TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Hal Menarik Kemenangan Manchester City Vs Sevilla di UCL

De Bruyne, Alvarez, hingga Lewis catatkan rekor individu 

Para pemain Manchester City melakukan selebrasi setelah Julian Alvarez mencetak gol ke gawang Sevilla pada matchday keenam UCL 2022/2023. (twitter.com/Laporte)

Manchester City menutup babak fase grup Liga Champions Eropa (UCL) 2022/2023 dengan hasil positif. Menghadapi Sevilla di Stadion Etihad, Kamis (3/11/2022) dini hari WIB, Kevin De Bruyne dan kolega berhasil menang dengan skor 3-1.

The Citizens sejatinya sempat tertinggal terlebih dahulu melalui gol Rafa Mir. Namun, anak asuh Pep Guardiola itu mampu bangkit melalui gol-gol Rico Lewis, Julian Alvarez, dan Riyad Mahrez.

Dari hasil Manchester City vs Sevilla pada matchday keenam Liga Champions 2022/2023 ini, hadir beberapa hal menarik yang layak untuk diketahui. Apa saja? Berikut ulasannya!

1. Kevin De Bruyne terlibat 40 gol sepanjang 2022 

Kevin De Bruyne dan Riyad Mahrez dalam pertandingan melawan Sevilla pada matchday keenam UCL 2022/2023. (twitter.com/ManCity)

Kevin De Bruyne hanya bermain selama 20 menit dalam pertandingan ini. Ia masuk dari bangku cadangan menggantikan Cole Palmer. Meski waktu bermainnya minim, magis gelandang asal Belgia itu tetap terlihat. De Bruyne turut menyumbang satu assist dalam gol yang diciptakan Julian Alvarez pada menit ke-73.

Tambahan satu assist itu membuat sang pemain telah terlibat langsung dalam 40 gol dari 41 pertandingan sepanjang 2022. Rinciannya, De Bruyne mencetak 16 gol serta 24 assist. Torehan itu menjadikan De Bruyne sebagai pemain dengan kontribusi gol terbanyak di antara pemain EPL lainnya. Ia mengungguli Harry Kane (38 gol), Mohamed Salah (32 gol), Son Heung-min (27 gol), dan James Maddison (25 gol).

Baca Juga: 5 Klub Terakhir yang Sukses Singkirkan Real Madrid di Liga Champions

2. Julian Alvarez terlibat dalam semua gol Manchester City 

Julian Alvarez (twitter.com/ManCity)

Julian Alvarez layak dinobatkan sebagai Man of the Match dalam pertandingan dini hari tadi. Pasalnya, pemain asal Argentina itu terlibat dalam semua gol Manchester City. Selain mencetak sebiji gol, ia juga berhasil mencatatkan dua assist.

Dengan catatan itu, Alvarez jadi pemain Argentina termuda yang terlibat langsung dalam 3 gol di 1 pertandingan Liga Champions setelah Lionel Messi. Alvarez sendiri saat ini berusia 22 tahun 275 hari.

3. Debut manis Rico Lewis di kompetisi Liga Champions 

Rico Lewis (twitter.com/ChampionsLeague)

Nama lain yang menjadi sorotan dalam pertandingan ini adalah Rico Lewis. Remaja Manchester City tersebut menandai debut starter-nya dengan penampilan apik. Berposisi sebagai bek kanan, Lewis secara mengejutkan mampu mencetak gol ke gawang Sevilla sekaligus menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Dengan aksinya itu, Lewis, yang berusia 17 tahun 346 hari, menjadi pemain termuda yang mencetak gol di starter UCL pertamanya. Lewis memecahkan rekor Karim Benzema yang berusia 17 tahun 352 hari saat mencetak gol untuk Lyon.

4. Isco kembali menemukan sentuhan terbaiknya 

Isco (sevillafc.es)

Sevilla membuka keran gol melalui Rafa Mir pada menit ke-31. Mir berhasil mencetak gol ke gawang Manchester City setelah menerima umpan dari Isco.

Bagi Isco, tambahan satu assist itu cukup berharga. Pasalnya, ia untuk pertama kalinya berhasil mencatatkan 1 gol serta 1 assist dalam 2 pertandingan berturut-turut di Liga Champions.

Isco terakhir kali mampu melakukan hal serupa pada Desember 2013. Ketika itu, pemain asal Spanyol ini masih berseragam Real Madrid.

Baca Juga: 5 Pemain Inggris yang Jadi Andalan Pep Guardiola di Manchester City

Verified Writer

Auliyau Rohman

Orang biasa yang lagi butuh tidur.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya