Francesco Bagnaia Bagikan Kabar usai Alami Insiden MotoGP Catalunya

Bagnaia alami insiden saat main race

Francesco Bagnaia memberikan kabar terbaru soal kondisinya setelah mengalami insiden saat main race MotoGP 2023 Catalunya pada, Minggu (3/9/2023). Pembalap Ducati Lenovo Team itu dilarikan ke rumah sakit umum di Barcelona, Spanyol, guna mendapat penanganan lebih lanjut. Sebelumnya, ia dibawa ke medical centre Circuit de Barcelona-Catalunya untuk perawatan awal.

Francesco Bagnaia bersyukur dirinya tak mengalami cedera serius. Ia pun menceritakan kejadian pada lap pertama yang membuatnya harus keluar balapan lebih awal. Lantas, apa yang jadi sebab dirinya mengalami insiden pada MotoGP 2023 Catalunya tersebut?

1. Francesco Bagnaia mengalami highside pada lap pertama main race GP Catalunya 2023

Francesco Bagnaia Bagikan Kabar usai Alami Insiden MotoGP CatalunyaFrancesco Bagnaia setelah mengalami insiden saat main race GP Catalunya 2023. (motogp.com)

Francesco Bagnaia memulai balapan dari pole position. Selepas lampu start padam, Bagnaia langsung memimpin jalannya balapan. Akan tetapi, nasib sial menimpa pembalap berkebangsaan Italia itu beberapa saat berselang.

Bagnaia mengalami highside saat keluar dari tikungan kedua. Kemudian, kaki Bagnaia tampak ditabrak oleh Brad Binder. Tak berselang lama, red flag dikibarkan dan petugas medis langsung menghampiri Bagnaia yang berada di trek.

Setelah penanganan di trek, Bagnaia dibawa menggunakan ambulans menuju medical center yang ada di sirkuit. Dr. Angel Charte selaku Direktur Medis MotoGP menyebut Bagnaia mengalami politrauma parah pada pemeriksaan awal. Hasil x-ray menunjukkan adanya cedera kecil di area paha. Oleh karena itu, Bagnaia perlu dilarikan ke rumah sakit umum untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Baca Juga: Crash Horor di MotoGP Catalunya, Bagnaia Terhantam Motor Binder

2. Francesco Bagnaia menderita sejumlah memar tanpa mengalami patah tulang

Francesco Bagnaia Bagikan Kabar usai Alami Insiden MotoGP CatalunyaPara petugas membantu memasukkan Francesco Bagnaia ke ambulans setelah insiden saat main race GP Catalunya 2023. (motogp.com)

Davide Tardozzi memberikan perkembangan seputar kondisi Francesco Bagnaia setelah pemeriksaan lebih lanjut. Manajer Ducati Lenovo Team itu menyampaikan bahwa cedera Bagnaia tidak seserius yang diperkirakan. Bagnaia menderita sejumlah memar, tetapi tidak ada patah tulang.

“Itu terlihat tidak seserius seperti yang diduga. Bagnaia mengalami beberapa memar. Akan tetapi, pengecekan medis lanjutan telah menunjukkan tidak adanya patah tulang. Ia akan terbang ke Italia bersama tim malam ini,” bunyi pernyataan Ducati dikutip Crash.

3. Francesco Bagnaia menceritakan insiden yang terjadi saat main race GP Catalunya 2023

Francesco Bagnaia yang ditemui selepas pemeriksaan medis lanjutan mengaku sangat beruntung. Sebab, ia tak mengalami cedera serius selepas insiden pada awal balapan. Bagnaia kemudian menceritakan kejadian saat dirinya mengalami highside.

“Sebetulnya, aku tak tahu. Aku punya daya cengkeram yang sangat sedikit dari putaran warm-up hingga setelahnya. Kemudian, itu menimbulkan highside yang keras. Itu tidak normal.

Secara pribadi, itu adalah situasi yang sulit bagiku. Apa yang terjadi di sana bukanlah kecelakaan biasa. Selepas putaran warm-up, daya cengkeram di bagian belakang berkurang. Itu tidak normal,” jelas Bagnaia dilansir Speedweek.

4. Francesco Bagnaia berharap tetap ikut pada pekan balap GP San Marino

Francesco Bagnaia Bagikan Kabar usai Alami Insiden MotoGP CatalunyaFrancesco Bagnaia saat menjalani pekan balap GP Catalunya 2023. (twitter.com/everythingmrace)

Francesco Bagnaia berharap tetap ikut pekan balap GP San Marino yang digelar pada 8–10 September 2023 mendatang. Apalagi, balapan tersebut akan disaksikan langsung oleh para pendukungnya. Secara geografis, San Marino merupakan negara yang dikelilingi oleh Italia. Tak mengherankan apabila pendukung dari Italia datang menyaksikan balapan di Sirkuit Misano akhir pekan ini.

“Sekarang, kami akan melakukan segalanya supaya bisa berada di Sirkuit Misano. Tentunya, aku akan mencoba tampil bagus di sana,” kata Bagnaia.

5. Enea Bastianini perlu menjalani operasi pada pergelangan kaki dan tangan

Selain Francesco Bagnaia, Ducati juga memberi kabar terbaru perihal kondisi Enea Bastianini setelah mengalami insiden di tikungan pertama. Bastianini mengalami lowside hingga menyebabkan tabrakan beruntun pada lap pertama. Ia butuh menjalani operasi pada pergelangan kaki dan tangan kirinya guna memulihkan kondisi.

“Enea Bastianini mengalami patah tulang malleolus medial pergelangan kaki kiri dan patah tulang subkapital pada metakarpal kedua tangan kiri. Tangan dan pergelangan kakinya telah dimobilisasi dengan gips agar dia bisa terbang ke Italia.

Bastianini membutuhkan operasi pada pergelangan kakinya. Dia juga akan menjalani operasi pada tangannya dalam beberapa hari ke depan untuk mempercepat pemulihan,” jelas pihak Ducati.

Kondisi tersebut membuat Enea Bastianini hampir pasti absen saat pekan balap GP San Marino. Ducati belum mengumumkan siapa yang akan menggantikan posisi Enea Bastianini. Sebelumnya, Bastianini sempat absen selama empat seri balap akibat mengalami patah tulang belikat imbas insiden dengan Luca Marini saat sprint race GP Portugal.

Baca Juga: Performa Sophomore Rider dan Rookie di MotoGP Catalunya, Ada Drama!

Dewa Putu Ardita Darma Putera Photo Verified Writer Dewa Putu Ardita Darma Putera

Penggemar olahraga khususnya Motorsport. Untuk pertanyaan dan keperluan bisnis: dewaputu.ardita@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya