Wushu Indonesia (PBWI) mengadakan kejuaran wushu bertajuk Indonesia Wushu All Games 2021 yang akan digelar di Stadion Tenis Indoor Senayan, Jakarta, pada 8—11 Desember 2021. Kejuaraan tersebut melibatkan 500 atlet wushu junior hingga senior dari berbagai daerah di Indonesia.

Kejuaraan akan memainkan empat gelaran sekaligus, yaitu Final Stage Sirkuit Nasional (Series) Taolu Junior, Kejuaraan Nasional Sanda Prajunior dan Junior, Kejuaraan Open Wushu Taolu Senior, dan Kejuaraan Open Wushu Kungfu-Wingchun.

Bali tidak ketinggalan untuk mengirimkan atletnya ke kejuaraan nasional ini. Ada 13 atlet wushu, baik junior maupun senior, yang siap memberikan yang terbaik untuk Bali.

1. Hasil seleksi dua seri Sirkuit Nasional Wushu Taolu 2021

13 Atlet Bali Siap Tempur di Indonesia Wushu All Games 2021Anita saat bertanding pada Sirkuit Nasional Wushu Taolu Seri II/2021.(dok. pribadi/Ari Budiadnyana)

Atlet junior yang bertanding pada Kejuaraan Final Stage Sirkuit Nasional (Series) Taolu Junior adalah hasil seleksi dua seri Sirkuit Nasional Wushu Taolu 2021 yang digelar pada Maret dan Juni 2021 lalu. Kejuaraan tersebut dilakukan secara online streaming di masing-masing daerah. Untuk Bali, pelaksanaannya dipusatkan di Tabanan pada Seri 1 dan Klungkung pada Seri 2.

Atlet yang berhak melaju ke Final Stage adalah atlet yang berhasil memperoleh poin minimal 25. Poin ini didapat dari penjumlahan poin pada dua seri Sirkuit Nasional Wushu Taolu 2021.

2. Tujuh atlet wushu junior Bali lolos ke Final Stage

13 Atlet Bali Siap Tempur di Indonesia Wushu All Games 2021Atlet wushu junior saat simulasi pertandingan di Klungkung. (dok. Pengkab Wushu Klungkung)

Berdasarkan Surat Keputusan PBWI Nomor: Kep-42/PB. WI/IX/2021, serta merujuk pada syarat minimal poin yang harus diperoleh, Bali berhasil meloloskan tujuh atlet juniornya untuk mengikuti Final Stage. Mereka akan turun di berbagai nomor.

Atlet-atlet yang lolos untuk putri, antara lain: Ni Made Anita Purwaningsih (Female Nan Dao A, Nan Gun A, dan Nan Quan A), Cecilia Celina Wijaya (Taiji Jian A dan Taiji Quan A), Melanie Wijaya (Dao Shu C dan Nan Quan C), Ni Luh Gede Surya Nanda (Dao Shu C dan Nan Quan C), dan Kadek Santia Melani (Chang Quan A, Dao Shu A, dan Gun Shu A).

Sedangkan, untuk atlet putra, antara lain : Tian Honan Wijaya (Chang Quan C dan Qiang Shu C) dan I Kadek Satria Dharmayudha (Chang Quan C dan Dao Shu C).

Baca Juga: Cerita Mahasiswi Unair yang Sabet Emas Wushu, Awalnya Cuma Coba-coba

3. Enam atlet wushu senior Bali berebut tiket pelatnas

13 Atlet Bali Siap Tempur di Indonesia Wushu All Games 2021Atlet wushu senior Bali saat mengikuti simulasi di Tabanan. (dok. Pengkab Wushu Tabanan)

Untuk Kejuaraan Open Wushu Taolu Senior, Bali menurunkan enam atlet senior yang berasal dari berbagai daerah di Bali, seperti Denpasar, Badung, dan Tabanan. Beberapa atlet senior ini diisi wajah-wajah yang baru naik kelas dari Junior A ke jenjang Senior.

Enam atlet wushu Bali yang mengikuti kejuaraan ini adalah I Gede Angga Wijaya (Chang Quan dan Jian Shu), Jeanyta Dian Chandra (Dao Shu dan Gun Shu), Cakra Gusdijaya Polos (Nan Gun dan Nan Quan), Rico Gautama Iswara (Chang Quan, Dao Shu, dan Gun Shu), Karel Nezo Pratama (Chang Quan, Dao Shu dan Gun Shu), dan Syanitha Dicya Amalia (Chang Quan, Dao Shu dan Gun Shu). Atlet-atlet ini, bersama atlet dari daerah lain, akan memperebutkan tiket untuk masuk ke pelatnas.

4. Simulasi pertandingan sebagai persiapan akhir bagi atlet

13 Atlet Bali Siap Tempur di Indonesia Wushu All Games 2021simulasi pertandingan di Klungkung (dok. Sasana Sinar Naga)

Sebagai persiapan akhir untuk atlet yang akan turun pada Indonesia Wushu All Games 2021, Pengprov Wushu Bali mengadakan simulasi pertandingan. Simulasi dilakukan sebanyak dua kali, yaitu di Klungkung pada Rabu (1/12/2021) dan di Tabanan pada Kamis (2/12/2021).

Simulasi di Klungkung untuk atlet yang akan bertanding pada Kejuaraan Final Stage Sirkuit Nasional (Series) Taolu Junior, sedangkan simulasi di Tabanan untuk atlet yang akan bertanding di Kejuaraan Open Wushu Taolu Senior.

Menurut Ricky Teguh Argawa, Ketua Pengprov Wushu Bali, yang turut hadir dalam simulasi tersebut, simulasi diadakan untuk meningkatkan rasa percaya diri atlet sehingga nantinya mampu memberikan hasil yang terbaik.

Sedangkan, menurut Anita, atlet dari Sasana Wushu Sinar Naga yang turun di Kejuaraan Final Stage Sirkuit Nasional (Series) Taolu Junior, setelah mengikuti simulasi dan mendapatkan masukan dari pihak-pihak yang terlibat dalam simulasi, dirinya merasa mantap dan siap tempur untuk menghadapi pertandingan yang sesungguhnya nanti.

5. Harapan pengurus Pengprov Wushu Bali dan atlet yang akan bertanding

13 Atlet Bali Siap Tempur di Indonesia Wushu All Games 2021Ketua Pengprov Wushu Bali, Ricky Teguh Argawa (dok. pribadi/Ari Budiadnyana)

Ricky Teguh Argawa berharap agar atlet-atlet wushu Bali bisa menyumbangkan medali pada gelaran penutup tahun ini. "Melihat dari hasil dua seri Sirkuit Nasional Wushu Taolu 2021 sebelumnya, saya optimis atlet-atlet junior akan mampu mendulang medali bagi kontingen Bali. Sedangkan, untuk atlet senior, diharapkan mampu merebut tiket masuk pelatnas,” ungkap Ricky disela-sela simulasi di Tabanan.

Karel Nezo Pratama, salah satu atlet senior yang akan turun di Kejuaraan Open Wushu Taolu Senior, mengungkapkan harapannya agar ia dan atlet lainnya bisa bermain dengan maksimal dan mendapatkan hasil sesuai yang diharapkan.

"Kejuaraan ini adalah kejuaran perdana saya di kelas senior. Semoga saya tidak grogi menghadapi lawan-lawan yang sudah terlebih dahulu berada di kelas senior," ungkap siswa kelas 3 SMA Negeri 1 Kuta ini saat ditemui di sela-sela latihan di sasananya.

Atlet-atlet wushu Bali ini sudah sangat siap untuk terjun di Indonesia Wushu All Games 2021. Hal ini diutarakan oleh Teguh, salah satu juri nasional yang dihadirkan dalam simulasi.

"Saya rasa para atlet ini sudah sangat siap, tinggal ada beberapa gerakan yang harus disempurnakan lagi. Secara teknis tidak ada masalah, tinggal nanti bagaimana mengasah mental bertanding agar tidak grogi saat penilaian," ungkap pria yang juga sebagai pelatih wushu dan taichi ini.

Semoga atlet-atlet wushu Bali mampu memberikan yang terbaik untuk Bali. Selamat bertanding!

Baca Juga: Kisah Pilu Atlet Wushu Internasional asal Solo, Meninggal Sehari Sebelum Ulang Tahun

Ari Budiadnyana Photo Verified Writer Ari Budiadnyana

Menulis dengan senang hati

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya