TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Pemain Luar Spanyol yang Paling Sering Bermain Bersama Real Madrid

Pilar penting di balik kesuksesan Real Madrid

instagram.com/lukamodric10

Dunia sepak bola telah mengakui betapa digdayanya Real Madrid. El Real begitu perkasa, baik di pentas domestik maupun kancah internasional. Kekuatan tim yang solid menjadikan mereka sebagai klub yang sulit ditaklukkan.

Tentunya, tak sembarang pemain bisa menembus skuad El Real. Hanya para pemain dengan kualitas nomor wahid yang bisa bermain untuk klub berjuluk Los Blancos tersebut. Dalam sejarah, Real Madrid tak melulu mengandalkan pemain lokal. Mereka juga kerap menggunakan jasa pemain luar Spanyol.

Kalian penasaran siapa sajakah pemain luar Spanyol yang paling sering bermain bersama Real Madrid? Berikut ulasannya!

Baca Juga: 5 Pemain Top Lulusan Akademi Olympique Lyon, Umtiti Hingga Benzema!

1. Karim Benzema - 544 penampilan

skysports.com

Karim Benzema bergabung dengan Real Madrid pada musim 2009/2010. Ia direkrut dari Olympique Lyon dengan banderol 35 juta euro. Striker asal Prancis tersebut langsung diandalkan oleh El Real sejak awal kedatangannya.

Sampai saat ini, Benzema telah bermain dalam 544 laga yang menjadikannya sebagai pemain luar Spanyol yang paling sering bermain bersama Real Madrid. Dari sejumlah laga tersebut, ia mampu menciptakan 270 gol dan 140 assist. Ia terikat kontrak hingga Juni 2022.

2. Roberto Carlos - 527 penampilan

skysports.com

Roberto Carlos merupakan salah satu bek sayap terbaik yang pernah dimiliki El Real. Ia membela Real Madrid sejak musim 1996/1997 hingga musim 2006/2007. Bek asal Brasil tersebut didatangkan dari Inter Milan dengan mahar 6 juta euro. 

Selama mengabdi untuk Madrid, Roberto Carlos merumput dalam 527 laga. Ia dikenal sebagai bek yang produktif karena mampu mengoleksi 70 gol dan 88 assist. Ia berpisah dengan El Real pada musim 2007/2008 dan hengkang ke Fenerbahce.

3. Marcelo - 519 penampilan

instagram.com/marcelotwelve

Setelah kepergian Roberto Carlos, Real Madrid kemudian memiliki bek sayap pengganti. Kualitasnya bisa dibilang sepadan dengannya. Ia adalah Marcelo yang juga berasal dari Brasil. Marcelo didatangkan pada pertengahan musim 2006/2007 dari Fluminense dengan banderol 6,5 juta euro.

Marcelo benar-benar berhasil menjadi suksesor Roberto Carlos. Ia begitu diandalkan bahkan hingga saat ini. Total 519 laga telah dimainkannya di semua kompetisi. Marcelo sukses menciptakan 38 gol dan 101 assist. Bek berusia 32 tahun tersebut masih memiliki kontrak hingga Juni 2022.

4. Cristiano Ronaldo - 438 penampilan

skysports.com

Cristiano Ronaldo juga menjadi salah satu pemain luar Spanyol yang paling sering bermain bersama Real Madrid. Striker asal Portugal tersebut tercatat pernah mengabdi untuk El Real sejak musim 2009/2010 hingga musim 2017/2018. Ia didatangkan dari Manchester United dengan biaya transfer 94 juta euro.

Dalam kurun waktu sembilan musim, CR7 mencatatkan 438 penampilan. Ia berhasil membukukan 450 gol dan 132 assist yang menjadikannya sebagai striker tersubur sepanjang masa Real Madrid. Setelah menorehkan berbagai kenangan manis, Ronaldo kemudian hijrah ke Juventus pada musim 2018/2019.

Baca Juga: 5 Pemain Top yang Ternyata Pernah Membela Dinamo Zagreb, Ada Modric!

Verified Writer

Nur Romli

Coba aja dulu...

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya