Vladimir Ivanov, Rider Ukraina Kelahiran Rusia yang Berlaga di Moto2

Bergabung dengan Gresini Racing pada 2010

Ada seorang pembalap Ukraina yang pernah berlaga di ajang Grand Prix. Ia bernama Vladimir Ivanov, pembalap kelahiran Rusia yang membela Ukraina.

Vladimir Ivanov memang tidak begitu dikenal. Kemunculannya di kelas Moto2 pun tidak lama. Ia hanya membalap satu musim penuh di bawah naungan tim Gresini Racing.

1. Lahir di Rusia, tetapi membela Ukraina

Vladimir Ivanov, Rider Ukraina Kelahiran Rusia yang Berlaga di Moto2Vladimir Ivanov (motogp.com)

Vladimir Ivanov lahir di St Petersburg, Rusia, pada 25 Januari 1983. Pembalap bernomor 61 ini besar dalam dunia balap Supersport.

Meski kelahiran Rusia, Ivanov berlaga di Moto2 dengan membawa bendera Ukraina. Oleh karena itu, ia menjadi pembalap Ukraina pertama yang ambil bagian dalam kejuaraan dunia Moto2.

2. Berlaga di Moto2 pada 2010

Vladimir Ivanov, Rider Ukraina Kelahiran Rusia yang Berlaga di Moto2Vladimir Ivanov (motogp.com)

Musim balap 2010 menjadi kesempatan berharga bagi Vladimir Ivanov. Ini merupakan tahun pertama dan terakhir baginya berlaga di kejuaraan dunia Moto2.

Partisipasinya di kelas intermediate ini dapat terjadi karena dukungan dari Sirkuit Krimea (Crimea Grand Prix Circuit). Tahun 2009, sirkuit yang terletak di Distrik Sakskiy, Krimea, ini sedang dalam proses konstruksi. Tidak heran jika Moto2 dijadikan tempat yang cocok untuk publikasi.

Baca Juga: Kisah Ratthapark Wilairot, Rider Moto2 Kebanggaan Thailand

3. Menjadi pembalap tim Gresini Racing

Vladimir Ivanov, Rider Ukraina Kelahiran Rusia yang Berlaga di Moto2Vladimir Ivanov (motogp.com)

Di kelas Moto2, Vladimir Ivanov bergabung dengan tim Gresini Racing. Ia menjadi rekan setim dari pembalap asal Spanyol, Toni Elias. Mereka menggunakan sasis buatan Moriwaki.

Ivanov sempat membuat kejutan saat sesi tes pramusim di Valencia tahun 2010. Ia bisa mencatatkan waktu tercepat ketujuh dalam catatan waktu kombinasi selama 3 hari.

Meski begitu, hasilnya saat balapan tak terlalu membanggakan. Tahun itu ia hanya mengumpulkan dua poin dan bertengger di urutan ke-37 klasemen akhir. Ia mendapatkan poin saat finis ke-14 di Sirkuit Sachsenring, GP Jerman. Ivanov berada di depan Xavier Simon, tetapi di belakang Anthony West.

4. Vladimir Ivanov Memulai karier balap di Rusia

Vladimir Ivanov, Rider Ukraina Kelahiran Rusia yang Berlaga di Moto2Vladimir Ivanov (motogp.com)

Vladimir Ivanov sudah mengenal balapan sejak usia 4 tahun. Saat itu, ia berkenalan dengan dunia karting. Namun, baru pada usia 16 tahun Ivanov mencoba dunia roda dua. Ia menguji kemampuannya di minibike dan skuter. Mulai tahun 2000 dan seterusnya ia berkompetisi di tingkat nasional Rusia.

Pada 2003, Ivanov debut di kejuaraan Supersport Rusia dan bisa merebut kemenangan. Ia mengulangi prestasinya pada musim berikutnya.

5. Sempat menjajal kompetisi di Jerman dan Italia

Vladimir Ivanov, Rider Ukraina Kelahiran Rusia yang Berlaga di Moto2Vladimir Ivanov (motogp.com)

Setelah cukup sukses di ajang Supersport Rusia, Ivanov membidik kompetisi di tempat lain. Pada 2005, ia mencoba peruntungan di kejuaraan Supersport Jerman.

Ivanov bisa mengamankan dua podium pada 2006. Ia kemudian bisa meraih tiga kemenangan pada tahun berikutnya. Pada 2008, Ivanov bisa menjadi runner-up di klasemen akhir dengan raihan empat kemenangan.

Setelah berkarier di Jerman, ia memutuskan untuk beralih ke kompetisi baru. Pada 2009, Ivanov pindah ke kejuaraan Italia. Di sinilah ia memikat pencari bakat dari tim Gresini dan memulai kariernya di kejuaraan dunia Grand Prix.

Begitulah sepenggal kisah Vladimir Ivanov, pembalap kelahiran Rusia yang mewakili Ukraina di Moto2. Tidak banyak pembalap asal Rusia atau Ukraina yang pernah mengaspal di ajang Grand Prix. Jika negara-negara Eropa Timur bisa damai dan bekerja sama, bukan tak mungkin pembalap berbakat mereka bisa berkembang.

Baca Juga: 4 Pembalap Rusia (Uni Soviet) yang Pernah Berlaga di MotoGP

Ryan Budiman Photo Verified Writer Ryan Budiman

Hola... jadipunya.id

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya