Khvicha Kvaratskhelia: Wonderkid Napoli dari Negara Antah Berantah

Jadi andalan Napoli musim ini

Jakarta, IDN Times - Dunia sepak bola tak henti-hentinya dikejutkan oleh pemain muda berbakat. Kal ini, wonderkid Napoli, Khvicha Kvaratskhelia, menunjukkan magi sebagai salah satu pesepak bola yang punya masa depan cerah. 

Berasal dari Georgia tak membuat Kvaratskhelia kehilangan pamor. Musim ini, para penggemar Napoli dibuat jatuh cinta oleh pemain berusia 21 tahun itu yang memberikan kontribusi besar musim ini.

Hal itu cukup mengejutkan, mengingat Kvaratskhelia tak diperhitungkan saat didatangkan ke Naples. Apalagi dia ditebus dengan mahar murah dari klub lokal Georgia.

1. Kvaratskhelia mendapatkan julukan Kvaradona

Khvicha Kvaratskhelia: Wonderkid Napoli dari Negara Antah BerantahKhvicha Kvaratskhelia (instagram.com/kvara7)

Kemampuan Kvaratskhelia dalam mengolah si kulit bundar sangat ciamik. Ia juga memiliki kecepatan yang luar biasa. Tak hanya itu, ia juga dibekali kualitas yang bagus di kedua kakinya. Belum lagi kemampuan duel udara yang dimiliki Kvaratskhelia cukup bagus.

Kombinasi itu yang dipadukan kepercayaan diri, membuat Kvaratskhelia lihai menggiring bola melewati para pemain bertahan lawan. Tak heran kalau para pendukung Napoli memanggilnya Kvaradona, nama gabungan dari Kvaratskhelia dan Maradona. 

Selain karena nama aslinya yang sulit dieja dan dilafalkan, fans Napoli melihat ada kesamaan dalam diri Kvaratskhelia dengan legenda ikonik klub, Diego Maradona, yang notabene jadi salah satu pesepak bola terhebat sepanjang masa.

Baca Juga: 6 Fakta Khvicha Kvaratskhelia, Pemain Muda Georgia yang Menjanjikan

2. Kvaradona yang jadi andalan timnas Georgia

Khvicha Kvaratskhelia: Wonderkid Napoli dari Negara Antah BerantahSelebrasi Khvicha Kvaratskhelia saat berseragam Napoli (instagram.com/kvara77)

Kvaratskhelia didatangkan Napoli pada bursa transfer musim panas lalu dari klub lokal Georgia, Dinamo Batumi. Pemain yang masih berusia 21 tahun itu dibeli dengan mahar yang cukup terjangkau, yakni sembilan juta poundsterling Rp152 miliar dan dikontrak hingga 2027.

Kvaratskhelia memiliki bakat turunan sebagai pesepak bola dari ayahnya yang bernama Badri Kvaratskhelia. Dia merupakan penggawa Timnas Azerbaijan.

Kini, Kvaratskhelia sudah menembus Timnas Georgia Senior. Dia bahkan memulai debutnya pada 2019 lalu, ketika masih berusia 18 tahun. Pemain yang dikenal dengan nama Kvaradona ini tercatat sudah mengoleksi 19 gol dan 10 assist untuk selama membela negaranya.

3. Kvaratskhelia langsung nyetel di Napoli

Khvicha Kvaratskhelia: Wonderkid Napoli dari Negara Antah BerantahKhvicha Kvaratskhelia. (wsn.com)

Kvaratskhelia tak butuh waktu lama untuk bisa beradaptasi dengan klub barunya. Ia kini terus mencetak gol demi gol baik di Serie A maupun di Liga Champions.

Menariknya, Kvaradona bisa langsung mencetak gol saat menjalani laga debut di Serie A. Kala itu dia mencetak gol dan assist saat melawan Napoli bisa mengalahkan Hellas Verona. 

Sementara, gol debutnya di Liga Champions dicetak saat Napoli mampu mempermalukan tuan rumah Ajax Amsterdam 1-6. Di laga ini, Kvaratskhelia berkontribusi dengan mencetak satu gol dan satu assist.

Sejauh ini, Kvaratskhelia sudah menorehkan enam gol dan empat assist dari 11 pertandingan yang dijalani bersama skuad Gli Azzurri di semua kompetisi.

Pelatih Napoli, Luciano Spalleti, juga memuji bintang barunya tersebut. Pelatih asal Italia tersebut menyatakan kalau Kvaratskhelia merupakan seseorang yang pemalu, tetapi sangat percaya diri ketika bermain sepak bola.

“Dia mampu mengontrol bola dalam situasi sesulit apapun dan membuatnya terlihat mudah. Dia terlihat sangat pemalu dalam melakukan sesuatu dan dia tidak pernah ingin menjadi pusat perhatian. Tetapi, ketika dia bermain sepak bola, dia sangat percaya diri,” kata dia soal Khvicha Kvaratskhelia dilansir The Sun.

Baca Juga: 10 Potret Khvicha Kvaratskhelia, Idola Baru Tifosi Napoli

Topik:

  • Ilyas Listianto Mujib

Berita Terkini Lainnya