Final Indonesia di All England 2024, Tanda Kebangkitan PBSI?

Akhirnya, ada atlet pelatnas PBSI menang lagi

Jakarta, IDN Times - Jonatan Christie keluar sebagai juara All England 2024 usai mengalahkan Anthony Sinisuka Ginting dalam laga final di Utilita Arena, Birmingham, Minggu (17/3/2024) malam WIB. Kemenangan Jojo ini pun jadi perhatian PBSI.

Terlepas dari keberhasilan Jojo, sapaan akrab Jonatan, di All England 2024 ini, final sesama wakil Indonesia di ajang tersebut merupakan tanda kebangkitan bulu tangkis Indonesia. Setelah penantian 30 tahun, final Indonesia kembali terjadi di All England.

1. Terakhir kali terjadi pada 1994

Final Indonesia di All England 2024, Tanda Kebangkitan PBSI?Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting melaju ke final All England 2024 (dok. PP PBSI)

Terakhir kali laga final sesama wakil Indonesia di tunggal putra terjadi pada All England 1994. Ketika itu, Hariyanto Arbi berhadapan dengan Ardy Bernardus Wiranata.

Di laga itu, Arbi dan Ardy bertarung dengan sengit dalam dua gim. Namun, pada akhirnya Arbi keluar sebagai pemenang lewat kemenangan dua gim, 15-12, 17-14. Jojo mengaku, dia senang sejarah apik ini bisa dia dan Ginting ulangi lagi.

"Saya dan Anthony (Ginting), tim tunggal putra akhirnya kami bisa mengulang sejarah 30 tahun lalu. Tidak mudah untuk diraih, bertahun-tahun latihan keras, setiap turnamen gagal, pulang, lalu gagal lagi, sekarang buahnya kita rasakan hari ini," ujar Jojo dalam keterangan resmi.

Baca Juga: Kalahkan Malaysia, Fajar/Rian Back to Back Juara All England

2. Bukti PBSI tetap bekerja

Final Indonesia di All England 2024, Tanda Kebangkitan PBSI?Jonatan Christie melaju ke 16 besar All England 2024 (dok. PP PBSI)

Tentunya ketika atlet berhasil mencetak prestasi, dengan sendirinya atlet tersebut yang medapatkan sorotan dan berbagai pujian. Namun, PBSI selaku federasi juga disebut layak mendapatkan apresiasi.

Kemenangan di All England 2024 ini menjadi bukti nyata bahwa PBSI tak diam, namun tetap bekerja untuk memberikan prestasi. Sebelumnya, PBSI sempat dikritik karena wakil Indonesia acap tumbang di berbagai ajang bulu tangkis internasional.

3. Gelar juga sukses diraih oleh Fajar/Rian

Final Indonesia di All England 2024, Tanda Kebangkitan PBSI?Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto di babak 16 besar Malaysia Open 2024 (dok. PP PBSI)

Selain Jojo, Indonesia juga meraih gelar dari nomor ganda putra di All England 2024. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menang di laga final atas Aaron Chia/Soh Wooi Yik dua gim langsung, 21-16, 21-16. Tim Merah Putih membawa dua gelar di ajang ini.

Selepas All England 2024, perjuangan para wakil Indonesia dan juga PBSI tentu belum usai. Masih ada Olimpiade 2024 yang akan jadi pertaruhan bagi bulu tangkis Indonesia. Emas tentu jadi sesuatu yang harus dipertahankan.

Baca Juga: Jonatan Christie Juara All England Usai Bekuk Anthony Ginting

Topik:

  • Vanny El Rahman

Berita Terkini Lainnya