Final Thomas Cup 2024 Ditonton Taufik Hidayat dan Lin Dan

Dukung negara yang jumpa di final

Intinya Sih...

  • Dua legenda bulu tangkis, Taufik Hidayat dan Lin Dan hadir dalam final Thomas Cup 2024 antara Indonesia dan China.
  • Kehadiran mereka memberikan semangat tambahan bagi tim masing-masing, meskipun Indonesia saat itu tertinggal 0-2.

Jakarta, IDN Times - Satu pemandangan menarik tampak dalam laga final Thomas Cup 2024 yang mempertemukan beregu putra Indonesia kontra China. Dua legenda dari kedua negara tampak hadir dalam pertandingan.

Legenda tunggal putra Indonesia, Taufik Hidayat dan legenda China, Lin Dan hadir menyaksikan final Thomas Cup 2024 di Hi-Tech Zone Sports Centre Gymnasium, Chengdu, China pada Minggu (5/5/2024).

Saat berita ini dituliskan, Indonesia dalam posisi tertinggal 0-2 di partai kedua.

Baca Juga: Fajar/Rian Tumbang, Indonesia Tertinggal 0-2 di Final Thomas Cup 2024

1. Dua legenda ikut dukung wakil negara

Final Thomas Cup 2024 Ditonton Taufik Hidayat dan Lin DanPotret Taufik Hidayat sebelum gantung raket. (bwfbadminton.com).

Taufik Hidayat tampak duduk bersama dengan tim Indonesia yang tak turun bertanding. Taufik mengenakan jaket putih dan tampak serius menonton pertandingan.

Di bangku skuad China, Lin Dan ikut hadir mengenakan setelan jas hitam. Lin Dan sempat melambaikan tangannya menyapa penonton saat kamera menyorot ke arahnya.

Baca Juga: Ginting Kalah Telak, Indonesia Tertinggal di Final Thomas Cup 2024

2. Jadi pemantik semangat

Final Thomas Cup 2024 Ditonton Taufik Hidayat dan Lin DanJonatan Christie di Thomas Cup 2024 (dok. PP PBSI)

Kehadiran legenda di skuad beregu putra menjadi penambah semangat. Setidaknya demikian yang dikatan Jonatan Christie usai melakoni semifinal pada Sabtu (4/5/2024) malam WIB.

Tak hanya Taufik Hidayat, skuad beregu putra Indonesia juga didukung langsung legenda ganda putra, Ricky Soebagdja yang menjabat sebagai manajer tim.

"Kehadiran A Ricky (Soebagdja) dan A Taufik (Hidayat) di tim Thomas kali ini sangat-sangat berpengaruh. Mereka bisa membangkitkan semangat jadinya bisa bermain jauh lebih baik," kata Jonatan dalam keterangan tertulis.

Baca Juga: Ester Kalah, Indonesia Gagal Juara Uber Cup 2024

3. Indonesia turunkan kekuatan terbaik

Final Thomas Cup 2024 Ditonton Taufik Hidayat dan Lin DanSkuad Indonesia untuk Thomas Cup 2024 (X.com/INABadminton)

Skuad beregu putra Indonesia menurunkan kekuatam terbaik untuk melawan China di laga final.

Ini menjadi pertemuan ke-17 kedua tim sejak China mengikuti ajang ini sejak 1982 lalu. Catatan head to head menunjukkan kedudukan imbang 8-8.

Dalam dua pertemuan terakhir di Piala Thomas, tim Merah Putih selalu memenangkan laga lawan China. Termasuk dalam final pada edisi 2020 lalu.

Baca Juga: Perang Mental di Final Thomas Cup: Indonesia vs China

Topik:

  • Deti Mega Purnamasari

Berita Terkini Lainnya