Pasca Jadi Ibu, Allycia Hellen Rodrigues Incar Sabuk Muay Thai Kedua

Incar sabuk emas Muay Thai kedua di #ONEFightnight14

Setelah menjadi ibu 2021 lalu, Allycia Hellen Rodrigues kembali melanjutkan dominasinya sebagai bintang Muay Thai perempuan terbaik di dunia.

Nama sang Juara Dunia ONE Women's Atomweight Muay Thai asal Brasil itu memang telah harum di pentas global pasca memenangi sabuk emas 2020 lalu. Yang mengesankan, Rodrigues masih menjadi sosok nomor satu di divisi bahkan setelah menjadi seorang ibu.

Pada Sabtu pagi mendatang (30/9/2023), Rodrigues bahkan dapat mengukuhkan namanya sebagai atlet Muay Thai perempuan terbaik jika dapat mengalahkan Juara Dunia ONE Women's Strawweight Smilla Sundell di ONE Fight Night 14.

1. Awali karier di pentas Muay Thai Brasil

Mundur ke belakang, Rodrigues berasal dari Fortaleza, negara bagian Ceara di timur laut Brasil. Ia memulai karier Muay Thai profesional saat remaja, dan menjadi Juara Portuarios Stadium di Sao Paulo dengan rekor tak terkalahkan sepanjang tahun 2017.

Rodrigues lalu pindah ke Thailand untuk menyempurnakan kemampuannya di tanah kelahiran Muay Thai. Ia pun berlatih di sasana Phuket Fight Club dan mengadopsi gaya tradisional Muay Thai dengan serangan siku tajam. 

2. Raih nama di sirkuit Thailand

Pindah ke Thailand pada 2018, tak perlu waktu lama bagi Rodrigues untuk meraih kejayaan di skena Muay Thai Negeri Gajah Putih. Ia pun mencetak catatan rekor 30-5 yang solid di antara Brasil dan Thailand.

Namun, Rodrigues meraih apresiasi besar usai mengalahkan Juara Dunia WMPF 12 kali, Thananchanok Kaewsamrit, dan memenangkan gelar Juara “Pink Belt” Ayutthaya pada Maret 2019.

Baca Juga: Kisah Ham Seo Hee, Dari Wajib Militer Hingga jadi Legenda MMA Korea

3. Raih sabuk emas ONE Championship dalam debut kontra Stamp

https://www.youtube.com/embed/_M8Z2sP_9Hs

Pencapaian Rodrigues di skena Muay Thai Thailand berbuah kesempatan untuk berkarier di ONE Super Series pada 2020. Ia pun langsung mendapat tantangan besar lewat Kejuaraan Dunia ONE Women's Atomweight Muay Thai melawan Stamp di ONE: A NEW BREED di bulan Agustus tahun itu.

Walau menjadi underdog, nyatanya Rodrigues berhasil menghempaskan semua keraguan lewat aksi dominan atas Stamp dalam duel lima ronde. Ia pun sukses melengserkan sang penguasa terdahulu, dan menjadi ratu baru divisi.

4. Jalani peran sebagai ibu

Setahun setelah laga besarnya, Rodrigues dikaruniai seorang putra menggemaskan bernama Josue. Namun, kelahiran sang putra membuatnya harus menepi sejenak dari arena tarung.

Ia pun menghabiskan momen kurang lebih setahun untuk membesarkan anaknya di Brasil. Adapun ia kembali ke arena tarung pada tahun ini, untuk sebuah laga penyatuan sabuk emas Muay Thai melawan pemegang sabuk interim, Janet Todd.

5. Satukan kedua sabuk Muay Thai kontra Janet Todd

https://www.youtube.com/embed/kiNU5qV9OYI

Rodrigues kembali beraksi melawan Janet Todd dalam laga penyatuan sabuk Muay Thai di ONE Fight Night 8: Superlek vs Williams, Maret 2023. Pada laga krusial itu, lagi-lagi Rodrigues berada di posisi underdog usai tampil setelah cuti melahirkan.

Namun, lagi-lagi Rodrigues kembali membuktikan kehebatannya dengan mendominasi sang jagoan Amerika dalam laga yang berat sebelah. Unggul poin, tangan sang ibu juara dunia kembali terangkat di akhir laga.

Sekali lagi Rodrigues kembali membuktikan diri sebagai Juara Dunia ONE Women's Atomweight Muay Thai yang sahih. Ia pun terus menegaskan kehadirannya sebagai atlet perempuan terbaik di "seni delapan tungkai."

6. Hadapi Smilla Sundell demi sabuk emas Muay Thai kedua di ONE Fight Night 14

Pasca Jadi Ibu, Allycia Hellen Rodrigues Incar Sabuk Muay Thai KeduaSmilla Sundell akan menghadapi Allycia Hellen Rodrigues di ONE Fight Night 14 (dok. ONE Championship)

Hitungan bulan dari laga penyatuan sabuk emasnya, Rodrigues kembali mendapat kesempatan besar untuk merebut sabuk emas kedua di divisi ONE Women's Strawweight Muay Thai dalam laga kontra Smilla Sundell di ONE Fight Night 14.

Bertempat di Singapore Indoor Stadium, Rodrigues akan naik satu divisi untuk sebuah kesempatan sekali seumur hidup. Apabila bisa mengalahkan Sundell, Rodrigues bisa menegaskan namanya sebagai atlet Muay Thai perempuan terbaik dunia dan tercatat dalam sejarah.

Baca Juga: Awalnya Coba-coba, Smilla Sundell Malah Jadi Juara Muay Thai Termuda

ONE Championship Photo Verified Writer ONE Championship

The Home Of Martial Arts

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ernia Karina

Berita Terkini Lainnya