TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Jelang Piala Eropa 2020, Mueller Pimpin Jerman Tekuk Latvia 7-1

Mueller mencetak gol untuk Jerman usai kembali dari pensiun

Jelang Piala Eropa 2020, Jerman tumbangkan Latvia 7-1 dalam laga uji coba, Selasa (8/7/2021). (dfb.de).

Jakarta, IDN Times - Timnas Jerman sukses mengalahkan Latvia dengan skor 7-1 dalam laga uji coba yang berlangsung di Esprit Arena, Selasa (8/6/2021) dini hari. Kemenangan besar ini menjadi modal bagus buat Jerman di ajang Piala Eropa 2020. 

Menariknya, pemain yang sempat dinyatakan pensiun, Thomas Mueller, berhasil mencetak gol setelah tiga tahun. Gol lainnya dicetak Robin Gosens (19’), Ilkay Guendogan (21’), Robert Ozols (39’ OG), Serge Gnarby (45’), Timo Werner (50’), dan Leroy Sane (76’).

Baca Juga: 5 Pemain yang Pindah Kewarganegaraan dan Dipanggil di Piala Eropa 2020

1. Thomas Mueller nilai kemenangan atas Latvia jadi modal bagus jelang duel lawan Prancis

Dfb.de

Thomas Mueller mengatakan kemenangan ini sangat baik untuk Jerman jelang sepak mula Piala Eropa 2020. Apalagi, mereka bergabung di grup neraka bersama Prancis, Portugal, dan Hungaria.

“Hasilnya bukanlah hal yang paling penting, itu lebih tentang cara kami ingin bermain sepak bola dan menerapkan berbagai hal," kata Mueller dikutip The Stars, yang mengklaim gol pertamanya di Jerman sejak Maret 2018.

2. Tampil menawan dan jadi pemain kunci Jerman

Jelang Piala Eropa 2020, Jerman tumbangkan Latvia 7-1 dalam laga uji coba, Selasa (8/7/2021). (dfb.de).

Pemain berusia 31 tahun itu tampil luar biasa dalam laga uji coba ini. Dia tampil jauh lebih kreatif dibandingkan di pertandingan terakhir Jerman sebelum pensiun. Mueller bekerja sama dengan baik bersama rekan setimnya dalam membangun serangan. 

Thomas Mueller setidaknya memiliki enam atau tujuh umpan kunci yang membuat serangan Jerman terus mendominasi Latvia. Dia menyelesaikan pertandingan dengan satu gol dan satu assist, tetapi jika gol Havertz diperhitungkan, dia juga mendapat satu assist lagi untuk gol itu. 

Baca Juga: 5 Liga yang Memasok Pemain Terbanyak di Piala Eropa 2020

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya