5 Sejarah Baru yang Terlahir di MotoGP Italia, Apa Saja?

Ada kejutan di semua kelas

MotoGP Italia yang berlangsung pada Minggu (29/05/2022) di Sirkuit Mugello melahirkan banyak sejarah. Tak hanya di kelas MotoGP, beberapa pembalap di kelas Moto2 dan Moto3 pun mencetak pencapaian baru.

Ada pembalap MotoGP yang baru pertama kali menang di home race, ada yang mencetak rekor top speed. Ada pula yang merebut kemenangan di kelas intermediate meski usianya masih sangat muda.

1. Francesco Bagnaia merebut kemenangan pertamanya di Sirkuit Mugello

5 Sejarah Baru yang Terlahir di MotoGP Italia, Apa Saja?Francesco Bagnaia (motogp.com)

Francesco Bagnaia tampil trengginas di Sirkuit Mugello. Pembalap tim pabrikan Ducati itu bisa berjaya di home race. Start dari urutan ke-5, Bagnaia dominan di lintasan sepanjang 5,2 km dan berhasil mengamankan podium tertinggi.

Bagnaia menang di hadapan publik negeri sendiri. Ia menjadi pembalap Italia yang menang di sirkuit Italia dengan motor buatan Italia. Menariknya lagi, kemenangan itu merupakan kemenangan pertama Bagnaia di Sirkuit Mugello.

Sepanjang kariernya, ia hanya pernah sekali merebut podium ke-3 saat masih berlaga di Moto3 musim 2016. Kini, Bagnaia masuk ke dalam daftar eksklusif pembalap Italia yang pernah menang di Mugello bersama Loris Capirossi, Valentino Rossi, Andrea Dovizioso, dan Danilo Petrucci.

2. Di Giannantonio dan Bezzecchi jadi rookie pertama yang start di barisan terdepan sejak 2008

5 Sejarah Baru yang Terlahir di MotoGP Italia, Apa Saja?Fabio Di Giannantonio dan Marco Bezzecchi (motogp.com)

Dua rookie MotoGP 2022 tampil luar biasa selama akhir pekan di Sirkuit Mugello. Fabio Di Giannantonio dan Marco Bezzecchi menunjukkan kualitas balapnya selama sesi kualifikasi dan balapan.

Terutama saat sesi kualifikasi, Diggia dan Bezzecchi terlihat sangat berambisi untuk memulai balapan di barisan depan. Hasilnya, mereka bisa start dari posisi ke-1 dan ke-2.

Pencapaian itu ternyata jadi prestasi tersendiri. Terakhir kali rookie MotoGP menempati dua posisi teratas pada sesi kualifikasi terjadi pada 2008 di Qatar. Saat itu, Jorge Lorenzo merebut pole position di depan James Toseland.

Baca Juga: Tim Ducati Menguasai 5 Grid Terdepan MotoGP di Sirkuit Mugello

3. Jorge Martin cetak rekor top speed di kelas MotoGP

5 Sejarah Baru yang Terlahir di MotoGP Italia, Apa Saja?Jorge Martin (motogp.com)

Meski hanya finis di posisi ke-13, Jorge Martin mencetak sejarah di Sirkuit Mugello. Pembalap tim Prima Pramac Racing itu mencatatkan rekor kecepatan atau all-time top speed record terbaru.

Saat membalap di lintasan sepanjang 5,2 km, The Martinator bisa menggeber Ducati Desmosedici GP22 miliknya hingga kecepatan 363,6 km/jam. Catatan itu mengalahkan rekor sebelumnya yang dipegang Johann Zarco. Pada 2021 di Sirkuit Lusail, Qatar, Zarco memacu Desmosedici hingga kecepatan 362,4 km/jam.

4. Pedro Acosta jadi pembalap termuda yang menang di kelas intermediate

5 Sejarah Baru yang Terlahir di MotoGP Italia, Apa Saja?Pedro Acosta (motogp.com)

Tak hanya di kelas premier, sejarah baru pun tercipta di kelas intermediate. Pedro Acosta yang merupakan rookie Moto2 sukses memenangi balapan pada usia 18 tahun 4 hari.

Juara dunia Moto3 2021 itu kini resmi menjadi pembalap termuda yang bisa memenangi balapan di kelas intermediate. Pedro Acosta mematahkan rekor yang sebelumnya dipegang Marc Marquez.

5. Ana Carrasco jadi pembalap perempuan dengan start Grand Prix terbanyak

5 Sejarah Baru yang Terlahir di MotoGP Italia, Apa Saja?Ana Carrasco (motogp.com)

Balapan di kelas Moto3 pun menciptakan sejarah baru. Ana Carrasco mencetak sejarah dengan menjadi pembalap perempuan dengan jumlah start terbanyak di gelaran Grand Prix.

Carrasco yang turun balap dengan tim BOE SKX melakukan start ke-54 di Sirkuit Mugello. Ia memulai balapan lebih banyak dari pembalap perempuan mana pun. Jumlah start Ana Carrasco melebihi pencapaian yang sebelumnya dipegang Maria Herrera Dengan 53 kali start.

MotoGP Italia dengan segala keseruannya melahirkan banyak sejarah dan pencapaian baru. Pada seri balapan berikutnya di Circuit de Barcelona-Catalunya, Spanyol, akankah tercipta rekor-rekor baru?

Baca Juga: Dua Rookie Start dari Barisan Terdepan MotoGP Italia, Fantastis!

Ryan Budiman Photo Verified Writer Ryan Budiman

Hola... jadipunya.id

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya