Perbakin Gak Kasih Bonus ke Atlet di Asian Games 2022

Perbakin tak mau menutupi gak ada dana

Jakarta, IDN Times - Ketua Umum Persatuan Menembak Indonesia (Perbakin), Joni Supriyanto, menegaskan pihaknya tak akan memberikan bonus bagi para atlet yang mentas di Asian Games 2022. Pun, buat para peraih medali, mereka tak terima bonus dari Perbakin.

"Perbakin tidak menyiapkan bonus khusus untuk penembak, jelas ya? Kau jangan mimpi dapet bonus dari saya, tidak ada, negara siapkan bonus untuk kamu," ujar Joni sembari bicara kepada para atlet, Rabu (4/10/2023).

1. Tugas Perbakin bukan menyediakan bonus

Perbakin Gak Kasih Bonus ke Atlet di Asian Games 2022Penerimaan kontingen menembak Asian Games 2023. (IDN Times/Fauzan)

Joni menegaskan tugas Perbakin selaku federasi bukanlah menyediakan bonus. Tugas mereka sebatas membantu atlet saat latihan dengan peluru dan pelatih yang baik, serta menyiapkan uji coba ketat bagi para atlet.

"Saya tidak pernah memberikan bonus apa pun kepada atlet. Tugas saya menyiapkan pelatih yang baik, senjata bagus, amunisi cukup untuk latihan, uji coba dalam dan luar negeri, supaya mental bertempur dia baik," ujar Joni.

Baca Juga: Profil Muhammad Sejahtera Dwi, Petembak yang Hobi Buat Sejarah!

2. Perbakin tak punya dana

Perbakin Gak Kasih Bonus ke Atlet di Asian Games 2022Penerimaan kontingen menembak Asian Games 2023. (IDN Times/Fauzan)

Selain alasan di atas, Joni juga mengakui Perbakin tak punya dana sehingga tidak bisa memberikan bonus kepada para atlet. Hal itu dia beberkan secara jelas.

"Perbakin tidak pernah memberikan bonus kepada atlet menembak. Ya, sampai detik ini. Kenapa? Gak ada duitnya, bos haha, jelas, ya," kata Joni.

3. Tak terlalu memikirkan soal bonus

Perbakin Gak Kasih Bonus ke Atlet di Asian Games 2022Penerimaan kontingen menembak Asian Games 2023. (IDN Times/Fauzan)

Atlet menembak peraih dua emas di Asian Games 2022, Muhammad Sejahtera Dwi Putra, mengaku tak terlalu memikirkan soal bonus. Dia akan berkonsultasi dengan orang-orang terdekat soal bonus, terutama dari pemerintah.

"Kalau soal bonus dari pemerintah atau manapun saya belum kepikiran, tapi saya akan konsultasi dengan orang-orang terdekat supaya ada gambaran ke depan seperti apa, takutnya saya gelap mata atau bagaimana jadi harus tetap diarahkan," kata Sejahtera.

Menembak sendiri jadi cabang olahraga (cabor) yang luar biasa di Asian Games 2022. Total, mereka menyumbangkan dua medali emas dan tiga perunggu bagi Indonesia di ajang tersebut.

Baca Juga: Tim Menembak Indonesia Terus Sumbang Medali Asian Games 2022

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya